05 April 2024

145 Kata-Kata Motivasi Terbaik, Bikin Hidup Makin Semangat!

Kata-kata ini bantu bangkitkan optimisme!
145 Kata-Kata Motivasi Terbaik, Bikin Hidup Makin Semangat!

Kata-kata motivasi selalu dibutuhkan untuk memberikan semangat terhadap diri sendiri maupun orang lain.

Motivasi bisa menjadi salah satu hal yang dapat menambah semangat diri.

Motivasi bisa datang dari mana saja. Mulai dari orang terdekat seperti sahabat, keluarga, hingga teman.

Selain itu motivasi juga bisa datang dari kata-kata motivasi.

Dengan adanya kata-kata motivasi, Moms yang awalnya merasa sedih, putus asa, hingga ingin menyerah pun bisa merasakan semangat.

Rata-rata, kata-kata motivasi ini sifatnya padat, singkat, dan jelas, tapi makna yang diberikan bisa memberikan Moms semangat untuk tidak pernah menyerah.

Di bawah ini ada kata-kata motivasi untuk hidupmu, kesuksesan, pekerjaan, hingga supaya tetap terus giat belajar demi meraih cita-cita dan impian.

Baca Juga: 14 Rekomendasi Drama Korea tentang Jaksa, Banyak Misteri!

Kata-Kata Motivasi Penuh Semangat

Kata Motivasi Penuh Semangat
Foto: Kata Motivasi Penuh Semangat (Inspiringtips.com)

Kata-kata motivasi selalu dibutuhkan dalam hidup.

Tak hanya sebagai penyemangat, kata-kata motivasi ini juga bisa sebagai pengingat kalau hidup ini penuh makna dan harus selalu Moms hargai.

Yuk, tengok kata-kata motivasi di bawah ini Moms:

  1. “Saya tidak bisa mengubah arah angin, namun saya bisa menyesuaikan pelayaran saya untuk selalu menggapai tujuan saya.” – Jimmy Dean
  2. “Tanpa sasaran dan rencana meraihnya, kamu seperti kapal yang berlayar tanpa tujuan.” – Fitzhugh Dodson
  3. “Banyak orang gagal dalam kehidupan, bukan karena kurangnya kemampuan, pengetahuan, atau keberanian, namun hanya karena mereka tidak pernah mengatur energinya pada sasaran.” – Elbert Hubbard
  4. “Jika kamu ingin bahagia, tetapkan sasaran yang membangkitkan pikiran, membebaskan energi, dan menginspirasi harapanmu.” – Andrew Carnegie
  5. “Tindakan menyalahkan hanya akan membuang waktu. Sebesar apapun kesalahan yang kamu timpakan ke orang lain, dan sebesar apapun kamu menyalahkannya, hal tersebut tidak akan mengubahmu.” – Wayne Dyer
  6. “Jangan tanyakan pada dirimu apa yang dibutuhkan dunia. Bertanyalah apa yang membuat kamu merasa hidup, kemudian kerjakan. Karena yang dibutuhkan dunia adalah orang yang antusias.” – Harold Whitman
  7. “Janganlah menganggap remeh hal-hal yang terdekat dengan hatimu. Rangkullah mereka seperti sama berharganya dengan hidupmu, karena tanpa mereka hidup adalah sia-sia.” – Peribahasa Cina
  8. “Perubahan itu menyakitkan, Ia menyebabkan orang merasa tidak aman, bingung, dan marah. Orang menginginkan hal seperti sediakala, karena mereka ingin hidup yang mudah.” - Richard Marcinko.
  9. “Orang yang lemah tidak mampu memaafkan. Memaafkan adalah ciri orang yang kuat.” – Mahatma Gandhi
  10. “Cara paling mendasar dan kuat untuk terhubung dengan orang lain adalah dengan mendengarkan. Cukup Dengarkan. Mungkin hal terpenting yang bisa kita berikan kepada orang lain adalah perhatian kita.” – Rachel Naomi Remen
  11. “Ingat, ini hanya hari yang buruk, bukan kehidupan yang buruk.” – Anonim
  12. “Apapun dirimu, jadilah yang terbaik.” - Abraham Lincoln
  13. “Pikiran yang baik dan hati yang baik selalu merupakan kombinasi yang hebat.” – Nelson Mandela
  14. “Satu-satunya cara untuk mencapai yang tidak mungkin adalah percaya bahwa itu mungkin.” – Charles Kingsleigh
  15. “Aku tidak tahu semua yang mungkin akan datang, tetapi apa pun yang akan terjadi, aku akan melakukannya sambil tertawa.” – Herman Melville
  16. “Jangan biarkan rasa takut kalah lebih besar daripada kegembiraan saat menang.” – Robert Kiyosaki

Baca Juga: 13 Lagu Pengantar Tidur, Bikin Tubuh dan Pikiran Rileks!

  1. “Ketika memiliki mimpi, kamu harus meraihnya dan tidak pernah melepaskannya.” — Carol Burnett
  2. “Tidak ada yang tidak mungkin. Kata itu sendiri mengatakan 'Saya mungkin!'” —Audrey Hepburn
  3. “Tidak ada yang tidak mungkin bagi mereka yang mau berusaha.” - Alexander yang Agung

20. “Kabar buruknya adalah waktu berlalu begitu saja. Kabar baiknya adalah kamu adalah pilotnya." —Michael Altshuler

21. “Hidup memiliki semua tikungan dan belokan itu. Kamu harus berpegangan erat-erat dan pergilah." — Nicole Kidman

22. “Tetap menghadapkan wajah selalu ke arah sinar matahari, dan bayangan akan jatuh di belakangmu.” — Walt Whitman

23. “Kamu tidak selalu membutuhkan rencana. Terkadang kamu hanya perlu bernapas, percaya, melepaskan dan melihat apa yang terjadi.” — Mandy Hale

24. “Kamu bisa menjadi segalanya. Kamu bisa menjadi orang yang tidak terbatas jumlahnya. ” — Kesha

25. “Keyakinan menciptakan fakta yang sebenarnya.” — William James

Baca Juga: 13 Arti Tahi Lalat di Wajah dan Tubuh, Moms yang Mana?

Itu dia beberapa kata-kata motivasi penuh semangat.

Kata-Kata Motivasi untuk Sukses

Kata Motivasi untuk Sukses
Foto: Kata Motivasi untuk Sukses (Freepik.com/jcomp)

Selalu ada kata-kata motivasi dari orang-orang sukses yang populer di dunia.

Moms pun bisa menggunakan kata-kata motivasi untuk diri sendiri agar bisa sukses seperti mereka.

26. “Orang yang memiliki sasaran sukses karena mereka tahu ke mana akan pergi.” – Earl Nightingale

27. “Ambillah risiko yang lebih besar dari apa yang dipikirkan orang lain aman. Berilah perhatian lebih dari apa yang orang lain pikir bijak. Bermimpilah lebih dari apa yang orang lain pikir masuk akal.” – Claude T. Bissell

28. “Satu-satunya batasan untuk meraih mimpi kita adalah keragu-raguan kita akan hari ini. Marilah kita maju dengan keyakinan yang aktif dan kuat.” – Franklin Roosevelt

29. “Seperti bergulat melawan seekor gorila. Kamu tidak akan berhenti ketika lelah, kamu berhenti ketika gorila tersebut lelah.” – Robert Strauss

30. “Sebuah permata tidak akan dapat dipoles tanpa gesekan, demikian juga seseorang tidak akan menjadi sukses tanpa tantangan.” – Peribahasa Cina

31. “Jika kamu menginginkan sesuatu yang belum pernah dimiliki dalam hidupmu. Kamu harus melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya.” – JD Houston

32. “Bangun dan wujudkan mimpimu atau orang lain akan memperkerjakanmu untuk membangun mimpi mereka.” – Farrah Gray

33. “Kesuksesan tidak menemukamu karena kamu yang harus keluar dan meraihnya.” – Anonim

34. “Seorang pemenang adalah pemimpi yang tidak pernah menyerah.” – Nelson Mandela

35. “Semua mimpi kita bisa jadi kenyataan, jika kita memiliki keberanian untuk mengejarnya.” – Walt Disney

Baca Juga: 10 Destinasi Wisata Dekat Stasiun Bogor yang Paling Hits

36. “Sukses bukanlah akhir, kegagalan bukanlah fatal, yang terpenting adalah keberanian untuk melanjutkan.” – Winston S. Churchill

37. “Orang yang memiliki sasaran akan menjadi sukses karena mereka tahu ke mana akan pergi.” – Earl Nightingale

38. “Saya tidak bisa mengubah arah angin, namun saya bisa menyesuaikan pelayaran saya untuk selalu menggapai tujuan saya.” – Jimmy Dean

39. “Gagal itu makanan sehari-hari. Itu biasa, yang penting bagimana kamu menyikapinya. Evaluasi. Bangkit. Gagal lagi? Bangkit lagi!” – Chairul Tanjung

40. “Jika tindakanmu menginspirasi orang lain untuk bermimpi lebih banyak, belajar lebih banyak, berbuat lebih banyak, dan menjadi lebih sukses, kamu adalah seorang pemimpin.” – John Quincy Adams

41. “Jangan pernah bermimpi untuk sukses, tapi kerjakan sesuatu untuk meraih kesuksesan.” – Ester Lauder

42. “Kesuksesan bersumber dari perbuatan. Orang yang sukses terus melakukan usaha. Orang sukses bahkan membuat kesalahan, namun mereka tidak berhenti usaha.” – Cobrad Hilton

43. “Jalan menuju sukses dan jalan menuju kegagalan hampir persis sama.” – Colin R. Davis

44. “Kita tidak bisa memecahkan masalah dengan cara berpikir yang kita gunakan ketika kita menemukan masalah itu.” - Albert Einstein

45. "Belajarlah seolah-olah kamu akan hidup selamanya, hiduplah seolah-olah kamu akan mati besok." - Mahatma Gandhi

46. “Jauhi orang-orang yang mencoba meremehkan ambisimu. Pikiran kecil akan selalu melakukan itu, tetapi pikiran besar akan memberi perasaan bahwa kamu juga bisa menjadi hebat.” — Mark Twain

47. “Ketika memberikan kegembiraan kepada orang lain, kamu mendapatkan lebih banyak kegembiraan sebagai balasannya. Kamu harus memikirkan kebahagiaan yang bisa kamu berikan.”— Eleanor Roosevelt

48. “Ketika kamu mengubah pikiran, ingatlah untuk juga mengubah duniamu juga.” —Norman Vincent Peale

49. “Hanya ketika kita mengambil peluang, ketika hidup kita membaik. Risiko awal dan paling sulit yang perlu kita ambil adalah menjadi jujur. —Walter Anderson

Diantara banyaknya kata-kata motivasi di atas, kata-kata motivasi mana yang Moms suka?

Baca Juga: 13 Hadis dan Ayat Alquran tentang Zina, Termasuk Dosa Besar!

Kata-Kata Motivasi agar Giat Belajar

Kata Motivasi agar Giat Belajar
Foto: Kata Motivasi agar Giat Belajar (Freepik.com/racool-studio)

Kata-kata motivasi juga bisa diterapkan dalam kegiatan belajar.

Jadi ketika Moms merasa lelah dan sudah suntuk untuk belajar, maka ingatlah kata-kata motivasi di bawah ini!

50. “Pendidikan bukan cuma pergi ke sekolah dan mendapatkan gelar. Tapi, juga soal memperluas pengetahuan dan menyerap ilmu kehidupan.” – Shakuntala Devi

51. “Janganlah pernah menyerah ketika kamu masih mampu berusaha lagi. Tidak ada kata berakhir sampai kamu berhenti mencoba.” – Brian Dyson

52. “Pertama kita membentuk kebiasaan dan kebiasaan akan membentuk kita. Kalahkan kebiasaan burumu, atau mereka akan mengalahkanmu dengan mudah.” – Dr. Rob Gilbert

53. “Jangan menyerah. Hal-hal besar membutuhkan waktu. Bersabarlah.” – Anonim

54. “Optimisme adalah iman yang menuntunmu ke pencapaian.” – Helen Keller

55. “Kamu hanya gagal saat kamu berhenti mencoba.” – Albert Einstein

56. “Jika kamu tidak pernah gagal, kamu tidak akan pernah mencoba apapun yang baru.” – Anonim

57. “Sulit untuk mengalahkan orang yang tidak pernah menyerah.” – Babe Ruth

58. “Belajar tidak pernah melelahkan pikiran.” – Leonardo Da Vinci

59. “Berjuang sampai napas terakhir.” – William Shakespeare

60. “Jika kamu benar-benar menginginkan sesuatu, jangan menunggu untuk itu – ajari dirimu untuk tidak sabar.” – Gurbaksh Chahal

61. “​Sukses adalah jumlah dari usaha-usaha kecil, berulang-ulang hari demi hari.” – Robert Collier

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb