18 Desember 2017

5 Barang Murah yang Jadi Inspirasi Fashion Dunia

Mulai dari daun pisang, keset, sampai sandal Swallow!
5 Barang Murah yang Jadi Inspirasi Fashion Dunia

Pergerakan arus fashion dunia saat ini sungguh cepat. Beberapa pegiat fashion berlomba membuat inovasi setiap musimnya. Moms, tahukah Anda ternyata barang yang dianggap remeh oleh banyak orang bisa menjadi inspirasi fashion yang mendunia? Kira-kira apa saja?

1. Daun Pisang

1 daun pisang
Foto: 1 daun pisang

Jean Paul Gaultier meluncurkan karya terakhirnya sebagai creative director di Hermes yaitu dengan membuat handbag dengan bentuk seperti lipatan daun pisang. Koleksi handbag ini lantas menjadi perbincangan para netizen di dunia maya.

Untuk ukuran brand yang mendunia seperti Hermes, handbag seperti daun pisang ini tentu menjadi bahan lelucon mereka. Menurut Jean, ia mendapatkan ide tas ini dari film Avatar, juga terinsirasi dari nuansa tropis di Meksiko dan budaya suku Inca.

2. Keset

2 keset
Foto: 2 keset

Moms tentu tidak asing lagi dengan benda satu ini. Bisa ditemukan di setiap rumah dan biasanya hanya untuk mengeringkan kaki. Benda yang tampak remeh ini disulap menjadi tren fashion yang unik.

Dilansir dari World of Buzz, terdapat satu online shop di Amerika yang bernama Nomad Tribe Shop yang menjual clutch mirip keset. Anda bisa mendapatkannya dengan harga $200 atau sekitar Rp 2,6 juta.

Tentu, benda fashion ini menjadi obrolan hangat di media sosial. Mereka tidak menyangka keset yang biasa ditemukan di rumah bisa menjadi ide tren fashion di beberapa negara seperti Amerika, Bangkok, Kuala Lumpur, sampai Spanyol.

Kalau Moms belum cukup pede menggunakan clutch keset ini, Anda bisa membeli keset-keset lucu di website Orami dan mempergunakannya seperti biasa.

3. Jaket Joe Jonas

3 jaket joe jonas
Foto: 3 jaket joe jonas

Penyanyi, musisi, dan aktor asal Amerika ini menggegerkan banyak orang Indonesia pada Style Lounge Kari Feinstein pada 23 Januari 2016 lalu. Ia memakai sebuah jaket dengan gambar-gambar khas Indonesia, seperti petai, pecahan uang Rp 50.000, sendok garpu, dan mangkuk mi ayam jago.

Sherly Hartono adalah designer asli Indonesia yang sengaja membuatkan jaket untuk aktor tampan ini. Hmmm... Lucu juga, ya!

4. Sandal Swallow dipakai artis Korea

4 sandal swallow dipakai artis korea
Foto: 4 sandal swallow dipakai artis korea

Barang satu ini memang 'Indonesia banget'. Siapa sangka, sandal jepit karet Swallow buatan Indonesia dipakai selebriti Korea Sehun, anggota boyband EXO.

Sejak kemunculannya di Bandara Soekarno Hatta pada 6 September 2014 seusai menggelar konser 'The Lost Planet', Sehun menggunakan sandal itu selama sepekan karena mengalami cidera pada jempol kakinya. Bahkan, ada online shop asal Amerika menjual sandal yang disebut sandal Sehun itu seharga $20 atau sekitar Rp 250.000.

5. Boots plastik

5 boots plastik
Foto: 5 boots plastik

Kim Kardashian memang sosok selebriti dunia yang sering sekali mencoba tren fashion baru yang menurutnya berbeda dari orang kebanyakan. Ditemui pada Rabu, 7 September 2016, saat sedang berjalan-jalan di New York, ia mengenakan boots tinggi dari bahan plastik.

Sepatu boots ini tak ayal lagi menjadi gunjingan para netizen. Sepatu boots plastik rancangan khusus sang suami, Kanye West, ini menjadi salah satu produk koleksi YEEZY season 4 yang akan diluncurkan tidak lama setelah dikenakan Kim pada New York Fashion Week.

Ada-ada saja, ya, inspirasi fashion dunia. Apakah Moms juga punya koleksi fashion unik berbahan barang murah? Share di kolom komentar, yuk!

(LMF)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb