15 April 2019

Si Kecil Masih Minta Susu Botol di Tengah Malam? Ini 4 Cara Menyapihnya

Lebih cepat menyapih balita dari botol semakin baik
Si Kecil Masih Minta Susu Botol di Tengah Malam? Ini 4 Cara Menyapihnya

Siapa nih, Moms yang sedang berjuang menyapih balita dari botol? Selain mengganggu tidur Moms, kebiasaan buah hati yang masih meminta sebotol susu di tengah malam juga memang tidak baik untuk kesehatan giginya.

Menurut American Academy of Pediatrics, balita di atas 9 bulan yang masih minta susu di tengah malam ternyata melakukannya untuk menenangkan diri dan bukan karena lapar.

Yang jadi masalah, kebiasaan minum susu botol di tengah malam bisa merusak gigi, serta meningkatkan resiko obesitas, sembelit, dan kekurangan zat besi.

Selain itu, Si Kecil juga jadi tergantung pada susu botol untuk menenangkan diri agar bisa kembali tidur. Dikutip dari Sleepstore.co.nz, ad abeberapa cara yang bisa Moms lakukan lho.

Yuk, coba cara menyapih balita dari botol susu berikut supaya Moms dan Si Kecil bisa tidur tenang tanpa gangguan. Seperti ini caranya.

Baca Juga: 4 Langkah Menyapih Anak Agar Tidak Rewel

1. Encerkan Susu

4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 1
Foto: 4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 1

Foto: Livingandloving.co.za

Untuk menyapih balita dari botol tanpa membuatnya rewel, Moms bisa mengencerkan susu dengan menambahkan lebih banyak air secara bertahap.

Nah, berikut formula yang bisa Moms tiru:

Malam 1-2: Isi botol dengan 25 persen air dan 75 persen susu

Malam 2-4: Isi botol dengan 50 persen air dan 50 persen susu

Malam 4-6: Isi botol dengan 75 persen air dan 25 persen susu

Malam 7: Isi botol dengan 100 persen air lalu secara bertahap kurangi volumenya

Setelah beberapa hari minum botol berisi air putih, biasanya balita akan berhenti minta minum di botol dengan sendirinya. Patut dicoba ya, Moms.

2. Kurangi Volume Susu

4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 2
Foto: 4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 2

Foto: Thesun.ie

Masih mirip dengan cara menyapih balita dari botol di atas, tapi kali ini yang perlu Moms kurangi secara bertahap adalah volume susu yang tidak diencerkan.

Terus kurangi volume susu sampai Si Kecil tak lagi minta botol atau berhenti terbangun di tengah malam ya, Moms.

Bila Si Kecil sedikit rewel karena susu botolnya cepat habis, ingatkan kalau hanya itu jatah susunya di malam hari dan dia harus kembali tidur.

3. Ubah Rutinitas Tidur

4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 3
Foto: 4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 3

Foto: Romper.com

Menyapih balita dari botol tengah malam juga bisa dimulai dari sedikit perubahan dalam rutinitas sebelum tidur. Mulailah dengan memberikan makan malam sedekat mungkin dengan waktu tidur, agar Si Kecil tidak terbangun karena lapar di malam hari.

Setelah itu, Moms masih bisa memberikan camilan atau susu botol sampai 30 menit sebelum Si Kecil naik ke tempat tidur. Ini akan membantu melepaskan ketergantungan balita pada susu botol untuk membuatnya tenang dan mengantuk sebelum tidur.

Bila Si Kecil masih minta susu botol di tengah malam, lakukan dua cara menyapih balita di atas, tapi ganti botol dengan sippy cup anti tumpah dan letakkan di ujung tempat tidurnya agar dia harus bangun dan mengambilnya sendiri.

Baca Juga: Tips Menyapih Anak dari Widi Mulia

4. Tidak Minum Susu sambil Tidur

4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 4
Foto: 4 cara menyapih balita yang masih minta minum susu botol di tengah malam 4

Foto: Youroralhealthhub.com

Bila Moms yakin buah hati terbangun minta susu botol hanya untuk menenangkan diri dan bukan karena lapar, pindahkan tempat minum susu untuk menghilangkan asosiasi susu dengan tidur.

Ganti botol dengan sippy cup, lalu ajak Si Kecil untuk menghabiskan susunya di ruangan lain atau dalam posisi duduk di kamar. Minimalisir interaksi sampai buah hati selesai minum, lalu antarkan kembali ke tempat tidur.

Menurut Moms, cara mana yang paling cepat untuk menyapih balita dari botol?

(WA/AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb