18 Juli 2019

Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini

Baru sembuh dari pilek, Si Kecil demam lagi. Kenapa ia sakit-sakitan?
Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini

Pertanyaan kenapa anak sering sakit kerap dilontarkan para Moms ketika berkunjung ke dokter.

Dan jawabannya, menurut David W. Kimberlin, MD, seorang spesialis penyakit menular anak di University of Alabama di Birmingham, adalah, "Normal bagi anak-anak untuk terkena beberapa kali pilek, infeksi telinga, atau gangguan pencernaan dalam satu tahun."

Penyebabnya adalah sistem kekebalan tubuh yang belum matang. Dan ini adalah pengalaman pertama bagi anak dalam menghadapi semua virus, bakteri, dan antigen yang ada di dunia.

Lalu, apa yang bisa Moms lakukan untuk melindungi Si Kecil dari serangkaian kuman dan virus yang tak ada habisnya itu?

Tenang, Moms. Dilansir dari www.parents.com, menurut Charles Shubin, M.D., seorang profesor pediatri di University of Maryland, di Baltimore, perlahan anak sering sakit pun akan meningkatkan kekebalan tubuh dengan melawan serangkaian kuman, virus, dan organisme lain.

Jadi, tak perlu panik jika Si Kecil mengalami enam sampai delapan kali pilek, flu, atau infeksi telinga dalam setahun.

Nah, sementara itu, Moms bisa berupaya meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak sering sakit dengan cara mengubah pola makannya menjadi seperti berikut.

Baca Juga: Berapa Jumlah Ideal Lemak Yang Dibutuhkan Dalam Pola Makan Balita?

1. Lebih Banyak Buah dan Sayuran Berwarna-warni

Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 01.jpg
Foto: Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 01.jpg (whattoexpect.com)

Foto: whattoexpect.com

Wortel, kacang hijau, jeruk, stroberi, semua sayur dan buah yang berwarna-warni mengandung fitonutrien penambah kekebalan seperti vitamin C dan karoten.

Demikian dikatakan William Sears, M.D., dokter anak sekaligus penulis buku The Family Nutrition Book.

Fitonutrien dapat meningkatkan produksi sel darah putih yang membantu tubuh melawan infeksi.

Studi pun menunjukkan bahwa diet kaya fitonutrien juga dapat melindungi tubuh dari penyakit kronis seperti kanker dan penyakit jantung di usia dewasa.

Berikan Si Kecil lima porsi buah dan sayuran sehari, dengan catatan satu porsi adalah sekitar dua sendok makan untuk balita, atau 1 gelas untuk anak-anak yang lebih besar.

2. Tambahkan Probiotik

Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 02.jpg
Foto: Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 02.jpg (whattoexpect.com)

Foto: whattoexpect.com

Bakteri baik seperti Lactobacillus dalam yogurt dapat melindungi Si Kecil dari penyakit gastrointestinal dan dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh terhadap pilek dan infeksi lainnya.

Cara enak makan yogurt, sajikan bersama potongan buah dan kacang-kacangan, serta tuangkan madu atau sirup maple di atasnya.

Baca Juga: 7 Camilan yang Mengandung Probiotik, Baik untuk Pencernaan Anak

3. Wajib Sumber Vitamin C

Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 03.jpeg
Foto: Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 03.jpeg (pexels.com)

Foto: pexels.com

Vitamin C membantu memperlambat kerusakan sel dan menyembuhkan luka. Selain itu, vitamin C juga melindungi tubuh terhadap penyakit.

Tak hanya ada di jeruk, vitamin C juga ada buah lainnya seperti blewah dan kiwi. Sumber vitamin C lainnya adalah paprika manis, kentang, dan brokoli.

4. Kekuatan Vitamin D

Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 04.jpg
Foto: Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 04.jpg (whattoexpect.com)

Foto: whattoexpect.com

Susu, selain kaya kalsium yang membantu membangun tulang dan menjaganya agar tetap kuat, juga mengandung vitamin D yang penting untuk sistem kekebalan tubuh.

Sebenarnya tak hanya susu yang bisa memenuhi kebutuhan vitamin D, tapi juga beberapa jenis ikan seperti salmon, tuna, dan sarden.

Satu lagi, Moms bisa mengajak anak sering sakit bermain ke luar di pagi hari, karena tubuh akan membuat vitamin D sendiri ketika terpapar sinar matahari.

Baca Juga: Pentingnya Mengonsumsi Vitamin D Bagi Kesehatan

5. Makanan Kaya Mineral Seng

Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 05.jpeg
Foto: Anak Sering Sakit, Coba Moms Atasi dengan 5 Pola Makan Ini 05.jpeg (pexels.com)

Foto: pexels.com

Seng membantu tubuh tumbuh, dan itu sebabnya sangat diperlukan oleh wanita hamil dan anak-anak.

Seng juga dapat meningkatkan jumlah sel darah putih dan sel T yang melawan infeksi, serta membantu melawan infeksi dan menyembuhkan luka.

Makanan kaya seng di antaranya sereal yang difortifikasi, daging tanpa lemak, unggas, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

Sekarang Moms tahu, kan, kenapa semangkuk sup ayam adalah makanan yang sangat dianjurkan untuk diberikan kepada Si Kecil ketika ia sakit?

Itulah 5 nutrisi penting yang harus Moms penuhi jika ingin Si Kecil tidak sakit-sakitan. Yuk, cegah keadaan anak sering sakit dengan pola makan lebih sehat.

(VAN)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb