06 April 2018

5 Cara Melunasi Hutang Kartu Kredit

Jangan sampai terlilit banyak hutang!
5 Cara Melunasi Hutang Kartu Kredit

Memiliki kartu kredit memang cukup bermanfaat sebagai ‘penolong’ ketika saat-saat darurat. Tapi untuk sebagian orang, kartu kredit juga menjadi mimpi buruk karena sistem keuangan menjadi tidak terkontrol. Jika sudah begini, hutangpun menumpuk tanpa disadari. Mau tidak mau Anda harus berupaya melunasinya. Bagaimana caranya? Ini tips dan cara yang dapat membantu Anda melunasi hutang kartu kredit:

  1. Kurangi Transaksi

Jangan terlalu bergantung dengan kartu kredit. Anda perlu membawa uang cash yang cukup setiap hari. Mengurangi transaksi dengan kartu kredit juga menstimulasi kebiasaan Anda untuk membiasakan kembali bertransaksi dengan uang cash. Lama kelamaan Anda akan terbiasa untuk tidak menggunakan kartu kredit.

  1. Ambil Sebagian Tabungan

Daripada Anda terus dihantui dengan bunga cicilan kartu kredit, ada baiknya Anda membayar tagihan Anda dari uang tabungan yang Anda punya. Bahayanya, jika Anda tidak memiliki tabungan, Anda perlu menyisihkan uang pendapatan Anda beberapa persen setiap bulan agar tagihan tidak semakin banyak. Biaya gaya hidup seperti ngopi di kafe, jalan-jalan saat weekend, atau membeli baju baru sepertinya harus dikurangi frekuensinya, sampai hutang kartu kredit Anda benar-benar lunas.

  1. Simpan Kartu di Rumah

Kalau biasanya dompet Mama dipenuhi dengan deretan kartu kredit, sudah saatnya Mama mulai berani melepaskan diri dari kartu kedit. Jika Mama tetap tidak bisa membatasi transaksi dengan kartu kredit, Anda perlu menyimpan semua kartu Mama di rumah. Bawa uang cash dan mulailah berhemat demi mencicil tagihan kartu.

  1. Belajar Hemat

Jika Anda selalu tergiur dengan promo-promo yang ditawarkan dari pihak bank penyelenggara kartu kredit, coba mulai menahan diri dengan tidak menghiraukannya dan fokus membayar hutang kartu kredit Anda. Jika sudah lunas, bukankah itu menjadi prestasi Mama?

  1. Sisihkan Uang Lebih

Anda baru saja menerima insentif atau tunjangan dari kantor? Jangan dulu pakai uang tersebut untuk kepentingan lain. Anda perlu mengambil persentase yang cukup besar untuk membayar tagihan Anda. Yang perlu Mama ingat, lebih baik mempunyai uang secukupnya daripada bermewah-mewah tetapi terus dihantui hutang.

Apakah Anda punya pengalaman mengalami kendala dalam melunasi hutang kartu kredit? Semoga Mama bisa terbebas dari belenggu finansial yang sangat sering terjadi ini, ya.

(LMF)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb