12 Mei 2022

Harus Coba! Ini Rekomendasi Restoran Sate Ayam, Sate Kambing dan Sate Padang di Jakarta

Kira-kira mau kunjungi restoran sate yang mana, nih Moms?
Harus Coba! Ini Rekomendasi Restoran Sate Ayam, Sate Kambing dan Sate Padang di Jakarta

Salah satu menu favorit kebanyakan masyarakat Indonesia adalah sate. Dengan begitu kini telah hadir banyak restoran sate yang tersebar diseluruh kota di Indonesia.

Olahan daging yang ditusuk dan dibakar ini tersedia dalam berbagai varian, seperti sate ayam, sate kambing dan sate padang.

Setiap variasi dari sate tersebut memiliki cita rasa yang nikmat dan berbeda satu sama lain.

Jika Moms ingin mencoba untuk menikmati sate, Moms dapat mengunjungi beberapa restoran sate ternama dari setiap variasinya.

Yuk, simak rekomendasi restoran sate ayam, kambing dan padang di sini!

Baca Juga: Manfaat Sate Kelinci untuk Promil, Bisa Tingkatkan Kesuburan

Rekomendasi Restoran Sate Ayam Enak

Sate ayam menjadi salah satu variasi dari sate yang terkenal di Indonesia. Moms dapat dengan mudah untuk menemukan restoran sate ayam di pinggir jalan.

Daging ayam yang dibakar dan dibalut oleh bumbu kacang ini memiliki daya pikat dan cita rasa yang enak.

Setiap restoran sate pasti memiliki cita rasa yang berbeda dengan restoran sate ayam lainnya.

Bagi Moms yang ingin mencicipi sate ayam dengan cita rasa yang enak, mungkin Moms bisa mengunjungi beberapa restoran sate ayam berikut ini.

1. Sate Ayam RSPP

Sate Ayam RSPP
Foto: Sate Ayam RSPP (pergikuliner.com)

Foto: pergikuliner.com

Salah satu restoran sate ayam terkenal dengan cita rasa yang enak di Jakarta adalah sate ayam RSPP.

Nama sate ayam RSPP diambil karena warung atau restoran sate ayam ini pertama kali buka di depan Rumah Sakit Pusat Pertamina atau RSPP pada tahun 1960-an.

Setelah 60 berdiri, kini Sate Ayam RSPP telah memiliki beberapa cabang di berbagai kota Indonesia.

Dalam satu tusuk sate, Moms akan merasakan gurih serta lezatnya gabungan daging dan kulit ayam yang dibalut dengan saus kacang.

Jika ingin mencoba sate ayam RSPP, Moms bisa mengunjungi restorannya di alamat Jl. Kyai Maja No.21, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

2. Sate Ayam Apjay

Sate Ayam Apjay
Foto: Sate Ayam Apjay (pergikuliner.com)

Foto: pergikuliner.com

Rekomendasi restoran sate ayam enak di Jakarta selanjutnya adalah sate ayam apjay. Para pecinta kuliner ibu kota pasti sudah tidak asing dengan restoran sate ayam satu ini.

Kabarnya sate ayam apjay telah berdiri sejak tahun 1971, lho Moms. Hingga kini, ternyata penikmat dan penggemar sate ayam Apjay tak kunjung padam.

Salah satu ciri khas yang membedakan sate ayam apjay dan sate ayam lainnya adalah cara mereka membakar sate. Di restoran sate ayam Apjay, mereka melakukan pembakaran sebanyak 2 kali.

Untuk satu porsi sate ayam di restoran sate ayam apjay berkisar Rp24.000-Rp30.000.

Sate ayam Apjay berlokasi di Jl. Panglima Polim No. 22, RT.1/RW.5, Cipete Utara, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. 

3. Sate Ayam Pertok

Sate Ayam Pertok
Foto: Sate Ayam Pertok (Zomato.com)

Foto: Zomato.com

Sate ayam pertok menjadi salah satu restoran sate ayam ternama di Jakarta yang belokasi di Pertokoan Gedung Hijau, Pondok Pinang, Jakarta Selatan.

Nama pertok berasal dari letak kedai atau restorannya yang terletak di sebuah pertokoan di kawasan Pondok Pinang.

Ini menjadi salah satu restoran ayam legendaris dengan cita rasa lezat yang berdiri sejak tahun 1970-an.

Memiliki banyak penggemar, setiap harinya ternyata sate ayam pertok berhasil menjual belasan ribu tusuk sate ayam, lho Moms.

Pada restoran Sate ayam pertok, Moms bisa memilih beberapa jenis sate ayam yang tersedia seperti sate ayam tanpa lemak dan sate ayam dengan lemak.

4. Sate Barokah H. Basiri

Sate Barokah H. Basiri
Foto: Sate Barokah H. Basiri (Zomato.com)

Foto: Zomato.com

Rekomendasi restoran sate ayam terakhir yang perlu Moms coba adalah restoran sate barokah H. Basiri.

Restoran ini berlokasi di Jl. Sultan Iskandar Muda No.5A, Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan.

Restoran sate ayam yang telah berdiri sejak tahun 1980-an ini memiliki banyak penggemar. Terlebih saat ini, sate barokah H. Basiri berlokasi tidak jauh dari Pasar Santa.

Salah satu daya tarik dari restoran ini adalah daging ayamnya yang terbilang cukup besar. Satu porsi sate ayam di restoran ini memiliki harga yang beragam mulai dari Rp25.000 saja.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Menyusui Makan Sate Kambing? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Rekomendasi Restoran Sate Kambing Enak

Variasi sate lainnya yang menjadi favorit banyak orang adalah sate kambing. Sesuai dengan namanya, sate ini berasal dari olahan daging kambing.

Terdapat banyak restoran sate kambing yang legendaris dan populer di Jakarta.

Yuk, simak rekomendasi restoran sate kambing enak di Jakarta disini.

1. Sate Kambing Palmerah Kim Tek

Sate Kambing Palmerah Kim Tek
Foto: Sate Kambing Palmerah Kim Tek (pergikuliner.com)

Foto: pergikuliner.com

Rekomendasi restoran sate kambing pertama yang bisa Moms coba adalah restoran sate kambing palmerah Kim Tek.

Restoran ini merupakan salah satu restoran sate legendaris dan populer yang telah berdiri sejak tahun 1970-an.

Sate Kambing Palmerah Kim Tek berlokasi di Jl Panjang Pos Pengumben No. 8A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Telah berdiri selama 50 tahun, kini restoran sate kambing palmerah Kim Tek dikelola oleh generasi ketiga dari pemilik pertamanya.

Salah satu ciri khas dari sate kambing Palmerah Kim Tek adalah dagingnya yang masih terlihat agak putih meski telah dibakar.

2. Sate Kambing H. Giyo

Sate Kambing H. Giyo
Foto: Sate Kambing H. Giyo (Jejakpiknik.com)

Foto: Jejakpiknik.com

Restoran sate kambing di Jakarta yang patut Moms coba adalah restoran sate kambing H. Giyo. Sate kambing H. Giyo telah dibuka sejak tahun 1974, lho Moms.

Karena kepopulerannya, sate kambing H. Giyo bisa menghabiskan 15 ekor kambing di hari kerja dan 20 ekor kambing di hari libur.

Selain cita rasa yang lezat, sate kambing H. Giyo juga memiliki potongan daging yang cukup besar.

Meski disajikan dengan porsi yang besar, satu porsi sate kambing H. Giyo hanya Rp40.000 saja, lho Moms untuk 10 tusuk sate.

3. Pondok Sate Kambing Djono Jogya

Pondok Sate Kambing Djono Jogya
Foto: Pondok Sate Kambing Djono Jogya (tripadvisor.com)

Foto: tripadvisor.co.id

Pondok sate kambing djono jogya menjadi restoran sate kambing selanjutnya yang bisa Moms coba.

Kelebihan dari sate kambing di restoran ini adalah teksturnya yang cukup lembut dan daging kambingnya yang tidak alot. Ini karena di pondok sate kambing djono jogya menyediakan daging kambing muda.

Jika penasaran dengan rasa dari sate kambing di pondok sate ini, langsung saja mampir ke dua cabang restoran ini di Meruya dan Bendungan Hilir.

Baca Juga: 5 Resep Sate Padang Sederhana, Enak dan Mudah Dibuat

Rekomendasi Restoran Sate Padang Enak

Meski bukan orang Padang, banyak sekali orang yang mencintai sate padang, termasuk Moms bukan? Saking banyaknya pecinta sate padang, mudah sekali untuk menemukannya di Jakarta.

Namun, jangan salah, tak semua sate padang di Jakarta memiliki rasa yang enak lho. Berikut adalah sederet sate padang paling enak di Jakarta yang harus Moms coba!

1. Ajo Ramon

ajo ramon
Foto: ajo ramon

Foto: nibble.id

Tak diragukan lagi, sate padang yang satu ini sudah populer sekali namanya. Sate padang Ajo Ramon terletak di kawasan Pasar Santa, Senopati.

Konsepnya memang kaki lima, alias di tenda yang terletak di area parkir.

Namun jangan salah, sate padang ini super enak dan harganya juga pas sekitar 30 ribu rupiah. Bila Moms ingin mencobanya, bersiap-siap untuk mengantri ya!

2. Sate Padang Murni

murni
Foto: murni

Foto: qraved.com

Ada yang berbeda dari sate padang yang terletak di bilangan Cikini ini, apa ya? Ternyata sate padang ini memiliki 27 jenis bumbu!

Dari semua bumbu tersebut, ternyata ada bumbu-bumbu yang biasa digunakan untuk membuat rendang, lho.

Harganya juga relatif terjangkau, hanya dengan membayar sekitar 20 ribu rupiah saja, Moms sudah bisa menikmatinya bersama ketupat.

Baca Juga: 5 Resep Bumbu Sate Khas Indonesia, Lezat dan Gurih, Yuk Coba!

3. Sate Padang Buyung Kuriak

buyung kuriak
Foto: buyung kuriak

Foto: trackpacking.com

Bagi Moms yang tinggal di daerah Jakarta Barat, bisa mencicipi sate padang yang satu ini. Sate padang Buyung Kuriak terletak di daerah Kebon Jeruk dan punya rasa yang sangat lezat.

Rasanya benar-benar pas dan gurih sekali di lidah. Tak perlu jauh-jauh sampai harus ke Padang, bukan?

4. Sate Mak Syukur

maksyukur
Foto: maksyukur

Foto: nibble.id

Agak berbeda dari sate padang lainnya, sate Mak Syukur ini terdiri dari potongan daging yang cukup besar dan tebal.

Namun, jangan khawatir karena rasa dagingnya tetap empuk dan gurih. Tak lupa sate ini juga dilengkapi dengan bumbu berwarna kuning khas Bukittinggi, rasanya yang pedas juga sangat pas di lidah.

Sate ini bisa Moms jumpai di daerah Pasaraya Grande dan beberapa outlet-nya yang terletak di beberapa mal di Jakarta.

Baca Juga: Ini Tips Aman Ibu Hamil Makan Sate, Bumil Wajib Tahu!

Itulah beberapa rekomendasi restoran sate yang bisa Moms kunjungi bersama keluarga di akhri pekan.

  • https://www.nibble.id/sate-ayam-terenak-di-jakarta/
  • https://tempat.com/blog/8-rekomendasi-sate-kambing-enak-di-jakarta-yang-wajib-kamu-coba/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb