08 Juni 2018

Berencana Libur Lebaran ke Pantai Dengan Bayi? Perhatikan Hal ini

Jangan cuma perhatikan cuaca sebelum ajak bayi ke pantai
Berencana Libur Lebaran ke Pantai Dengan Bayi? Perhatikan Hal ini

Pantai adalah salah satu tempat berlibur yang sangat menyenangkan bersama keluarga. Bagi si kecil yang masih bayi, pantai bisa menjadi tempat baru untuk bereksplorasi dan mengenal lebih banyak benda.

Akan tetapi, sebenarnya boleh atau tidak liburan bersama bayi ke pantai? Tentu boleh, namun Moms harus memperhatikan beberapa hal penting yang ada di bawah ini.

1. Perhatikan Cuaca

Sebelum mengajak si keci ke pantai, pertama-tama Moms perlu mempehatikan cuaca. Jika hari sedang hujan, terlalu panas atau banyak angin, sudah pasti Moms tidak boleh mengajak bayi ke pantai. Sebaliknya, jika cuaca sedang bersih atau cukup cerah, Moms bisa membawa si kecil ke pantai.

Jangan lupa memakaikan topi untuk menghindarkan si kecil dari paparan sinar matahari secara langsung yang sangat berbahaya. Jika perlu, Moms juga bisa memasangkan kacamata khusus sehingga matanya tidak silau. Moms bisa memakaikan sunblock bayi pada kulitnya. Termasuk juga Moms tidak perlu memakaikan pakaian terbuka pada si kecil.

2. Berlibur di Pantai Bersih

Berlibur ke pantai bersama bayi, artinya Moms harus memilih pantai yang bersih sekaligus juga terpelihara dengan baik. Jika si kecil sudah bisa duduk sendiri, perhatikan agar selama bermain si keci tidak memakan maupun memasukkan apa pun yang ditemukannya di pantai ke dalam mulut. Seperti misalnya memakan pasir atau meminum air laut.

Jika suasana pantai yang Moms kunjungi bersama si kecil sedang ramai pengunjung. Lebih baik ajak si kecil bermain di pinggir pantai. Sesekali Moms bisa mengenalkan air laut pada si kecil, akan tetapi tetap perhatikan keselamatannya.

3. Pastikan Bayi Memakai Sepatu

Saat berjalan-jalan di pinggir pantai, Moms tentu sering menemukan adanya kerang, kaca dan kerikil yang sangat berbahaya. Meskipun belum bisa berjalan, jika si kecil yang sudah bisa duduk bermain sendiri di pantai, benda-benda tersebut berisiko melukainya. Pasir pantai pun tidak kalah berbahaya bagi bayi. Tekstur pasir pantai memang lembut, namun pasir pantai panas bisa membuat kuit si kecil terbakar.

Maka dari itu, pastikan pakaian yang dipakai si kecil benar-benar aman dan mampu melindunginya dari bahaya tersebut. Termasuk memakaikan sepatu pada si kecil. Setiap kali selesai bermain, bersihkan si kecil kemudian oleskan minyak telon pada tubuh bayi untuk membantu menghangatkannya.

Baca Juga : 5 Manfaat Sepatu Bayi Bersol Lembut

4. Cukupi Kebutuhan Cairan Bayi Selama Berlibur di Pantai

Cuaca di pantai cenderung panas, maka dari itu Moms perlu memenuhi kebutuhan cairan bayi dengan baik. Berikan si kecil cukup minum, baik ASI atau susu formula jika usianya di bawah 6 bulan dan air putih jika si kecil sudah mengkonsumsi MPASI.

5. Bawa Tikar, Selimut, dan Handuk Pantai

Tikar, selimut, dan handuk pantai berukuran besar tentu akan sangat Moms butuhkan sebagai tempat beristirahat di pantai. Selain itu, Moms juga bisa merebahkan si kecil di atas tikar dan selimut yang sudah dibawa. Jika ingin merebahkan si kecil, jangan lupa bawa pula payung besar yang melindungi si kecil dari paparan sinar matahari.

6. Bawa Kereta Dorong

Kereta dorong atau stroller bisa Moms gunakan untuk berbagai fungsi. Bukan hanya membuat Moms lebih mudah membawa si kecil, kereta dorong juga bisa difungsikan untuk mengangkut berbagai perlengkapan yang dibawa ke pantai.

Nah, demikianlah beberapa persiapan liburan ke pantai bersama bayi. Apa Moms punya tips lain saat ingin mengajak si kecil berlibur ke pantai?

(RGW)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb