10 Agustus 2023

10 Bumbu Pedas di Dapur Moms yang Berkhasiat untuk Kesehatan

Cek ada bumbu apa saja yang bisa menyehatkan!
10 Bumbu Pedas di Dapur Moms yang Berkhasiat untuk Kesehatan

Bumbu pedas rempah merupakan bumbu dapur yang memiliki sensasi rasa pedas saat Moms menyantapnya.

Rasa pedas yang muncul dari penggunaan bumbu pedas ini bisa dirasakan di area lidah dan mulut hingga tenggorokan dan kerongkongan.

Bumbu-bumbu pedas itu kebanyakan mengandung senyawa nutrisi seperti antioksidan dan fitonutrien yang bisa menjaga tubuh tetap sehat.

Baca Juga: 5 Resep Ayam Bakar Padang, Bumbu Pedasnya Meresap, Sedapnya Mantap!

Bumbu Pedas yang Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh

Saat membuat suatu masakan, penggunaan bumbu pedas yang dimasukkan ke dalam masakan tidak hanya bisa membuat rasanya menjadi lebih pedas, tapi juga bisa bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Beberapa bumbu pedas yang berkhasiat untuk kesehatan tubuh adalah:

1. Merica

Merica
Foto: Merica (Freepik.com/topntp26)

Bumbu pedas yang berkhasiat untuk kesehatan tubuh adalah merica atau juga dikenal dengan sebutan lada.

Merica memiliki banyak manfaat seperti bisa menjaga sistem pencernaan, membantu mengontrol kadar gula darah, melagakan saluran pernafasan, meredakan radang sendi, menjaga kesehatan jantung, hingga membantu mencegah risiko penyakit kanker.

Hal ini dikarenakan di dalam merica terdapat kandungan antioksidan, potassium, folat, zat besi, kalium, antioksidan, dan antiinflamasi.

Merica hitam dinilai lebih memiliki khasiat dibanding merica putih.

Dalam sebuah jurnal yang berjudul Black Pepper and Health Claims: a Comprehensive Treatise yang menjelaskan kalau merica hitam memiliki kadar antioksidan dan antimikroba yang cukup tinggi sehingga bagus untuk kesehatan.

Baca Juga: 5 Resep Cireng Bumbu Rujak ala Rumahan, Lezat!

2. Cabai

Berbicara tentung bumbu pedas pastinya tidak akan terlepas dari cabai.

Bumbu masakan yang satu ini memang identik dengan rasa pedas karena di dalamnya terdapat kandungan capsaicin yang akan menimbulkan rasa pedas dan panas saat disantap.

Capcaisin sendiri adalah senyawa yang berperan sebagai antioksidan sehingga bagus untuk tubuh. Selain itu, di dalam cabai juga ada kandungan vitamin A, B6, C, hingga kalium.

Oleh karena itu, tak heran kalau cabai bisa mengatasi hidung tersumbat, meningkatkan imunitas tubuh, meredakan nyeri otot dan sendi, melawan radikal bebas, hingga mencegah terjadinya penyakit kanker.

Dalam sebuah jurnal penelitian yang berjudul Antioxidant, Anti-Obesity, Nutritional and Other Beneficial Effects of Different Chili Pepper menunjukkan kalau cabai sangat kaya akan kandungan antioksidan.

Meski cabai bagus untuk kesehatan, namun Moms jangan terlalu berlebihan menyantapnya karena cabai juga membahayakan tubuh jika dikonsumsi secara berlebihan.

3. Jahe

Jahe
Foto: Jahe (Orami Photo Stock)

Jahe sudah diketahui sebagai bumbu pedas yang banyak dimanfaat untuk kesehatan tubuh.

Jahe tidak hanya sering digunakan sebagai bumbu masak saja, tapi juga jamu atau minuman tradisional yang dikonsumsi untuk menghilangkan masuk angin, batuk, hingga radang sendi.

Di dalam jahe terdapat kandungan antioksidan, antiinflamasi, magnesium, zat besi, fosfor, zinc, vitamin B2, B3, B6, hingga vitamin C.

Berbeda dengan cabe yang memiliki rasa pedas saat di mulut, jahe justru memiliki rasa pedas di tenggorokan.

Baca Juga: 10 Manfaat dan Cara Membuat Wedang Jahe Enak

4. Pala

Bumbu pedas selanjutnya adalah pala. Tak jauh berbeda dengan jahe, pala juga akan menimbulkan sensasi rasa pedas di tenggorokan.

Pala merupakan bumbu pedas yang banyak digunakan untuk masakan dengan bahan dasar daging ayam hingga sapi. Aromanya sangat khas dan rasanya sangat dominan.

Di dalam pala terdapat kandungan magnesium, fosfor, seng, zat besi, hingga aneka vitamin A, E, dan C.

Kandungan-kandungan nutrisi ini ternyata bisa meningkatkan kualitas tidur, meningkatkan suasana hati, mencegah infeksi bakteri, menjaga kesehatan jantung, mengontrol gula darah, hingga meningkatkan gairal seksual.

Hal ini dibuktikan dalam sebuah penelitian yang berjudul An Experimental Study of Sexual Function Improving Effect of Myristica Fragrans Houtt. (nutmeg) yang menjelaskan kalau kandungan di dalam pala bisa meningkatkan fungsi seksual.

5. Kayu Manis

Kayu Manis
Foto: Kayu Manis (Orami Photo Stocks)

Selanjutnya ada kayu manis yang menjadi salah satu bumbu pedas untuk kesehatan tubuh.

Kayu manis memiliki antioksidan, anti-radang, dan antibakteri yang bisa mencegah tubuh Moms terkena infeksi jamur.

Kayu manis juga bisa memperbaiki metabolisme tubuh, mestabilkan hormon, hingga menjaga kadar gula darah.

Cukup menggunakan kayu manis ini 1 sdt per harinya dan jangan berlebih.

Moms bisa mencampurnya ke dalam smoothies, jus, kopi, teh, sereal, atau Moms bisa menjadikan kayu manis sebagai bahan taburan saat mengonsumsi buah pisang, apel, atau jeruk.

Baca Juga: 6+ Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan dan Cara Mengolahnya

Penggunaan bawang putih tidak hanya memiliki aroma yang sangat wangi, tapi juga bermanfaat bagi...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb