12 Juli 2017

4 Manfaat Bayam untuk Kesehatan

Tak heran sayuran ini jadi favorit Popeye!
4 Manfaat Bayam untuk Kesehatan

Sayuran hijau ini sudah tidak asing di telinga banyak orang. Cara memasak yang paling umum adalah dijadikan sayur bayam bening. Ternyata, di balik rasanya yang enak, bayam menyimpan banyak manfaat kesehatan di dalamnya. Penasaran? Cari tahu, yuk!

1. Melawan Kanker

Dikutip dari situs Livestrong, bayam mengandung lebih dari satu lusin senyawa flavonoid individu yang bekerja sama sebagai antioksidan untuk melawan kanker. Kandungan ini akan membantu menetralisir dampak radikal bebas dalam tubuh sekaligus membantu mencegah kanker. Bahkan sebuah penelitian yang dilakukan di New England, Amerika Serikat, menunjukkan bahwa makan bayam secara teratur dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara dan kanker perut. Hebat, ya?

2. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Menurut penelitian yang disusun Whole Foods, bayam adalah makanan yang sangat baik bagi kesehatan jantung. Sifat antioksidannya akan membantu mencegah kolesterol naik dan menurunkan tekanan darah. Wah… Segera tingkatkan konsumsi bayam, yuk!

3. Meningkatkan Fungsi Otak

Seiring bertambahnya usia, otak juga akan mengalami penuaan. Namun hal ini bisa dihindari jika Anda rajin mengonsumsi bayam. Sayuran berdaun hijau ini ampuh melindungi fungsi otak dari penuaan dini dan efek negatif lainnya. Selain bayam, Anda juga akan mendapatkan manfaat yang sama dari sayuran berdaun hijau tua lainnya seperti kangkung dan sawi.

4. Bagus untuk Tulang

Tahu tidak, kenapa Popeye suka sekali makan bayam? Sayuran hijau ini punya banyak vitamin K yang akan membantu menjaga kesehatan tulang. Bayam juga kaya kalsium dan magnesium yang berperan penting dalam meningkatkan kekuatan tulang. Oleh karena itu, setelah Popeye makan bayam, pasti kekuatannya akan meningkat dan dia jadi memiliki energi yang lebih besar dari sebelumnya.

Selain manfaat tadi, masih ada, lho, khasiat yang dimiliki bayam. Vitamin A dalam bayam akan menjaga kelembapan kulit, melawan jerawat, serta mencegah keriput. Kalori bayampun cukup rendah, yakni hanya sekitar 21 kalori per 100 gramnya.

Sajikan bayam dengan lauk-pauk sebanyak 50 gram seperti ikan bandeng utuh ukuran sedang, satu sendok makan nasi, dan satu buah apel, pir, atau jeruk agar bisa memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Baca juga: Resep Nasi Bayam Kukus

Sumber: Sahabat Nestle

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb