02 Oktober 2022

Mengenal Demiseksual, Hasrat Seksual Baru Muncul Jika Sudah Adanya Ikatan Emosional

Demiseksual ada di bawah "payung" aseksual
Mengenal Demiseksual, Hasrat Seksual Baru Muncul Jika Sudah Adanya Ikatan Emosional

Selama ini, banyak orang yang hanya mengenal dua orientasi seksual, yaitu heteroseksual (tertarik pada lawan jenis) dan homoseksual (tertarik pada sesama jenis). Padahal, masih banyak jenis orientasi seksual lain, yaitu demiseksual.

Demiseksual merupakan gangguan mental yang mengakibatkan pengidapnya tidak memiliki ketertarikan seksual, kecuali mereka memiliki keterkaitan emosional yang kuat.

Ada yang menganggap demiseksual berarti tidak bisa jatuh cinta pada padangan pertama. Namun, ada juga yang mengira seorang demiseksual tidak memiliki hasrat seksual atau aseksual.

Sebenarnya apa itu demiseksual? Bagaimana ciri-cirinya dan apa bedanya dengan aseksual? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini Moms!

Baca Juga: Mengenal Panthenol, Vitamin B5 yang Bermanfaat Bagi Kecantikan

Pengertian Demiseksual

Pasangan Ngobrol Bersama
Foto: Pasangan Ngobrol Bersama (Freepik.com/lifestylememory)

Melansir The Journal of Sex Research, demiseksual adalah orientasi seksual di mana seseorang hanya merasa tertarik secara seksual hanya kepada orang yang mereka anggap memiliki hubungan emosi secara kuat.

Demiseksual berada di bawah payung aseksual dan biasanya orang dengan demiseksual tak akan tertarik secara seksual kecuali dengan orang terdekat atau seseorang yang mereka kenal dengan baik.

Holly Richmond, Ph. D., seks terapis bersertifikasi yang juga seorang konselor pernikahan dan keluarga menjelaskan bahwa biasanya orang heteroseksual akan tertarik secara fisik dengan orang yang mereka temui hanya dalam hitungan menit, bahkan detik.

Sebaliknya, seorang demiseksual hanya akan merasakan ketertarikan seksual terhadap seseorang setelah mereka memiliki kesempatan untuk mengembangkan ikatan emosional yang kuat dengan mereka.

Jika merasakan ketertarikan seksual terhadap seseorang, mereka mungkin memilih untuk melakukan aktivitas seksual, tetapi dorongan tersebut seringkali lebih lemah.

Dalam beberapa kasus, itu mungkin tidak pernah berkembang, meskipun ada hubungan emosional.

Dengan kata lain, ikatan emosional tidak menjamin bahwa orang tersebut akan memiliki hasrat seksual, tetapi perlu bagi mereka untuk mempertimbangkan aktivitas seksual.

Bagaimanapun, sebuah ikatan tidak menjamin bahwa orang tersebut akan merasakan ketertarikan seksual, dan, bahkan jika mereka melakukannya, itu tidak berarti bahwa mereka akan bertindak berdasarkan itu.

Demiseksual akan lebih fokus kepada perasaan romantis, cinta, dan persahabatan yang mereka rasakan.

Ketertarikan secara seksual akan datang mengikuti seiring dengan kedekatan emosi yang dijalin.

Baca Juga: 6 Manfaat Madu Hijau untuk Kesehatan, Salah Satunya Menurunkan Risiko Kanker

Ciri-Ciri Demiseksual

Orientasi seks demiseksual bisa dimiliki oleh setiap gender dan orientasi seks lainnya, baik heteroseksual, homoseksual, biseksual, maupun panseksual.

Berikut beberapa ciri-ciri yang dimiliki orang dengan orientasi seksual demiseksual:

1. Kurang Tertarik dengan Sentuhan Fisik

Pasangan Saling Tersenyum
Foto: Pasangan Saling Tersenyum (Freepik.com/cookie-studio)

Berciuman, berdansa, bahkan berpelukan pun tak akan membuat orang demiseksual tertarik.

Keintiman fisik, bahkan terhadap orang yang sudah dikenal pun bisa menjadi hal yang tak nyaman dan membuat mereka cemas.

Demiseksual biasanya akan memilih untuk berbicara dan bertukar pikiran terlebih dahulu untuk mengenal karakter lawan bicara mereka.

Tak seperti kebanyakan orang, biasanya demiseksual tak terlalu menikmati aktivitas seks terlebih jika dilakukan dengan orang yang belum terlalu dekat secara emosional.

2. Mencari Seseorang yang Bisa Konsisten Berhubungan Jangka Panjang

Demiseksual tak jauh berbeda dengan aseksual. Bukan berarti demiseksual tak mampu tertarik atau menjalin hubungan romantis, hanya saja mereka tak mudah terangsang atau tertarik dengan sentuhan fisik.

Biasanya seorang demiseksual akan dengan cepat menarik diri dari pergaulan jika merasa tertekan untuk melakukan hal romantis atau seksual dengan orang lain.

Juga, kebutuhan untuk terkoneksi erat secara emosional kadang bisa membuat demiseksual menderita gangguan kecemasan karena mereka tak bisa dengan mudah menjalin kedekatan emosi dengan orang asing.

Baca Juga: 7 Manfaat Daun Dill untuk Kesehatan serta Penggunaan Daun Dill dalam Olahan Masakan

3. Membutuhkan Waktu Lama untuk Berhubungan Seksual

Pasangan di Kasur
Foto: Pasangan di Kasur (Freepik.com/wayhomestudio)

Menurut The Asexual Visbility and Education Network, secara umum, demiseksual tak tertarik secara seksual kepada seseorang dari gender tertentu.

Bagaimanapun, ketika mereka sudah terikat secara emosional terhadap seseorang, mereka baru merasakan ketertarikan seksual terhadap orang tersebut.

Meskipun demiseksual membutuhkan waktu lebih lama untuk menjalin hubungan emosional dengan seseorang, namun jika sudah merasa cocok maka akan lebih bertahan lama.

Hubungan emosi yang terjalin akan lebih kuat karena seks bukanlah hal yang menjadi prioritas utama.

Proses mengenal satu sama lain bisa menjadi kegiatan yang menarik dan bisa berlangsung lama sehingga tak akan merasa bosan.

4. Merasa Memiliki Kehidupan Seks yang Berbeda dengan Orang Lain

Sebuah publikasi ilmiah di New Views on Gender menujukkan bahwa, seseorang yang mengalami demiseksual mungkin merasa kehidupan seks berbeda dari orang lain.

Sejak remaja atau bahkan lebih awal, Moms telah menyadari bahwa tidak tertarik saat orang lain berbicara tentang kehidupan kencan dan eksploitasi seksual.

Moms akan merasa seperti tidak ada minat untuk mengetahuinya.

5. Menikmati Berhubungan Seks dalam Keadaan Tertentu

Tidak seperti aseksual, yang tidak tertarik dengan seks, demiseksual benar-benar menikmatinya ketika kondisi tertentu terpenuhi.

Secara khusus, Moms perlu merasakan ikatan emosional yang kuat dengan seseorang sebelum bisa membayangkan menikmati berhubungan seksual bersama mereka.

Jika itu tidak terpenuhi, biasanya Moms akan merasa tidak nyaman dan kesulitan terangsang.

Bagi demiseksual, bercinta adalah cara untuk mengekspresikan rasa cinta satu sama lain, karena itu mereka menginginkan ikatan emossional yang kuat dan dalam.

Itu sebabnya pula, para demiseksual bukan orang yang takut untuk diajak berkomitmen.

Baca Juga: Pentingnya Mengenal Obat Penyubur Kandungan dari Dokter, Jangan Salah Pilih!

Nah, itu dia Moms penjelasan mengenai demiseksual. Jika Moms merasakan ciri-ciri di atas, jangan ragu untuk konsultasikan kepada psikolog ya!

  • https://scholarworks.iu.edu/journals/index.php/iusbgender/article/view/29295
  • https://www.tandfonline.com/doi/abs/10.1080/00224499.2019.1689378
  • https://www.webmd.com/sex/what-is-demisexual-demisexuality
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/327506#what-is-demisexual
  • https://www.healthline.com/health/demisexual#bond-vs-attraction
  • https://bestlifeonline.com/demisexual/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb