18 Juli 2022

8 Potret Citayam Fashion Week, Remaja Berbusana Nyentrik dan Berani!

Jeje jadi sosok yang paling dikenal
8 Potret Citayam Fashion Week, Remaja Berbusana Nyentrik dan Berani!

Foto: instagram.com/dhuwdhuwdhuw

Baru-baru ini dunia maya dihebohkan dengan fenomena Citayam Fashion Week, nih Moms!

Remaja-remaja asal SCBD yang disebut sebagai lokasi Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok ini berkumpul di wilayah Sudirman-Dukuh Atas sambil memamerkan busana nyentrik.

Bagi sebagian orang, fenomena ini terbilang cukup menarik perhatian karena keberanian remaja untuk menampilkan busana nyentrik mereka.

Ada beberapa orang yang akhirnya dikenal berkat Citayam Fashion Week, seperti Jeje, Roy, Bonge, dan Kurma. Bahkan banyak konten kreator popule di Instagram yang mereka ulang aksi keempat remaja tersebut.

Lalu, seperti apa potret Citayam Fashion Week yang beredar di internet belakangan ini? Simak di sini yuk, Moms.

Baca Juga: Cara Ikutan Tren NGL Link di Instagram, Fitur Bertanya Secara Anonim yang Sedang Viral

Potret Citayam Fashion Week

Ini dia Moms potret Citayam Fashion Week, ingin bergabung?

1. Potret Jeje

jeje, citayam fashion weeek
Foto: jeje, citayam fashion weeek

Foto Jeje (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

Seperti yang sudah disinggung di atas, Jeje merupakan salah satu remaja yang terkenal di Citayam Fashion Week. Jeje sendiri dikenal memiliki paras yang mirip dengan Fujianti, adik dari Bibi.

Tidak hanya berfoto, Jeje juga kerap tampil dalam bentuk video yang kemudian direka ulang oleh selebgram sekaligus influencer di Instagram.

Inilah yang membuat dirinya menjadi cukup terkenal.

Baca Juga: 5+ Kontroversi Brand Lokal di Paris Fashion Week 2022, Geprek Bensu Jadi Sorotan!

2. Diikuti Remaja Lainnya

citayam fashion week
Foto: citayam fashion week

Foto remaja di Citayam Fashion Week (Sumber: instagram.com/dhuwdhuwdhuw)

Tidak hanya Jeje, remaja lainnya pun akhirnya ikut berkumpul di area Sudirman-Dukuh Atas dan menampilkan busana mereka yang dianggap nyentrik.

Bahkan beberapa di antaranya berani menunjukkan pose dan tingkah keren a la remaja.

3. Berpose A La Model

citayam fashion week
Foto: citayam fashion week

Foto anak remaja (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

Tidak hanya menampilkan busana, di Citayam Fashion Week, beberapa remajanya juga menampilkan pose bak model sungguhan.

Penampilan yang berani ini kerap dianggap menarik dan dibanggakan oleh sebagian orang, nih Moms!

Baca Juga: 9+ Rekomendasi Tempat Foto OOTD di Jakarta, Instagrammable Banget!

4. Busana Nyentrik

busana nyentrik
Foto: busana nyentrik

Foto busana nyentrik (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

Penampilan dengan busana nyentrik ini dipamerikan di tengah jalan hingga di zebracross sambil dipertontonkan banyak orang, lho Moms!

Memang menunjukkan remaja berani, ya.

5. Berlokasi di MRT Dukuh Atas dan BNI City

mrt dukuh atas dan bni city
Foto: mrt dukuh atas dan bni city

Foto di BNI City (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

MRT Dukuh Atas sendiri berdekatan dengan Stasiun Sudirman. Di lokasi inilah anak-anak remaja berkumpul untuk berlomba memamerkan busananya.

Lokasi MRT Dukuh Atas memang terbilang cukup estetik untuk dijadikan lokasi untuk berfoto.

Baca Juga: 13+ OOTD Hijab Kekinian Ala Seleb untuk Dicontek, Keren dan Fashionable!

6. Berfoto dan Melenggang dengan Percaya Diri

citayam fashion week
Foto: citayam fashion week

Foto keramaian di Citayan Fashion Week (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

Tidak hanya memarkan busana, remaja-remaja ini juga memamerkan busananya di tengah pengunjung lainnya hingga membuat keramaian.

Lokasi ini hingga kerap dikunjungi tiap akhir pekan, lho Moms!

7. Membawa Properti

citayam fashion week
Foto: citayam fashion week

Foto salah satu remaja (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

Tidak hanya memamerkan busana di tengah jalan dan zebracross, remaja Citayam Fashion Weeek juga membawa perlengkapan hobinya seperti skateboard.

Properti hobi tersebut menambahkan kesan apik dari foto ini, ya Moms.

Baca Juga: 11+ Inspirasi OOTD Rosé BLACKPINK, Cantik dengan Warna Netral dan Nude!

8. Menampilkan Sisi Percaya Diri

menampilkan sisi percaya diri
Foto: menampilkan sisi percaya diri

Foto remaja (Sumber: instagram.com/citayamfashionweeks)

Tidak hanya remaja, anak-anak pun turut berkumpul di wilayah Citayam Fashion Week. Bahkan semuanya saling menampilkan busananya dengan percaya diri, Moms!

Nah, itu dia Moms 8 potret Citayam Fashion Week yang kini menjadi fenomena di internet. Moms pernah berkunjung ke area Citayam Fashion Week?

  • https://www.instagram.com/citayamfashionweeks/
  • https://www.instagram.com/dhuwdhuwdhuw/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb