27 November 2018

7 Stimulasi Untuk Mengoptimalkan Kecerdasan Akademis Anak

Jangan terlalu cepat membantu anak, biarkan mereka gagal dan belajar dari pengalaman
7 Stimulasi Untuk Mengoptimalkan Kecerdasan Akademis Anak


Setiap orang tua tentu menginginkan anak yang cerdas dan beprestasi. Hal ini dapat terwujud tentunya dengan bantuan dari Moms.

Sejak dini, Si Kecil harus dibantu untuk mengoptimalkan kecerdasan terutama akademisnya. Berikut adalah beberapa stimulasi yang dapat mencerdaskan anak:

Bacakan Buku untuk Anak

Mulailah membacakan buku untuknya bahkan meski mereka tidak mengerti kata-katanya. Dengan cara ini memberinya awal yang baik dalam mengembangkan keterampilan berbahasa.

Anak-anak yang mulai membaca sejak kecil lebih mungkin mengembangkan minat baca seumur hidup serta menangkap pelajaran dengan baik di sekolah.

Membaca buku adalah salah satu aktivitas penting yang dapat membuat anak-anak pintar.

Bicaralah dengan Anak

Mengajak Si Kecil berbicara dapat mengembangkan kemampuan bahasa yang kuat.

Tak hanya itu, dengarkan anak ketika sedang berbicara. Hal ini dapat memperkuat usahanya untuk berkomunikasi dan mengembangkan kemampuannya untuk berbahasa.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang melakukan lebih banyak percakapan di rumah memiliki aktivitas otak dan sikap verbal yang lebih besar.

Ajukan pertanyaan dan tunggu tanggapan daripada melakukan narasi satu arah. Dengan anak yang lebih kecil, Moms dapat bertukar pikiran dan bermain ekspresi.

Baca Juga : Ternyata Tertawa Bisa Membuat Balita Tambah Pintar

Berolahraga

Latihan fisik tidak hanya membuat anak Moms menjadi kuat, tetapi juga membuat anak mereka pintar. Olahraga meningkatkan aliran darah ke otak dan membangun sel-sel otak baru.

Olahraga baik untuk ketajaman mental orang dewasa, tetapi pada anak memiliki efek yang lebih tahan lama pada otak yang masih berkembang.

Dekatkan dengan Musik

Jadikan musik sebagai bagian dari kehidupan anak Moms. Studi menunjukkan bahwa mendengarkan musik dapat meningkatkan memori, perhatian, motivasi, dan pembelajaran.

Musik juga dapat menurunkan stres yang merusak otak anak. Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa otak anak-anak berkembang lebih cepat dengan pelatihan musik.

Batasi Tontonan TV

Membiarkan anak terlalu banyak menonton TV membuatnya tidak melakukan kegiatan yang lebih penting bagi otaknya yang sedang berkembang, seperti bermain, bersosialisasi, dan membaca buku.

Baca Juga : Aturan Anak Menonton Televisi

Biarkan Mereka Mengambil Risiko

Anak-anak yang tidak mengambil risiko ataupun mengalami rasa sakit seperti jatuh dari sepeda akan lebih memiliki harga diri yang rendah.

Jangan membantu mereka anak-anak terlalu cepat. Biarkan mereka memecahkan masalah sendiri sehingga mereka belajar dari pengalaman.

Memberi Makanan Bernutrisi

Memberikan makanan yang tepat untuk anak sangat penting untuk membuatnya pintar. Memberi Si Kecil nutrisi yang tepat harus dimulai saat sedang hamil.

Untuk anak yang lebih besar, berikan makanan yang kaya protein seperti telur, ikan, daging. Makanan ini dapat meningkatkan perhatian, kewaspadaan, dan pemikirannya.

Karbohidrat memberi otak anak energi yang digunakan dalam berpikir. Asupan terbaik adalah yang berasal dari gandum utuh dan buah-buahan.

Ingatlah bahwa karbohidrat olahan dan gula memiliki efek buruk pada kemampuan fokus dan tingkat aktivitas.

Beberapa cara tadi sederhana dan tentunya mudah bukan untuk dilakukan? Jangan lupa untuk selalu terapkan hal-hal tersebut untuk menunjang kecerdasan mereka ya, Moms.

(MDP)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb