14 Juni 2019

Cara Memberi Tahu Anak Tentang Kehamilan Kedua agar Bisa Menyambut Adik Baru

Penting memberikan penjelasan yang sederhana dan mudah dimengerti Si Kecil
Cara Memberi Tahu Anak Tentang Kehamilan Kedua agar Bisa Menyambut Adik Baru

Kedatangan bayi baru lagi dapat membawa banyak perubahan pada keluarga. Moms kembali menghabiskan banyak energi untuk persiapan.

Setelah bayi lahir, keluarga juga melibatkan melibatkan diri mereka untuk merawat bayi yang baru lahir.

Semua perubahan ini juga bisa memengaruhi sang kakak yang lebih tua. Umum bagi mereka untuk merasa cemburu pada bayi yang baru lahir dan bereaksi terhadap adik mungilnya.

Karenanya, sedari hamil, Moms perlu memberi tahu tentang kehamilan kedua kepada Si Kecil, sehingga ia juga merasa terlibat bersama dengan adik baru dan tidak merasa diabaikan oleh orang tuanya.

Baca Juga: Meramalkan Jenis Kelamin Bayi Lewat Tanda-Tanda Kehamilan

Mempersiapkan Kakak Mengetahui Kehamilan Kedua

memberitahu kelahiran adik baru-2.jpg
Foto: memberitahu kelahiran adik baru-2.jpg (usatoday.com)

Foto: usatoday.com

Mengutip Jennifer Shroff Pendley, PhD, Co-Director Department of Pediatrics dari yayasan Nemours duPont Pediatrics, selama kehamilan, ada baiknya Moms sudah memberi tahu tentang saudara kandung yang akan datang, hal ini bisa membuat Moms mempertimbangkan tingkat kenyamanan sendiri dan tingkat kedewasaan anak yang lebih tua.

Anak-anak prasekolah, misalnya, mungkin tidak paham konsep waktu, jadi bisa tidak banyak membantu jika Moms mengatakan bahwa adik barunya akan lahir dalam beberapa bulan. Jelaskan dengan konsep yang lebih sederhana.

Sang kakak mungkin akan menjadi lebih penasaran dan bertanya lebih lanjut tentang kehamilan kedua Moms. Biarkan pertanyaan anak menjadi panduan Moms, dan jawab dengan penjelasan yang mudah dimengerti.

Jika anak lebih tertarik pada bayi, Moms dapat mengajaknya untuk:

  • Melihat foto-foto bayi di dalam kandungan
  • Membaca buku tentang persalinan yang sesuai usia
  • Mengunjungi teman yang memiliki bayi
  • Memikirkan nama-nama bayi
  • Pergi ke dokter untuk mendengar detak jantung bayi

Baca Juga: Sibling Rivalry, Persaingan Kakak vs Adik

Tips Lain Menjelaskan Kelahiran Adik Bayi Baru pada Anak

memberitahu kelahiran adik baru-1.jpg
Foto: memberitahu kelahiran adik baru-1.jpg (washingtonpost.com)

Foto: washingtonpost.com

Menurut Heidi Murkoff, penulis What to Expect the Second Year, ada beberapa tips untuk memberi tahu kapan dan bagaimana cara yang disarankan untuk memberi tahu Si Kecil tentang kehamilan kedua dan persiapan menyambut adik barunya.

Baca Juga: 4 Keuntungan Kakak Adik Tidur Sekamar

1. Pilih Waktu yang Tepat

Idealnya, tunggu hingga trimester kedua untuk bisa berbicara dengan anak. Selain waktu kehamilan ini Moms akan baik-baik saja, tetapi Moms juga bisa mulai menunjukkan kehamilan kedua kepada sang kakak dengan lebih mudah.

Namun, jika morning sickness yang dialami terlalu buruk atau kelelahan di awal kehamilan, silahkan menyampaikan berita tersebut kepada anak sedikit lebih awal.

2. Meyakinkan Tetapi Juga Jujur

Beri tahu anak bahwa memiliki bayi baru tidak akan mengubah cinta Moms dan Dads kepada Si Kecil, tetapi beri tahu dia bahwa saudara kandungnya pasti membutuhkan banyak waktu terhadap kedua orang tuanya.

Jelaskan bahwa bayi akan banyak menangis, sehingga dia dapat mendengar bayi bangun di tengah malam untuk makan, dan bahwa Moms akan lebih sering menggendong bayi.

Jelaskan bahwa Moms tidak akan menjadi teman bermain Si Kecil untuk waktu yang lama, tetapi masih ada banyak cara dia bisa berteman dengan adik barunya.

3. Jangan Menganggap Dia Menginginkan Banyak Detail

Orang dewasa memiliki kecenderungan untuk menjelaskan hal-hal yang berlebihan kepada anak-anak, tetapi terkadang lebih baik untuk membuatnya tetap sederhana.

Jika anak bertanya dari mana bayi berasal, itu tidak berarti dia ingin atau butuh diskusi panjang tentang segala hal yang perlu diketahui tentang seks dan konsepsi.

Berikan jawaban yang singkat dan manis, dan jika dia mengajukan lebih banyak pertanyaan, maka tawarkan lebih banyak informasi tentang kehamilan kedua Moms.

Nah, itulah cara memberitahu anak tentang kehamilan kedua Moms. Semoga Si Kecil bisa menerima adik barunya dengan bahagia ya Moms.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb