22 April 2021

Cara Mengetahui Jenis Kulit Anak, Penting untuk Moms Ketahui!

Harus dilakukan agar menemukan perawatan yang tepat untuk Si Kecil
Cara Mengetahui Jenis Kulit Anak, Penting untuk Moms Ketahui!

Cara mengetahui jenis kulit anak patut diketahui oleh Moms dan Dads agar Si Kecil bisa mendapatkan perawatan yang tepat agar tidak terjadi iritasi yang membuatnya gatal-gatal.

Kulit anak-anak berbeda dengan kulit yang dimiliki oleh orang dewasa. Jadi, cara mengetahui jenis kulit anak sangatlah penting agar Moms mengetahui cara merawatnya.

Baca Juga: Cukupi Kebutuhan Asam Amino Esensial Anak Demi Tumbuh Kembang yang Optimal

Dilansir dari penelitian yang berjudul Children and Newborn Skin Care and Prevention, menuliskan bahwa kulit bayi baru lahir sangatlah sensitif, tipis dan juga rapuh.

Lalu, bagaimana dengan jenis kulit anak-anak? Apakah jenis kulit yang dimiliki masih sama dengan bayi? Begini cara mengetahui jenis kulit anak yang tepat!

Cara Mengetahui Jenis Kulit Anak

mengetahui jenis kulit anak
Foto: mengetahui jenis kulit anak

Foto: Orami Photo Stock

Banyak orang tua yang menyangka bahwa tak ada berkah yang lebih indah dari memiliki kulit yang flawless, lembut dan kenyal seperti bayi dan anak-anak.

Namun tahukah Moms, kulit yang dimiliki Si Kecil sendiri jauh lebih halus dari yang Moms pikirkan? Tak hanya itu, jenis kulit anak-anak pun berbeda-beda seperti halnya orang dewasa. Jadi cara mengetahui jenis kulit anak sangatlah penting.

Ada 3 tipe jenis kulit anak yang ditemukan yakni kering, normal kering, normal, normal sensitif dan kulit sensitif. Lalu bagaimana cara mengetahui jenis kulit anak? Ini dia!

1. Kulit Kering

Kulit kering bukan hanya dimiliki oleh orang dewasa. Anak-anak ternyata juga memiliki tipe kulit kering, lho Moms!

Cara mengetahui jenis kulit tipe ini tidaklah sulit. Biasanya kulit kering anak akan diketahui jika mudah menimbulkan garis putih jika tertekan kuku ketika digaruk.

Nah, jika Moms menemukan kondisi ini pada Si Kecil, sebaiknya Moms menggunakan produk anak yang mengandung mosturizer agar kulitnya tetap lembap sepanjang hari.

Baca Juga: 4 Masker Alami Untuk Mengencangkan Kulit Wajah

2. Kulit Normal

Nah cara mengetahui jenis kulit anak selanjutnya adalah dengan melihat teksturnya. Biasanya kulit anak lembut, kenyal, dan tidak menujukkan variasi warna adalah ciri-ciri kulit anak yang normal.

Meski Si Kecil memiliki kulit yang normal, Moms tetap perlu melindungi kulitnya dari kekeringan dan iritasi ya. Terlebih jika salah memakai popok. Kulit Si Kecil bisa menjadi merah-merah.

3. Kulit Sensitif

Cara mengetahui jenis kulit anak yang terakhir adalah memerhatikan lokasi kemerahan dan seberapa parah kondisinya.

Anak yang memiliki kulit sensitif akan merasakan dan menunjukkan berbagai macam gejala. Ada beberapa macam iritasi pada kulit seperti eksim, kemerahan di sekitar wajah, dan bahkan di area bokong.

Jika eksim dan kulit yang kemerahan terlihat semakin parah, Moms harus segera membawanya ke dokter ya!

Bukan hanya eksim, anak dengan kulit sensitif sangat mudah mendapatkan iritasi karena bahan dari pakaian yang ia kenakan, bulu binatang, bahkan produk mandi.

Jadi, Moms harus memastikan untuk memakaikan produk mandi yang sesuai dengan Si Kecil, ya!

Baca Juga: 6 Penyebab Iritasi Kulit pada Bayi, Bisa Dicegah Moms!

Kandungan yang Aman untuk Kulit Anak

Cara mengetahui jenis kulit
Foto: Cara mengetahui jenis kulit

Foto: Orami Photo Stock

Setelah Moms sudah mengerti cara mengetahui jenis kulit anak, Moms perlu memahami kandungan yang aman dalam produk agar kulit anak tidak iritasi.

Kulit pada anak-anak memiliki 3 fungsi. Dilansir dari jurnal yang berjudul Infant Skin-Cleansing Product Versus Water menyebutkan kulit bertugas untuk melindungi Si Kecil dari infeksi, kehilangan air dari tubuh dan mencegah iritasi dan alergi yang masuk.

Sebuah penelitian di Eropa dengan judul Recommendations from a European Roundtable Meeting on Best Practice Healthy Infant Skin Care menyebutkan ciri-ciri sabun yang bisa dan aman digunakan oleh Moms.

Sabun anak aman digunakan jika:

  • Tidak mengandung bahan yang bisa membuat kulit iritasi.
  • Miliki keasaman netral atau sedikit keasaman (pH 5,5 - 7).
  • Memiliki efek yang minimal di permukaan kulit.
  • Diharuskan untuk tidak pedih di mata.

Perlu diingat, bayi yang baru lahir hanya membutuhkan air untuk membersihkan dan membuat kulitnya tetap lembap.

Agar kulit anak aman dari iritasi, Moms sebaiknya memilih produk yang memang dibuat dan dirancang khusus untuk kulit anak.

Jadi, sangat penting ya Moms untuk mengetahui jenis kulit anak agar tidak salah dalam memberikan produk perawatan yang sesuai.

Gunakan Rangkaian Produk Cussons untuk Si Kecil

Usai memahami cara mengetahui jenis kulit, kini Moms harus tahu Cussons adalah produk yang paling tepat untuk Si Kecil!

Cussons memiliki rangkaian produk sampo dan sabun yang dikhususkan untuk anak-anak. Produk ini pun secara khusus memformulasikan produknya dan bisa disesuaikan untuk kebutuhan putra dan putri, Moms!

Body Wash Fantasy Edition, misalnya. Dengan desain yang cantik, body wash ini cocok untuk putri Moms yang memiliki sifat feminin.

Baca Juga: Review Jujur Cussons Baby Liquid Cleanser oleh Moms Orami, Aromanya Segar!

Selain warna pinknya yang cantik karena hadir dengan gambar unicorn yang menarik, produk ini pun sudah teruji secara dermatologi dan aman digunakan untuk anak-anak. Wangi stroberi yang segar pun bisa membuat Si Kecil senang saat mandi.

Cussons Kids Body Wash Unicorn Soft & Smooth pun memiliki kelebihan mengandung almond oil yang diperkaya vitamin E yang bisa melembutkan kulit Si Kecil. Produk ini pun dibuat dengan mild formula yang cocok untuk kulitnya.

Cussons Body Wash Fantasy Edition pun hadir sepaket Cussons Kids Shampoo Unicorn Soft & Smooth untuk membuat Si Kecil jadi tambah semangat untuk mandi.

Hadir dengan wangi stroberi yang khas, produk ini lembut di mata. Sampo ini pun diperkaya pro-vitamin B5 yang membantu melembapkan, menurtrisi dan menjadikan rambut mudah disisir.

Bagi Moms yang memiliki anak laki-laki, jangan bersedih. Karena Cussons juga memiliki produk yang dikhususkan untuk jagoan Moms, nih!

Baca Juga: Review Jujur Cussons Baby Happy Fresh Hair & Body Wash, Tidak Pedih di Mata!

Cussons hadir dengan Body Wash Hot Wheels yang bisa bikin jagoan kecil Moms semangat untuk mandi! Selain memiliki kemasan dengan gambar Hot Wheels yang menarik, body wash ini pun memiliki wangi apel yang segar.

Tak lupa, body wash spesial ini pun sudah teruji secara dermatologi sehingga aman untuk sI Kecil. Diperkaya dengan aloe vera dan jojoba, Cussons Kids Body Wash Hot Wheels Fresh & Clean memiliki wangi menyegarkan yang tentunya tahan lama!

Hot Wheels edition juga hadir sepaket dengan samponya nih, Moms! Cussons Kids Shampoo Hot Wheels Fresh & Nourish memiliki wangi apel yang segar dan lembut di mata. Produk ini pun juga lulus uji dermatologi.

Diperkaya pro-vitamin B5 dan argan oil, prodyk ini aman digunakan secara rutin dan bisa melindungi rambut dari bau matahari.

Selan untuk melindungi kulit Si Kecil, Cussons juga memiliki rangkaian produk lain berupa sikat gigi dan juga pasta gigi yang bisa melindungi gigi Si Kecil dari bakteri.

Gigi yang tak dirawat dengan baik bisa berlubang, Moms! Moms juga bisa mengandalkan Cussons untuk merawat gigi Si Kecil karena pasta gigi untuk anak hadir dengan rasa yang manis.

Sikat gigi yang lembut dan tidak akan melukai gusi pun bisa memebuat Si Kecil lebih bersemangat untuk merawat giginya.

Yuk jaga kulit dan gigi Si Kecil dengan produk yang tepat mulai dari sekarang!

(ADV)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb