5 Cara Menghitung Body Fat, Usir Lemak Membandel!

Lakukan dengan teliti, ya
5 Cara Menghitung Body Fat, Usir Lemak Membandel!

Cara menghitung body fat dilakukan untuk mengetahui seberapa banyak kadar lemak dalam tubuh.

Lemak tubuh sering mendapat tanggapan buruk, padahal memiliki fungsi untuk kesehatan dan proses kerja tubuh.

Melansir dari Healthline, tubuh menyimpan lemak dari makanan yang dikonsumsi.

Kandungannya disimpan dan digunakan sebagai cadangan energi tubuh untuk beraktivitas.

Dengan kata lain, setiap orang membutuhkan lemak untuk hidup dan menjalankan fungsi tubuh.

Namun, ketika terlalu banyak lemak tubuh yang terakumulasi, hal tersebut dapat menyebabkan obesitas dan penyakit jantung.

Lantas, bagaimana cara menghitung body fat agar kadar lemak dalam tubuh tidak melebihi yang dibutuhkan?

Simak penjelasannya di bawah ini, ya!

Baca juga: Mengenal Dispepsia, Penyakit yang Sering Disebut Sakit Maag

Cara Menghitung Body Fat

Lingkar Pinggang Ideal (shopify.com).png
Foto: Lingkar Pinggang Ideal (shopify.com).png (shopify.com)

Foto: shopify.com

Mencari tahu berapa banyak lemak tubuh yang dimiliki tidak semudah melihat tubuh ke cermin atau menginjak timbangan.

Binaragawan dan seseorang dengan berat yang sama akan memiliki persentase lemak tubuh yang berbeda.

Berat badan sendiri tidak dapat memberi tahu berapa banyak otot atau lemak yang dimiliki.

Moms hanya dapat mengetahuinya dengan menghitung body fat. Begini cara menghitung body fat seseorang:

1. Menggunakan Pita Pengukur

Langkah pertama dilakukan dengan menggunakan pita pengukur. Jika tidak memiliki yang khusus, Moms bisa menggunakan pita jahitan.

Selanjutnya, Moms perlu mengetahui tinggi badan dalam ukuran cm. Pengukuran pria dan wanita juga berbeda.

Ini perbedaannya:

Pria

Ukur lingkar leher dan perut. Pastikan mengukur bagian terbesar dari setiap area.

Untuk menghitung persentase lemak tubuh, kurangi nilai leher dari nilai perut untuk menentukan nilai lingkar yang seharusnya.

Wanita

Ukur lingkar leher, pinggang alami, dan pinggul. Pastikan mengukur bagian terbesar dari setiap area.

Untuk menghitung persentase lemak tubuh, tambahkan ukuran pinggang dan pinggul.

Kemudian, kurangi ukuran leher untuk menentukan nilai lingkar yang seharusnya.

Misalnya, ukuran pinggang 30, pinggul 36, ​​dan leher 13. Jadi, nilai lingkar yang seharusnya adalah 53.

2. Menggunakan Kaliper

Cara menghitung body fat selanjutnya dilakukan dengan tes lipatan kulit atau kaliper.

Caranya dilakukan dengan mencubit area tubuh tertentu untuk mengukur lemak tubuh.

Begini cara yang dilakukan:

  • Jika seorang pria, ukur lemak di dada, perut, dan paha.
  • Jika seorang wanita, ukur lemak di trisep, di atas tulang pinggul, dan paha.
  • Angka yang dihasilkan akan diubah menjadi persentase lemak tubuh.
  • Ukur pada satu sisi tubuh saja. Biasanya dilakukan di sisi kanan tubuh.
  • Tandai tempat cubitan 1 sentimeter di atas lipatan kulit.
  • Meminta bantuan teman atau anggota keluarga untuk melakukan pengukuran agar hasilnya lebih tepat.
  • Ambil dua pengukuran berbeda di area yang sama dan ratakan untuk mendapatkan data yang paling akurat.

Baca juga: Hati-Hati, Ini 10 Ciri Penyakit Jantung yang Harus Diwaspadai!

3. Menghitung Skala Lemak Tubuh

Langkah selanjutnya dilakukan dengan menimbang lemak tubuh dengan menggunakan bioelectrical impedance analysis (BIA).

Saat kaki menginjak timbangan, arus listrik melewati satu kaki, naik ke panggul, dan turun ke kaki sisi kaki lainnya.

Lemak menghantarkan listrik jauh lebih sedikit ketimbang air dan otot.

Jadi, ketika timbangan mengambil lebih banyak resistensi, hal tersebut menandakan banyak lemak yang terkandung dalam tubuh.

Dikombinasikan dengan tinggi, berat, usia, dan jenis kelamin, timbangan menggunakan persamaan untuk memberikan persentase lemak tubuh.

Ada banyak variabel yang berperan yang dapat memengaruhi hasil, termasuk:

  • Tingkat hidrasi tubuh
  • Kapan terakhir kali berolahraga
  • Kapan terakhir kali makan

4. Menghitung Berat Hidrostatik

Cara menghitung body fat selanjutnya dilakukan dengan menghitung berat hidrostatik.

Caranya dengan menimbang tanpa pakaian di kursi yang terendam air. Berat yang dicatat kemudian digunakan untuk menghitung persentase lemak tubuh.

Metode ini sangat akurat dan dianggap sebagai standar emas untuk mengukur persentase lemak tubuh.

Persentase yang diperkirakan harus dalam 1 persen dari lemak tubuh untuk orang dewasa dan anak-anak.

5. Teknik Plethysmography Perpindahan Udara

Cara menghitung body fat yang terakhir dilakukan dengan teknik plethysmography perpindahan udara.

Setelah menanggalkan pakaian, Moms akan memasuki ruang komputerisasi berbentuk telur yang menutupi seluruh tubuh.

Kemudian, mesin akan menentukan kepadatan tubuh melalui berat dan volume. Persentase lemak akan dihitung menggunakan data tersebut.

Hasil pemeriksaan dengan teknik ini dinilai sangat akurat.

Baca juga: 8 Penyakit Infeksi yang Umum Menyerang Dewasa dan Anak-anak

Beberapa orang menghitung body fat dengan memasukkan angka ke dalam kalkulator online.

Langkah ini mudah dilakukan, tetapi belum tentu akurat. Ada banyak risiko kesalahan yang bisa saja dilakukan.

Jangan lupa jika hal-hal seperti pakaian, apa yang dimakan, dan seberapa kuat pita pengukur ditarik dapat memengaruhi hasil.

Nah, itulah beberapa cara menghitung body fat yang bisa Moms lakukan.

Setelah mengetahuinya, mulai kontrol kadarnya agar kesehatan tubuh tetap terjaga dengan baik dan terhindar dari risiko penyakit berbahaya, ya!

  • https://www.healthline.com/health/how-to-measure-body-fat#body-scan
  • https://www.calculator.net/body-fat-calculator.html
  • https://www.medindia.net/patients/calculators/body-fat-calculator.asp

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb