09 Januari 2023

12 Manfaat Buah Kedondong, Bantu Atasi Gangguan Pencernaan, hingga Bagus untuk Penglihatan

Dapat menyehatkan tulang dan gigi juga
12 Manfaat Buah Kedondong, Bantu Atasi Gangguan Pencernaan, hingga Bagus untuk Penglihatan

Apakah Moms suka makan buah kedondong? Ada beberapa manfaat buah kedondong yang patut disimak lho, Moms!

Buah kedondong memiliki nama yang berjumlah lebih dari 50 di hampir semua negara di dunia.

Buah kedondong dapat dengan mudah ditemukan dan dan tumbuh secara luas di seluruh dunia, dan menjadi buah favorit di antara orang-orang Afrika, Asia, Eropa, dan bebepara Negara bagian Amerika.

Buahnya boleh dimakan mentah, tapi biasanya buah yang matang rasanya paling enak.

Ciri-ciri Buah Kedondong

Buah kedongong lonjong, berwarna hijau dengan kulit yang keras. Dagingnya renyah dan sedikit asam. Dagingnya berwarna emas, sangat berair, agak manis tapi sedikit asam.

Buah kedondong tumbuh subur di iklim panas dan lembab di zona tropis.

Tumbuh secara luas di bagian Asia dan Afrika yang lebih hangat, di banyak negara termasuk India, Sri Lanka, Malaysia, Thailand, Indonesia, Jamaika dan Barbados.

Pohon kedondong biasanya sangat tinggi, mencapai ketinggian hingga 20 m dengan cabang yang menahan daun menyirip meranggas.

Pada waktunya mekarnya, pohon ini menghasilkan bunga kecil berwarna putih cerah, yang akhirnya bertunas menjadi buah lonjong, hijau, atau kuning.

Moms sudah mengetahui karakteristik dari buah ini. Lalu, apa yang menjadi manfaat buah kedondong?

Baca Juga: Mengenal Parijoto, Buah Ajaib untuk Meningkatkan Kesuburan

Kandungan Buah Kedondong

Buah Kedondong
Foto: Buah Kedondong (Specialtyproduce.com)

Sebelum mengetahui manfaat buah kedondong, perlu diketahui jika buah ini memiliki kandungan nutrisi yang mengesankan, karena kaya akan kandungan:

  • Air
  • Protein
  • Lemak sehat
  • Gula alami
  • Vitamin C dan A
  • Kalsium
  • Fosfor
  • Zat besi
  • Flavonoid
  • Terpenoid
  • Tanin
  • Saponin
  • Glikosida jantung

Untuk ukuran porsi 100 g buah kedondong menurut Fats Secret mengandung:

  • Total lemak 0,27g – 0 %
  • Lemak Jenuh 0.08g – 0 %
  • Lemak Tak Jenuh Ganda 0.093 g
  • Lemak Tak Jenuh Tunggal 0.039 g
  • Kolesterol 0 mg - 0 %
  • Natrium 3 mg – 0 %
  • Total Karbohidrat 10 g – 4%
  • Serat Makanan 2.2 g – 8 %
  • Gula 5.95 g
  • Protein 0,88 g
  • Vitamin D
  • Kalsium 18 mg – 1 %
  • Besi 0.12 mg – 1 %
  • Kalium 250 mg – 5 %
  • Vitamin A 38 mcg – 4%
  • Vitamin C 76 mg – 84 %

* % Daily Value (DV) memberi tahu Moms seberapa banyak nutrisi dalam satu porsi makanan berkontribusi pada diet harian. 2.000 kalori sehari digunakan untuk saran nutrisi umum.

Rincian Kalori:

  • Karbohidrat (87%)
  • Lemak (5%)
  • Protein (8%)

* Berdasarkan RDI (Recommended Dietary Intake) 2000 kalori

Tidak mengherankan jika buah kedondong ini dicari dan dikonsumsi oleh banyak orang, karena manfaatnya untuk kesehatan yang luar biasa.

Baca Juga: Manfaat Makan Buah Kiwi Secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Buah Kedondong untuk Kesehatan

Kedondong
Foto: Kedondong (Krishijagran.com)

Jadi, apa saja manfaat buah kedondong untuk kesehatan yang akan didapatkan? Intip di sini.

1. Meningkatkan Fungsi Jantung

Manfaat buah kedondong mengandung antioksidan glikosida jantung.

Senyawa tanaman ini dapat membantu menjaga tingkat tekanan darah dalam keadaan normal, sehingga menghindari risiko hipertensi atau hipotensi.

Buah ini juga memungkinkan adanya kelancaran aliran nutrisi melalui pembuluh darah pembuluh darah, mencegah kasus penyumbatan kolesterol LDL di arteri, sehingga secara efektif mencegah penyakit jantung.

2. Meningkatkan Imunitas

Menurut studi di Journal of Food Composition and Analysis, kedondong mengandung vitamin C dan protein.

Namun, kandungan ini menurun sering dengan tingkat kematangan buahnya.

Karena kaya akan kandungan vitamin C selain zat besi, manfaat buah kedondong sangat bermanfaat untuk menjaga mekanisme pertahanan dalam tubuh.

Makan buah kedondong akan membantu dalam synesis sel darah putih yang sehat, yang diperlukan untuk memerangi penjajah asing dan infeksi dalam tubuh.

Vitamin C juga akan meningkatkan penyerapan zat besi dalam aliran darah, ini menjadi tugas yang penting untuk sintesis sel darah merah yang sehat serta mencegah anemia dan kelelahan.

Baca Juga: Resep Salad Buah Saus Yoghurt

3. Mengatasi Masalah Pencernaan

Sakit Perut
Foto: Sakit Perut (Freepik.com/stefamerpik)

Manfaat buah kedondong dikemas dengan antioksidan bermanfaat seperti flavonoid, terpenoid, dan tanin.

Seluruhnya akan bekerja secara sinergi untuk mendorong sistem pencernaan untuk bekerja dengan baik.

Selain itu, kandngan tersebut juga dapat mengobati sejumlah keluhan gastrointestinal yang umum seperti kembung, gangguan pencernaan, dan perut kembung.

Manfaat buah kedondong juga memiliki serat makanan yang tinggi, akan sehingga membantu pencernaan dan buang air besar dengan baik.

Daging buahnya direkomendasikan bagi Moms yang menderita sembelit dan gangguan pencernaan.

Kandungan air yang tinggi pada buah kedondong juga dapt bermanfaat untuk mencegah dehidrasi. Kulit pohon kedondong bisa digunakan untuk menyembuhkan disentri.

Moms yang sedang mengalami diare atau disentri bisa meminum ramuan herbal dari kulit batang Kedongong.

Caranya, rebus 5 gram kulit kayu kedondong yang bersih di dalam 2 gelas air.

Saring ramuan tersebut dan konsumsi untuk meredakan diare. Ini dilakukan sebagai kepercayaan turun temurun dan banyak yang efektif mengehntikan diaren.

Waktu terbaik untuk makan buah kedondong adalah sebelum sarapan atau makan siang dengan menu yang berat.

Ini dimaksudkan untuk membantu mengaktifkan cairan lambung di perut dan memperlancar asimilasi makanan.

Kandungan air dalam buah kedondong pun berperan penting dalam memerangi dehidrasi.

4. Meningkatkan Daya Penglihatan

Memiliki jumlah vitamin A yang melimpah, manfaat buah kedondong dapat membantu meningkatkan penglihatan yang sehat, baik pada anak-anak dan orang dewasa.

Vitamin A dalam buah kedondong berperan penting dalam mendukung kesehatan visual atau penglihatan.

Vitamin ini akan membantu mendistribusikan sesuatu yang diterima oleh retina mata ke otak sebagai sebuah gambar.

Senyawa yang berperan dalam hal ini adalah retinol.

Mengonsumsinya secara teratur juga dapat menurunkan risiko degenerasi makula terkait usia (AMD) dan masalah penglihatan lainnya di tahun-tahun berikutnya.

5. Mengatasi Infeksi Kulit dan Mencegah Penuaan Dini

Manfaat buah kedondong berfungsi sebagai antioksidan alami.

Kekayaan agen antimikroba dalam buah kedondong dapat mengatasi kondisi kulit yang umum seperti kulit kering, psoriasis, rosacea dan kulit yang melepuh serta luka lainnya.

Selain itu, antioksidan dalam buah kedondong bermanfaat dalam merangsang sintesis kolagen, sehingga memperlambat penuaan dan mengurangi kerutan serta garis halus.

Ini akan cocok dalam diet Moms yang tidak hanya ingin mengkonsumsi makanan yang sehat, tapi juga akan membantu memperkaya nutrisi kulit sehingga tetap kenyal dan lembut.

Kandungan vitamin C dalam buah kedondong akan membantu dalam perbaikan jaringan dan menutrisi kulit.

Ini meningkatkan produksi kolagen dan meningkatkan kecantikan kulit.

Kandungan vitamin C dapat melindungi molekul penting, seperti protein, lipid (lemak), karbohidrat, dan asam nukleat (DNA dan RNA) dari kerusakan akibat radikal bebas, racun, atau polutan.

Radikal bebas merupakan salah satu penyebab terjadinya penuaan dini. Manfaat buah kedondong juga dapat digunakan untuk mengobati penyakit kulit.

Daun buah kedondong direbus dan ekstraknya digunakan sebagai pengganti body lotion dan pelembap sebagai manfaat lain dari buah kedondong.

Baca Juga: 5 Buah Mengenyangkan untuk Camilan di Malam Hari, Tidak Bikin Gemuk!

6. Bermanfaat untuk Mengobati Batuk

Sakit Batuk
Foto: Sakit Batuk (Freepik.com/benzoix)

Selain mengatasi masalah kulit, manfaat buah kedondong juga sangat efektif dalam menyembuhkan batuk.

Meski dipercaya secara tradisional dan belum memiliki penelitian ilmiah, banyak yang mempercayai ramuan ini dan memberikan kesembuhan setelah mengkonsumsinya.

Caranya, potong kecil 3 buah kedondong berukuran sedang. Blender atau parut dan tambahkan sejumput garam ke dalamnya, Moms bisa mengkonsumsinya tiga kali sehari.

Selain itu, Moms juga bisa menggunakan ekstrak dari daunnya untuk mengobati batuk. Caranya, rebus 3-4 lembar daun buah kedondong segar ke dalam dua gelas air.

Diamkan selama beberapa menit. Saring ramuan tersebut dan minum. Moms juga bisa menambahkan madu ke dalamnya.

7. Mengontrol Kadar Kolesterol

Selain memiliki sifat anti-penuaan, manfaat buah kedondong juga memiliki kandungan yang dapat membantu metabolisme kolesterol menjadi asam empedu empedu.

Ini bisa berimplikasi pada kadar kolesterol darah dan timbulnya batu empedu. Sehingga para ahli berpendapat bahwa buah ini bermanfaat untuk mengontrol kadar kolesterol.

Vitamin C berperan penting dalam membantu memetabolisme kolesterol.

Dengan memetabolisme kolesterol, kadar kolesterol darah akan seimbang, sehingga menjaga kadar kolesterol terkontrol dalam keseimbangan yang sehat.

Baca Juga: 5 Snack Sehat dari Sayuran dan Buah, Enak Lho!

8. Membantu Menurunkan Berat Badan

Karna rendah karbohidrat, lemak, kalori, dan tinggi serat makanan, manfaat buah kedondong akan sangat bermanfaat saat Moms berada dalam proses menurunkan berat badan.

Dengan memberikan nutrisi penting yang dibutuhkan untuk fungsi tubuh, manfaat buah kedondong akan membuat Moms merasa kenyang lebih lama.

Serat dan kandungan airnya juga memberikan rasa kenyang dan mencegah Moms untuk makan berlebihan.

9. Mengobati Anemia

Pohon Kedondong
Foto: Pohon Kedondong (Dispertan.semarangkota.go.id)

Melimpahnya kandungan zat besi yang dimiliki, buah kedondong akan bermanfaat bagi Moms yang menderita kekurangan darah.

Sebab, buah kedondong akan membantu dalam pembentukan sel darah merah, yang didorong oleh adanya vitamin B1.

Manfaat buah kedondong dapat membantu meningkatkan aliran oksigen ke seluruh tubuh serta meningkatkan aliran darah.

10. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Kandungan vitamin C dalam buah kedondong ini membantu dalam perbaikan jaringan dan menutrisi kulit.

Manfaat buah kedondong ini dapat meningkatkan produksi kolagen dan meningkatkan kecantikan kulit. Kedondong juga digunakan untuk mengobati penyakit kulit.

Caranya dengan merebus daun ambarella dan ekstraknya digunakan sebagai pengganti body lotion dan pelembap.

Secara tradisional, akar pohonnya digunakan untuk mengobati kulit yang gatal.

Baca Juga: Ini Dia 13 Manfaat Buah Pir untuk Ibu Hamil yang Luar Biasa

11. Menjaga Kesehatan Tulang dan Gigi

Melansir laman WebMD, kalsium dan fosfor dalam buah kedondong dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan memperkuat gigi.

Ini dapat membantu mencegah kerusakan gigi dan meningkatkatkan mobilitas tubuh Moms.

12. Sebagai Anti Peradangan

Studi di Indonesian Journal of Pharmaceutical Research menyebutkan bahwa buah kedondong, terutama daunnya mengandung flavonoid, senyawa antiinflamasi.

Peradangan ini termasuk radang usus hingga radang tenggorokan. Jadi, selain buahnya, daunnya pun juga punya manfaat untuk kesehatan, ya Moms!

Cara Mengolah Buah Kedondong

Cara Mengolah Kedondong
Foto: Cara Mengolah Kedondong (Homenaturalcures.com)

Untuk mendapatkan beragam manfaat buah kedondong, Moms juga menikmatinya dengan beberapa cara yang menyenangkan.

Buah kedondong dapat dikonsumsi baik dalam saat mentah maupun matang.

Saat dimakan segar, buah yang berwarna hijau lebih disukai, Moms bisa menaburinya dengan garam, gula, terasi, dan bubuk cabai untuk menambah cita rasa.

Buah kedondong juga dapat diiris dan dicampurkan ke dalam salad buah.

Buah kedondong juga dapat dijus dan dicampur dengan buah-buahan lain, atau dikeringkan dan dibuat menjadi pasta pedas yang digunakan sebagai bumbu.

Selain olahan mentah, buah kedondong juga dapat dimasak dan sering dibuat menjadi selai, pengawet, dan jeli.

Bisa juga dimasak menjadi sup, kari, dan semur, diasinkan untuk penggunaan yang lama, atau dimasak dalam air gula dan dihaluskan untuk menciptakan konsistensi seperti saus apel.

Di Samoa, buah kedondong digunakan untuk membuat otai, yaitu minuman menyegarkan yang terdiri dari semangka, kelapa, nanas, kedondong dan jeruk nipis.

Sedangkan di Indonesia, buahnya dikukus dan dikonsumsi sebagai lauk ikan asin dan nasi.

Dengan cita rasa yang unik dan manfaat yang tidak sedikit, buah kedondong bisa menjadi pilihan untuk camilan yang menyegarkan.

Resep Buah Kedondong

Berikut ini beberapa rekomendasi olahan buah kedondong agar Moms juga dapat merasakan manfaat buah kedondong untuk kesehatan.

1. Jus Kedondong

Jus Kedondong Foto: Youtube.com/Dilmah Tea
Siap dalam 20 menit
Sajian 2 porsi

Jus kedondong menjadi cara pengolahan buah kedondong yang mudah. Untuk membuatnya, berikut ini bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan

  • 5-6 buah kedondong, kupas dan cincang
  • 300-400ml air
  • 2 sdm gula pasir
  • 2 buah plum kering
  • Es batu

Cara membuat:

  1. Haluskan buah kedondong yang sebelumnya sudah dicincang dengan air dan gula.
  2. Tambahkan satu es batu dan plum kering, dan aduk rata.

2. Salad Buah Kedondong

Salad Buah Kedondong Foto: Chilipeppermadness.com
Siap dalam 40 menit
Sajian 2 porsi

Selain dibuat menjadi jus, Moms juga bisa mengolahnya menjadi salad. Berikut ini bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan

  • 3 buah kedondong
  • Bawang goreng
  • 4-5 daun mint
  • 2-3 lembar daun basil

Cara membuat:

  1. Cuci dan kupas kulit buah kedondong, potong tipis-tipis.
  2. Tambahkan bawang goreng, daun mint, dan kemangi.
  3. Simpan di lemari es selama 30 menit. Sajikan.

3. Resep Manisan Kedondong

Manisan Kedondong Foto: Cookpad/iwuLan_14044039
Siap dalam 1 jam 15 menit
Sajian 2 porsi

Berikut ini akan dijelaskan cara pembuatan manisan kedondong yang tidak pedas, sehingga Si Kecil juga bisa menikmatinya.

Bahan-bahan

  • Air 150 ml
  • Air kapur sirih 2 sendok teh
  • Buah kedondong yang telah matang 250 gram
  • Pewarna makanan jika suka
  • 250 gram gula pasir

Cara membuat:

  1. Kupas buah kedondong lalu cuci sampai bersih
  2. Potong-potong daging buah kedondong dengan ukuran yang sesuai dengan selera
  3. Ambil wadah kemudian masukkan air sebanyak 50 ml ke dalamnya. Tambahkan kapur sirih
  4. Rendam potongan daging kedondong dalam campuran air tersebut kira-kira selama 1 jam
  5. Setelahnya, tiriskan kedondong lalu cuci kembali
  6. Rebuslah air sebanyak 100 ml bersama dengan garam dan juga gula pasir. Tambahkan pewarna makanan jika suka, aduk-aduk sebentar lalu tunggu sampai mendidih
  7. Setelah mendidih, masukkan daging kedondong dalam air rebusan tadi kemudian biarkan sampai dagingnya berubah menjadi empuk, baru angkat dan dinginkan.
  8. Manisan kedondong siap dinikmati! Lebih sedap bila dingin.

Baca Juga: 11 Manfaat Buah Mengkudu untuk Kesehatan yang Harus Moms Ketahui

Itu dia Moms, ragam manfaat buah kedondong yang bisa menjadi buah pilihan untuk dikonsumsi. Apakah Moms ingin mengonsumsinya saat ini?

  • https://www.researchgate.net/publication/251600626_Some_physical_and_chemical_properties_of_ambarella_Spondias_cytherea_Sonn_at_three_different_stages_of_maturity
  • https://jurnal.umsb.ac.id/index.php/IJPR/article/view/2830
  • https://www.webmd.com/diet/health-benefits-of-ambarella-fruit
  • https://www.fatsecret.com/calories-nutrition/generic/indonesian-ambarella-fruit

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb