26 Juli 2018

Alergi Susu Ibu Hamil, Apa yang Harus Dilakukan?

Coba untuk mengonsumsi sumber makanan yang mengandung kalsium
Alergi Susu Ibu Hamil, Apa yang Harus Dilakukan?

Tanya :

Pengganti susu hamil apa aja ya dok? Soalnya saya tidak minum susu hamil, kalau minum susu hamil suka muntah lagi.

Jawab :

Pada ibu hamil, maka penting untuk melakukan penambahan asupan nutrisi. Asupan nutrisi pada ibu hamil tentu saja lebih diutamakan didapatkan dari bahan makanan alami. Tetapi penggunaan susu selama hamil juga cukup penting sebagai suplemen atau penambah nutrisi.

Biasanya susu yang dibuat untuk ibu hamil banyak mengandung sejumlah nutrisi, seperti vitamin D, calsium, asam folat, dll. Tetapi tentu saja zat tersebut juga dapat didapatkan melalui bahan makanan alami.

Jika Anda sedang hamil, jika tidak terdapat alergi terhadap susu maka sebaiknya Anda tetap mengkonsumsi susu khusus untuk ibu hamil karena berguna untuk perkembangan janin.

Terdapat beberapa tips yang dapat Anda lakukan seperti:

-Sumber makanan yang mengandung kalsium dapat Anda dapatkan dari daging ayam, ikan, sarden beserta tulang nya, yoghurt, bayam.

-Asupan asam folat dapat dipenuhi dari konsumsi makanan yang terbuat dari kacang kacangan, sayuran hijau seperti brokoli, pepaya, alpukat, dll.

-Penting untuk mencukupi jumlah asupan makanan perhari. Sebaiknya konsumsi makanan bergizi pada tiap jam makan, misalnya dengan mengkonsumsi makanan seperti yang disebutkan diatas.

-Anda dapat berjemur pada pagi hari selama 20 menit untuk membantu mencukupi kebutuhan vitamin D

-Lakukan konsultasi secara langsung ke dokter

Dijawab oleh : dr. Yohana Margarita

Sumber : meetdoctor.com

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb