18 Februari 2024

10 Manfaat Bunga Wijaya Kusuma untuk Kesehatan, Apa Saja?

Ada banyak manfaat dari bunga ini yang baik untuk kesehatan dan kecantikan
10 Manfaat Bunga Wijaya Kusuma untuk Kesehatan, Apa Saja?

Apa sajakah manfaat bunga wijaya kusuma?

Selain harumnya memikat dan sedap dipandang, bunga wijaya kusuma ternyata adalah tanaman obat yang berharga karena dapat membantu menyembuhkan berbagai masalah kesehatan.

Bunga ini mekarnya hanya pada malam hari, sedangkan esok paginya di saat matahari telah terbit bunga ini langsung layu.

Walaupun termasuk tanaman yang mirip kaktus dan jarang berbunga, bunga wijaya kusuma layak dijadikan tanaman hias yang tidak hanya mempercantik pekarangan rumah, namun juga memiliki manfaat sebagai obat tradisional.

Bunga wijaya kusuma memiliki manfaat untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan karena adanya nutrisi dalam tumbuhan yang berupa protein, asam lemak, dan sejumlah vitamin.

Bunga wijaya kusuma juga terbukti mengandung saponin, senyawa fenolik, steroid, glikosida, tanin, terpenoid, dan resin.

Saponin diketahui memiliki manfaat antikolesterol dalam tubuh, sedangkan senyawa fenolik terkenal sebagai manfaat antibakteri.

Namun, manfaat bunga wijaya kusuma masih terbatas, karena belum ada penelitian lebih lanjut yang menemukan kandungan dalam bunga ini sebagai antijamur.

Sehingga belum dapat mengatasi penyakit-penyakit yang diakibatkan infeksi jamur.

Dengan berbagai kandungan yang mendukung sederet manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan, tanaman ini secara keseluruhan dapat dianggap sebagai salah satu tanaman obat yang bisa menjadi pilihan untuk dipelihara di rumah.

Baca Juga: 11+ Manfaat Bunga Telang, Bisa Obati Asma dan Lancarkan Menstruasi!

Manfaat Bunga Wijaya Kusuma untuk Kesehatan

Bunga Wijaya Kusuma
Foto: Bunga Wijaya Kusuma (Unsplash/Hartono Subagio)

Dalam sebuah studi di jurnal Indo American Journal of Pharmaceutical Sciences, diungkapkan bahwa bunga wijaya kusuma di Malaysia dan Vietnam telah digunakan sebagai bahan penting dalam obat-obatan tradisional.

Misalnya, untuk mengatasi batuk, pendarahan rahim, kesulitan bernapas, menetralkan penyumbatan darah, dan lain-lain.

Manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan ini didapat dari adanya senyawa alami yang ada di dalam tumbuhan, seperti senyawa fenolik yang merupakan antibakteri.

Beberapa manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan ini bisa diperoleh dengan berbagai cara.

Bisa dengan cara meminum air rebusan bunga atau bagian tanaman lainnya yang digiling halus dan dioleskan pada kulit yang bermasalah.

Karena banyaknya senyawa yang bermanfaat dalan kandungannya, inilah manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan yang perlu diketahui.

1. Mengatasi Peradangan

Bunga wijaya kusuma Mengatasi Peradangan
Foto: Bunga wijaya kusuma Mengatasi Peradangan (Orami Photo Stock)

Salah satu manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan adalah mengurangi atau mengatasi inflamasi.

Berbagai penyakit biasanya timbul akibat peradangan di area tertentu, baik di luar maupun di dalam tubuh.

Senyawa etanol yang didapat dari ekstrak bunga kusuma wijaya terbukti memiliki sifat anti-inflamasi.

Sehingga dapat membantu menyembukan beberapa penyakit yang disebabkan oleh peradangan akibat beberapa faktor seperti radang tenggorokan dan bisul.

Baca Juga: 21+ Manfaat Bunga Lawang untuk Kesehatan, Salah Satunya Melancarkan ASI

2. Antioksidan

Manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan lainnya adalah sebagai sumber antioksidan.

Antioksidan penting bagi kesehatan karena membantu melindungi tubuh dari radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh dan dapat menimbulkan masalah kesehatan serius seperti kanker.

Bunga ini juga mampu mampu menghambat peroksidase lipid pada makanan. Kandungan fenolik dalam ekstrak daun bunga wijaya kusuma diidentifikasi cukup tinggi dan cocok dikonsumsi rutin untuk menjaga kesehatan.

Antioksidan dalam bunga wijaya kusuma ini juga dihubungkan dengan anti-inflamasi dan antikanker.

Baca Juga: Jarang Dilirik, Ternyata Ada 15+ Manfaat Kesehatan Daun Binahong!

3. Membantu Menyembuhkan Batuk

Manfaat Bunga Wijaya Kusuma
Foto: Manfaat Bunga Wijaya Kusuma (Pixabay)

Beberapa kandungan dalam bunga wijaya kusuma bermanfaat untuk menyembuhkan beberapa penyakit pernapasan seperti batuk, TBC (tuberkulosis), dan asma.

Agar mendapatkan manfaat dari bunga wijaya kusuma untuk kesehatan paru-paru ini, Moms dan Dads dapat merebus bunga wijaya kusuma lalu diminum secara rutin untuk membantu meredakan batuk, TBC, serta asma.

Jika dirasa terlalu pahit, Moms dan Dads dapat menambahkan gula batu atau gula aren.

Namun, jika gejala batuk dan asma terus berlanjut dan tidak membaik selama beberapa minggu, sebaiknya Moms dan Dads memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan pertolongan medis yang tepat.

Sedangkan pada penderita penyakit TBC ada baiknya tetap mengonsumsi obat di samping minum air rebusan bunga kusuma wijaya agar lebih efektif dan cepat sembuh.

TBC adalah penyakit akibat infeksi bakteri yang sangat menular dan dapat mematikan jika ditangani dengan benar.

Beberapa tanda penyakit TBC, yakni batuk selama 3 minggu atau lebih yang disertai darah atau lendir dan nyeri di dada.

Baca Juga: 12+ Manfaat Daun Ubi Jalar Bagi Kesehatan dan Kehamilan, Moms Perlu Tahu

4. Membantu Menyembuhkan Pendarahan Rahim

Ternyata, ada manfaat bunga wijaya kusuma yang juga dapat membantu menghentikan pendarahan dalam tubuh, termasuk pendarahan rahim maupun paru-paru yang disebabkan oleh beberapa faktor.

Karena bunga wijaya kusuma cukup langka dan lama mekar, biasanya bunga kusuma wijaya harus disimpan dengan proses pengeringan untuk dipakai sebagai pengobatan tradisional.

5. Mencegah Penyumbatan Darah

Manfaat Bunga Wijaya Kusuma
Foto: Manfaat Bunga Wijaya Kusuma (Orami Photo Stock)

Keberadaan saponin membuat manfaat bunga wijaya kusuma untuk kesehatan juga dapat menetralkan penyumbatan darah.

Peredaran darah yang tidak lancar yang diakibatkan penyumbatan oleh lemak atau kolesterol, dapat menimbulkan penyakit jantung dan stroke.

Dengan meminum air rebusan bunga wijaya kusuma secara rutin dan teratur, dapat menetralkan lemak jahat dalam pembuluh darah yang menjadi salah satu penyebab penyumbatan pembuluh darah.

Manfaat bunga wijaya kusuma lainnya untuk kesehatan adalah dapat memberikan efek analgesik atau...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb