25 Juni 2018

Bolehkah Meningkatkan Nafsu Makan Anak Secara Tradisional?

Bolehkah Meningkatkan Nafsu Makan Anak Secara Tradisional?
Bolehkah Meningkatkan Nafsu Makan Anak Secara Tradisional?

Tanya:

Bagaimana cara meningkatkan nafsu makan anak tepatnya usia balita (3 tahunan). Ini sebenarnya terjadi pada salah seorang teman saya.

Anaknya susah makan dan sekarang teman saya berupaya meningkatkan nafsu makan anaknya dengan memberikannya beberapa ramuan tradisional. Di antaranya ada bratawali, temulawak, dan jamu beras kencur.

Apakah boleh meningkatkan nafsu makan anak secara tradisional? Jika ada, bagaimana cara meningkatkan nafsu makan anak, tanpa bergantung pada obat atau suplemen? (Winda)

Baca Juga: Anak Susah Makan? Berikan 5 Ramuan Rahasia Ini Saja

Jawab:

Saat anak sulit makan, baiknya dicek lagi penyebabnya: cek gusi, gigi, kondisi Si Kecil apakah sakit? Kemudian cek berat badannya.

Anak memiliki nafsu makan naik dan turun itu hal yang normal sepanjang berat badannya masih normal. Bila sakit, sakitnya harus diobati terlebih dahulu.

Saran lain adalah membuat jadwal makan dan beri makan ketika anak lapar. Hindari pemberian susu dan makanan manis dekat dengan waktu makan. Makan bersama keluarga dalam suasana yang menyenangkan.

Pendapat pribadi saya, ramuan tradisional beras kencur dan temulawak dengan jumlah tertentu yang sudah diolah (1 sdm) baik-baik saja asal anaknya mau.

Dijawab oleh Sari Sunda Bulan AMG

Sumber: Forum Orami - Ask The Expert

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb