30 September 2020

Ulang Tahun, Ini 3 Potret Kenangan Glenn Fredly Semasa Hidupnya

Glenn diketahui sebagai sosok yang baik dan memiliki banyak kenangan semasa hidupnya.
Ulang Tahun, Ini 3 Potret Kenangan Glenn Fredly Semasa Hidupnya

Foto: instagram.com/anggasasongko, instagram.com/dr_tompi

Mendiang Glenn Fredly dengan nama lengkap Glenn Fredly Deviano Latuihamallo lahir pada 30 September 1975.

Seharusnya ayah satu anak itu, berulang tahun ke-45 pada tahun ini.

Di hari yang spesial ini Glenn tetap kebanjiran doa-doa terbaik dan rasa rindu dari banyak orang.

Glenn diketahui sebagai sosok yang baik dan memiliki banyak kenangan semasa hidupnya.

Ini potretnya!

Baca Juga: Perjalanan Karier Glenn Fredly, Berkarya Hingga Akhir Hayat

Kompak Bersama Trio Lestari

glenn 45 1.jpg
Foto: glenn 45 1.jpg

Foto: instagram.com/dr_tompi

Dalam kariernya, Glenn bukan hanya bersolo karier namun juga bergabung trio, yang disebut Trio Lestari bersama dengan dr Tompi dan juga Sandhy Sandoro. Tidak heran Tompi juga mengunggah rasa rindunya kepada sahabatnya tersebut.

"Bre, selamat ulang tahun.

Biasanya tiap tanggal 30sept kita rayakan dengan merayakan legenda musik. Tapi mulai tahun ini, lo yg jadi legenda dan untuk selamanya. Gw ama @sandhysondoro_official dan @sesanasution udah kyk org aneh. Di group whatsapp masih suka manggil2 “glenn mana sik... diem aja! “ kangennya ampe ubun2," tulis Tompi.

Baca Juga: Kronologi Meninggalnya Glenn Fredly, Sempat Sakit Beberapa Lama

Produser Film

glenn 45 1-2.jpg
Foto: glenn 45 1-2.jpg

Foto: instagram.com/anggasasongko

Bukan hanya di dunia musik, Glenn juga aktif di berbagai kegiatan. Beberapa tahun terakhir Glenn sempat menjadi produser film.

Pada ulang tahun Glenn tahun ini, meski sudah meninggal Glenn masih selalu dirindukan banyak orang termasuk Angga Sasongko yang pernah menjadi rekan kerjanya dalam membuat film.

"Hari ini Bung @glennfredly309 ulang tahun. Gak ada kata yang cukup menggambarkan betapa bersyukur pernah berkenalan, bersahabat dan berkarya bersamanya. Pertemuan yang mengubah hidup saya, dan selamanya ia akan hidup dalam langkah kekaryaan saya. Dan hari ini akan saya rayakan selamanya. Happy birthday, Kaka Sayang. I miss you deeply," tulis Angga Sasongko.

Inisiator Musik

glenn 45 2.jpg
Foto: glenn 45 2.jpg

Foto: instagram.com/adibhidayat

Bermusik sejak kecil, membuat Glenn bergaul dengan banyak musisi lain. Beberapa tahun terakhir, setiap hari ulang tahunnya, Glenn membuat konser musik untuk musisi lain.

"Selamat ulang tahun Bung @glennfredly309. Biasanya tanggal 30 September di hari ulang tahunmu selalu menggelar ritual Konser Tanda Mata. Penghargaan Glenn Fredly untuk musisi Indonesia yang dia hormati. Foto pertama dengan media saat menggelar press conference Konser Tanda Mata Untuk Ruth Sahanaya @mamauthe tahun 2016. Foto kedua press conference Konser Tanda Mata Untuk @ywpiano tahun 2018. Doa terbaik untukmu. Mari berbagi cerita tentang kaka bung hari ini, 30 September 2020," tulis Adib Hidayat.

Semoga almarhum Glenn tenang di alam sana!

Baca Juga: Mutia Ayu Melahirkan, Selamat untuk Mutia dan Glenn Fredly!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb