14 April 2024

13 Manfaat Rebusan Daun Salam untuk Tubuh yang Sehat

Tidak hanya untuk memasak, daun salam bisa direbus dan airnya bisa diminum layaknya teh sehat
13 Manfaat Rebusan Daun Salam untuk Tubuh yang Sehat

Daun salam merupakan salah satu rempah yang dipakai dalam masakan. Siapa sangka manfaat rebusan daun salam banyak untuk kesehatan

Terlebih ketika masa pandemi Covid-19 belum berakhir, imunitas adalah sesuatu yang sangat penting untuk dijaga.

Daun salam juga menawarkan kekuatan super dalam bidang nutrisi, salah satunya dengan memanfaatkan airnya. Ya, itu artinya manfaat rebusan daun salam bisa digunakan juga untuk keluarga.

Dikemas dengan berbagai nutrisi, daun salam memberi kita vitamin A, C, magnesium, kalsium, mangan, kalium, dan zat besi yang sehat.

Seperti kebanyakan tumbuhan, selain digunakan untuk memberi rasa makanan lebih maka daun salam juga telah lama digunakan untuk diseduh dan dinikmati sebagai teh atau diminum air rebusannya.

Kamomil, teh hitam, dan teh hijau adalah paket awal teh yang  biasa digunakan untuk kesehatan.

Namun kali ini, Moms bisa dengan mudah memanfaatkan air rebusan daun salam yang memiliki rasa ringan dan cukup menarik bagi orang-orang dengan berbagai selera.

Tidak hanya itu, beberapa orang menambahkan daun salam ke bak mandi mereka atau menghancurkan daun salam menjadi krim kulit.

Daun salam juga telah digunakan oleh beberapa orang untuk mengobati kanker, kembung, ketombe, dan nyeri sendi atau bisul (dimana daun salam telah digunakan secara topikal pada kulit).

Yuk kita cek manfaat rebusan daun salah lebih lanjut, Moms.

Baca Juga: 10+ Manfaat Bawang Dayak yang Harus Moms Tahu, Bagus untuk Kesehatan!

Manfaat Rebusan Daun Salam

Jika Moms lebih menyukai rasa gurih daripada yang manis, maka Moms bisa mengambil keuntungan dari manfaat rebusan daun salam ini yang kemungkinan besar cocok untuk Moms.

Seperti semua teh pada umumnya, rebusan daun salam bermanfaat bagi tubuh dengan caranya yang unik.

Dikutip dari Well + Good ahli diet dan koki terdaftar Jessica Swift, RD, menjelaskan manfaat kesehatan serta efek samping atau risiko yang harus diperhatikan dari mencoba manfaat rebusan daun salam.

1. Baik Untuk Hati

Air Rebusan Rempah
Foto: Air Rebusan Rempah (wikihow.com)

Mengonsumsi atau memaksimalkan manfaat rebusan daun salam secara teratur adalah baik untuk jantung.  Ini karena air rebusan daun salam mengandung kombinasi potasium, antioksidan, dan zat besi yang kuat.

"Kalium sangat penting untuk kesehatan jantung, membantu ritme jantung serta menurunkan tekanan darah," kata Swift.

Sifat antioksidannya membantu meringankan peradangan dengan melindungi tubuh dari radikal bebas dan telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung.

Adapun zat besi, penting untuk kesehatan jantung karena melindungi dari penyakit jantung dan stroke.

Satu penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Clinical Biochemistry and Nutrition menemukan bahwa satu hingga tiga gram daun salam yang dikonsumsi setiap hari dikaitkan dengan 26% kadar kolesterol yang lebih rendah.

Tentu saja penting untuk dicatat bahwa menggunakan manfaat rebusan daun salam ke rutinitas kesehatan Moms, tidak cukup efektif untuk melawan kebiasaan makanan dan gaya hidup yang membahayakan kesehatan jantung.

Itu artinya, rutinitas sehat dengan memaksimalkan manfaat rebusan daun salam ini harus dilakukan bersama dengan kebiasaan sehat lainnya.

2. Bisa Menurunkan Risiko Diabetes Tipe 2

Dalam studi yang sama, mencoba manfaat rebusan daun salam juga dikaitkan dengan penurunan risiko diabetes tipe 2.

Swift mengatakan hal tersebut karena, selain mendukung kesehatan jantung, konsumsi air rebusan daun salam juga dapat membantu mengatur dan menurunkan tekanan darah.

3. Baik untuk Sistem Kekebalan Tubuh

Teh Daun Salam
Foto: Teh Daun Salam

Seseorang yang mencoba manfaat rebusan daun salam rupanya juga akan mendapatkan sedikit efek positif vitamin C dan Vitamin A.

Manfaat rebusan daun salam lainnya ternyata baik untuk meningkatkan sistem kelebalan tubuh.

Baca Juga: 69 Kata-kata Penyesalan yang Menyentuh Hati dan Jadikan Pelajaran Hidup

4. Bersifat Antibakteri

Manfaat rebusan daun salam lainnya yaitu memiliki khasiat antibakteri yang dapat membantu mencegah penyakit.

Tidak hanya bersifat antibakteri dan anti jamur, Moms bisa memaksimalkan manfaat air rebusan air daun salam sebagai kompres untuk menyembuhkan serta mempercepat infeksi kulit.

5. Baik Untuk Pencernaan

Sakit Perut
Foto: Sakit Perut (Freepik.com)

Swift mengatakan rebusan daun salam sangat enak untuk diminum sebelum Moms makan karena ternyata manfaat rebusan daun salam ini juga mendukung sistem pencernaan.

“Untuk membantu pencernaan, masukan satu sendok makan daun salam ke dalam delapan ons air dan konsumsi 30 menit sebelum makan. Ini akan memberi kesempatan ramuan tersebur bekerja di dalam tubuh sebelum tubuh mencerna makanan".

Manfaat rebusan daun salam juga telah dikaitkan dengan membantu mengatasi gas dan kembung pada khususnya.

Jadi jika masalah perut kembung ini adalah gejala yang Moms derita secara teratur, mungkin ada baiknya mencoba manfaat rebusan air daun salam ini sebagai obat alami.

6. Mengurangi Hidung Tersumbat

Manfaat rebusan daun salam selanjutnya yaitu dapat membantu meringankan gejala batuk dan pilek karena membantu meredakan hidung tersumbat.

Melansir Biological and Pharmaceutical Bulletin, daun salam memiliki kandungan antibakterial yang dapat mencegah berbagai penyakit.

Tak heran, jika daun salam digunakan pengobatan uap. Sebab, daun salam memiliki efek yang mirip dengan aromaterapi dan dapat mengilangkan pilek maupun dahak.

Baca Juga: 9 Syarat Menjadi Imam Salat yang Wajib Diketahui

7. Mengatasi Masalah Kulit Kepala

Kulit Kepala Berketombe
Foto: Kulit Kepala Berketombe (uk.finance.yahoo.com)

Cara mengatasi kulit kepala kering, bisa dilakukan di rumah dengan bahan-bahan alami, salah satunya daun salam.

Rebusan 4 lembar daun salam dalam 1 liter air juga dapat digunakan sebagai pembilas rambut setelah keramas untuk menjaga kulit kepala tetap sehat dan membantu mengatasi ketombe.

8. Mengatasi Nyeri Sendi

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, daun salam mengandung zat anti inflamasi.

Menggunakan manfaat rebusan daun salam dengan cara diminum rupanya juga dapat membantu meredakan nyeri seperti keseleo, nyeri sendi atau bahkan radang sendi.

9. Membantu Menurunkan Berat Badan

Menimbang Berat Badan
Foto: Menimbang Berat Badan (shutterstock.com)

Jika selama ini Moms sedang mencari cara untuk menurunkan berat badan, minumlah segelas teh atau air rebusan daun salam dua kali sehari.

Manfaat rebusan daun salam ini mungkin sesuatu yang tidak pernah Moms bayangkan yaitu mempercepat metabolisme tubuh dan membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga: 9 Jenis Kecerdasan Majemuk dan Cara Mengasahnya

10. Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat rebusan daun salam selanjutnya adalah menurunkan tekanan darah.

Melansir jurnal kesehatan Wiraraja Medika, daun salam memiliki kandungan kimia seperti minyak atsiri, sitrat, euganol, tannin serta flavanoid yang dipercaya mampu untuk menurunkan tekanan darah.

Cara kerja dari daun salam ini yaitu merangsang sekresi cairan empedu sehingga lemak akan keluar bersamaan dengan usus yang kemudian mengurangi gumpalan lemak yang mengendap dalam pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lancar dan tekanan darah akan normal.

11. Mengobati Asam Urat

Penyakit asam urat adalah salah satu jenis radang sendi yang terjadi karena adanya penumpukan kristal asam urat.

Penyakit asam urat dapat diobati dengan mengonsumsi obat herbal dari daun salam.

Kandungan flavonoid pada daun salam bekerja mengurangi kadar asam urat di dalam darah.

Manfaat rebusan daun salam selanjutnya adalah mengobati sakit gigi.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb