13 Januari 2022

Kenali Obat Codipront: Manfaat, Dosis, dan Efek Sampingnya

Termasuk obat golongan narkotika
Kenali Obat Codipront: Manfaat, Dosis, dan Efek Sampingnya

Nama obat codipront mungkin masih asing terdengar.

Namun, ada baiknya Moms memahami mengenai jenis obat pereda nyeri ini.

Untuk mengatasi rasa sakit, bukan hanya ibuprofen atau paracetamol saja yang digunakan.

Ya, ada jenis obat lainnya yang bernama codipront.

Codipront adalah obat pereda nyeri golongan opioid.

Untuk tahu lebih jelasnya, berikut informasi penting seputar codipront.

Baca Juga: Cara Pakai Obat Ambeien Tradisional Kunyit dan Manfaatnya

Manfaat Codipront

Manfaat Codipront
Foto: Manfaat Codipront (mnn.com)

Codipront adalah obat penghilang rasa sakit yang masuk dalam golongan narkotika.

Melansir dari laman mims.com, codipront digunakan sebagai obat untuk batuk kering yang disebabkan oleh alergi.

Di dalam obat codipront terkandung bahan utama codein dan feniltoloxamine.

Melansir dari laman National Health Service, codein adalah golongan obat pereda nyeri.

Manfaatnya mampu mengobati nyeri ringan hingga sedang.

Obat dengan kandungan ini biasanya diberikan jika obat pereda nyeri tanpa resep.

Di antaranya seperti paracetamol, ibuprofen, dan aspirin tidak memberikan efek apa pun.

Sementara itu, melansir dari National Library of Medicine, feniltoloxamine adalah obat golongan antihistamin.

Obat ini dapat membantu memblokir reseptor histamin yang bantu menurunkan reaksi alergi.

Oleh karena itu, dengan dua kandungan ini, codipront bantu mengatasi batuk kering akibat alergi.

Codipront adalah obat yang tidak bisa dibeli di apotek dan harus atas resep dari dokter.

Baca Juga: Obat Pilek (Paratusin): Fungsi, Dosis, dan Efek Sampingnya

Dosis dan Aturan Pakai Codipront

Dosis Obat Codipront
Foto: Dosis Obat Codipront (Orami Photo Stock)

Obat ini tersedia dalam dua sediaan, yaitu sirup dan kapsul.

Codipront Capsule bekerja dengan cara dipecah oleh hati menjadi morfin untuk meredakan gejala hidung dan telinga yang tersumbat.

Untuk codipront sirup dan kapsul, berikut dosis yang dianjurkan.

Dewasa dan anak lebih dari 14 tahun

  • Kapsul: 1 kapsul
  • Sirup: 15 ml

Anak 6-14 tahun

  • Sirup: 10 ml

Anak 4-6 tahun

  • Sirup: 5 ml

Anak 2-4 tahun

  • Sirup 2,5 ml
Untuk obat berikan 2 kali sehari pada pagi dan sore hari.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb