30 November 2017

Ajak Anak Camping, Yuk!

Bila Moms biasa mengajak si kecil rekreasi ke mal, sesekali coba ajak anak camping, deh
Ajak Anak Camping, Yuk!

Moms pernah mencoba mengajak anak camping? Sepertinya menyenangkan, ya. Bila setiap minggu Moms mengajak si kecil rekreasi ke mal, sesekali coba ajak anak camping untuk merasakan hiburan yang tidak biasa.

Cukup dua hari saja pada akhir pekan dan pilih tempat yang tidak terlalu jauh dari Jakarta. Misalnya, Gunung Papandayan di Bandung yang tidak memiliki trek sulit.

Ajak si kecil menikmati alam di tempat terbuka agar ia bisa melihat keindahan alam dan belajar menghargai bumi. Selama camping, banyak edukasi yang bisa Anda berikan bagi si kecil. Misalnya mengenai cuaca, bagaimana bertahan di alam terbuka, bertemu satwa dan fauna hutan, dan lain-lain.

Baca juga: Bagaimana Jika Si Kecil Lebih Suka Hewan daripada Mainan?

Pada saat camping, pastikan Moms tidak lupa membawa peralatan camping seperti tenda, selimut atau sleeping bag, peralatan mandi, jaket, pakaian ganti, jas hujan, senter, korek api, losion antinyamuk, obat-obatan, dan lain-lain.

Jangan lupa juga membawa peralatan masak seperti kompor spiritus atau parafin, panci, termos, dan peralatan makan plastik agar ringan saat dibawa. Pastikan juga Moms sudah mengerti bagaimana cara membangun tenda yang benar untuk menghemat waktu.

Agar tidak repot, bawalah juga peralatan masak yang ringkas. Misalnya, termos. Moms tidak perlu membawa termos yang besar ketika camping. Cukup bawa vacuum bottle yang terbuat dari bahan stainless dan insulation agar suhu minuman tetap terjaga. Botol ini akan lebih mudah dan praktis saat dibawa camping.

Liburan panjang mendatang, yuk, ajak anak berkemah!

(SER)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb