23 November 2021

7 Manfaat Daun Melinjo dan Resep Lezat untuk Keluarga

Simak berbagai manfaat daun melinjo dan resep paling enak mengolahnya
7 Manfaat Daun Melinjo dan Resep Lezat untuk Keluarga

Bagi orang Indonesia, manfaat daun melinjo banyak dirasakan dalam soal sajian menu lezat keluarga.

Ya, daun melinjo seringkali diolah dalam salah satu menu makanan seperti sayur asem, sayur lodeh, ayam daun melinjo khas Manado, hingga tumis sayur daun melinjo.

Tak hanya daun melinjo, biji melinjo pun juga bisa diolah menjadi emping atau keripik melinjo dengan citarasa pedas manis.

Biji melinjo memang identik dengan rasa getir seperti pare. Meski demikian hal ini tidak menyurutkan orang untuk mengonsumsinya.

Berdasarkan jurnal yang diterbitkan oleh Cancer Medicine, biji melinjo memiliki nilai gizi yang tinggi, dan dikonsumsi sebagai makanan utama oleh penduduk Indonesia.

Biji melinjo kaya akan stilbenoid dimer, seperti:

  • gnetin C (GC)
  • glukosida (gnemonosides A, C, dan D)
  • trans-piceid glukosida.

Ada berbagai warna melinjo yang dijual di supermarket atau pasar tradisional. Mulai dari melinjo warna hijau yang menunjukkan masih muda, warna kuning, dan warna merah tua atau ungu yang menunjukkan ketika sudah matang.

Melinjo dengan kulit warna merah juga bisa diolah dengan cara ditumis. Rasanya pun tak kalah lezat, Moms!

Baca Juga: 10 Dokter Kandungan di Palembang Terbaik, Dapat Deteksi Kelainan Kromosom!

Manfaat Daun Melinjo Bagi Kesehatan

kulit-sehat.jpg
Foto: kulit-sehat.jpg (Girltalkhq.com)

Foto: Orami Photo Stock

Daun melinjo mudah ditemukan di Indonesia. Harganya pun sangat ekonomis.

Tak hanya itu saja, daun melinjo yang dikonsumsi sebagai makanan atau minuman jamu juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Apa saja manfaat daun ini bagi kesehatan?

1. Mengelola Kadar Gula dalam Darah

Gula darah yang tinggi dan tidak terkontrol lama-kelamaan bisa memicu terjadinya resistensi insulin. Jika tidak diobati, kondisi ini dapat berkembang menjadi penyakit diabetes.

Dilansir dari laman nutraingredients.com, studi yang dilakukan oleh Universitas Kumamoto, Jepang, menyatakan bahwa ekstrak melinjo dapat menstimulasi adinopectin, sehingga membantu mencegah obesitas dan peningkatan gula darah.

Dikatakan lebih lanjut, ekstrak daunnya pun dapat mengontrol kadar gula darah serta meningkatkan efektivitas kinerja hormon insulin.

Namun, jangan hanya memanfaatkan daun ini. Anda juga perlu membatasi makanan tinggi gula, agar kadar gula darah lebih mudah terkontrol.

2. Menjaga Berat Badan Ideal

Seperti yang telah disebutkan di atas, melinjo juga membantu mencegah obesitas. Hal ini karena daun melinjo mengandung banyak serat.

Mengonsumsi daun melinjo dalam menu sehat sehari-hari juga bisa membantu Moms merasa kenyang lebih lama, menurunkan kolesterol jahat, meningkatkan metabolisme, sekaligus menjaga berat badan tetap ideal.

Meski demikian, Moms tetap perlu menjaga kesehatan tubuh dengan tetap teratur berolahraga serta membatasi konsumsi makanan tinggi lemakm kalori, dan gula.

Baca juga:Turun 80 Kg, Dewi Hughes Sukses Jalani Program Diet Kenyang

3. Membantu Menjaga Kesehatan Gigi dan Tulang

Manfaat daun melinjo selanjutnya adalah untuk menjaga kepadatan tulang dan gigi. Hal ini karena kandungan fosfor dan kalsium dalam melinjo.

4. Sumber Antioksidan

Manfaat daun ini selanjutnya adalah sebagai antioksidan. Tak hanya kulit melinjo saja yang kaya akan antioksidan, daun melinjo juga mengandung senyawa antioksidan, sumber vitamin, zat besi, kalium, zinc, dan magnesium untuk kesehatan tubuh agar tidak mudah sakit.

MenurutUS National Library of Medicine, National Institutes of Health, Gnetum gnemon L atau melinjo ini pun dapat membantu mencegah tumor berkat kandungan antioksidan.

Oleh karena itu, Anda bisa menambah daun ini ke dalam menu makan sehat Anda sehari-hari agar tubuh tetap fit dan kuat.

5. Mencegah Infeksi Kulit

Manfaat daun melinjo juga bisa dirasakan oleh kulit. Tak hanya daunnya saja, kulit melinjo juga dipercaya mampu membantu mencegah infeksi kulit.

Thanks to kandungan zinc yang terdapat pada melinjo. Apa sih gunanya zinc? Zinc dapat meningkatkan fungsi sel darah putih sebagai penyembuh di dalam tubuh.

Meski demikian, manfaat daun dan kulit melinjo di atas mungkin masih membutuhkan penelitian lebih lanjut. Gunanya untuk membuktikan keefektifannya.

Tak ada salahnya Moms tetap berkonsultasi dengan dokter keluarga sebelum mengonsumsi melinjo. Apalagi jika Moms memiliki kondisi kesehatan tertentu. Dengan demikian, manfaat daun dan kulit melinjo bisa didapat secara optimal.

Baca juga: Tahapan Skincare Rutin Sederhana untuk Ibu Sibuk, Yuk Dicoba!

6. Menurunkan Kadar Asam Urat

Asam urat tidak bisa disembuhkan total. Namun, Moms bisa mengobati gejalanya agar tidak mengganggu keseharian dengan mengonsumsi daun melinjo.

Berbeda dengan bijinya yang dapat menyebabkan kadar asam urat tinggi, bagian kulit biji dan daun melinjo justru baik untuk menurunkan asam urat. B

Sebuah penelitian Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, mengonsumsi daun melinjo dapat menurunkan kadar asam urat dalam darah. Meski demikian, manfaat daun melinjo sebagai obat asam urat masih perlu diteliti lebih lanjut.

7. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Menjaga daya tahan tubuh adalah hal yang penting dilakukan. Pasalnya, daya tahan tubuh memegang peran penting dalam menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Menjaga daya tahan tubuh ternyata bisa dilakukan dengan sederhana, seperti mengonsumsi daun melinjo.

Studi menyebutkan bahwa daun melinjo mengandung berbagai antioksidan dan mineral yang baik untuk menjaga daya tahan tubuh, seperti zat besi, zinc, dan magnesium.

Oleh karena itu, Moms bisa menambah daun melinjo ke dalam menu makan sehat sehari-hari agar tubuh tetap fit.

Baca Juga: Cara Mencegah Ruam Popok pada Bayi, Penting untuk Diperhatikan!

Resep Daun Melinjo

Sekarang Moms sudah mengetahui beberapa manfaat daun melinjo untuk tubuh. Nah, sekarang Moms perlu tahu beberapa cara mengolah daun melinjo.

Jangan hanya diolah sebagai pelengkap sayur asem saja Moms, pasti membosankan! Simak beberapa resep daun melinjo berikut ini.

1. Telur Daun Melinjo

Telur Dadar Daun Melinjo Foto: cookpad.com
Siap dalam 25 menit
Sajian 2 porsi

Telur memiliki kandungan gizi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh, seperti vitamin B12, vitamin A, fosfor, dan vitamin lainnya.

Jika digabungkan dengan daun melinjo, resep olahan telur daun melinjo tentu akan menjadi makanan yang bergizi.

Bahan-bahan

  • 2 butir Telur
  • 2 genggam Daun melinjo
  • Garam secukupnya
  • Minyak secukupnya. Bisa minyak sayur atau minyak zaitun

Cara membuat:

  1. Cuci bersih lalu potong-potong daun melinjo. Taburkan garam di atas daun melinjo.
  2. Campurkan daun melinjo dengan 2 butir telur, kemudian kocok hingga tercampur sempurna.
  3. Panaskan minyak goreng lalu goreng hingga kecoklatan.
  4. Angkat kemudian sajikan selagi hangat.

2. Resep Oseng Cumi Asin Daun Melinjo Tauge Mercon

Cumi Asin Daun Melinjo Foto: cookpad.com
Siap dalam 45 menit
Sajian 4 porsi

Moms punya cumi asin di rumah? Yuk olah menjadi masakan yang enak dan sehat dengan mencampurkannya dengan daun melinjo.

Bahan-bahan

  • 3 plastik cumi asin
  • 5 plastik daun melinjo
  • 1/2 genggam tauge panjang
  • 5 siung bawang putih iris tipis
  • 6 siung bawang merah iris tipis
  • 10 buah cabai hijau iris serong
  • 15 buah cabai rawit utuh
  • 1 buah tomat merah besar, iris kasar
  • 1 cm jahe geprek
  • 2 cm laos geprek
  • 1 batang sereh geprek
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • Kecap manis secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Cara membuat:

  1. Rendam cumi dalam air panas 30 menit, cuci bersih 2 kali, potong potong, ambil bagian cumi yang seperti plastik di tengah badan cumi.
  2. Potong daun melinjo dengan potongan lebar. Cuci bersih daun melinjo dan tauge.
  3. Tumis bawang putih, bawang merah, cabe hijau dan cabe rawit sampai harum.
  4. Tambahkan daun salam, daun jeruk, jahe, laos, serai, tambahkan air, kecap manis, garam, dan gula
  5. Koreksi rasa. Masukkan cumi asin, daun so, taoge dan tomat, campurkan sampai layu.
  6. Sajikan selagi hangat
Baca Juga:

3. Sambal Rica Daun Melinjo

Sambal rica daun melinjo Foto: cookpad.com
Siap dalam 35 menit
Sajian 3 porsi

Bagi Moms dan keluarga yang pecinta pedas, yuk coba buat sambal rica daun melinjo yang satu ini. Resep ini cocok disajikan bersama nasi hangat

Bahan-bahan

  • 1 pak Daun melinjo muda
  • 4 buah Cabai rawit merah
  • 5 buah cabai keriting merah
  • 3 siung bawang merah
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • 1/2 sdt kaldu jamur

Bumbu iris:

  • 1 siung bawang merah di iris kasar
  • 1 liter air untuk merebus
  • 4 sdm minyak goreng

Cara membuat:

  1. Cuci bersih daun melinjo dan cabai
  2. Iris tipis-tipis daun melinjo
  3. Didihkan air, lalu rebus cabai, bawang merah, dan bawang putih. Masak hingga mendidih. Sisihkan bawang putih, iris halus.
  4. Ulek cabai dan bawang merah yang sudah di rebus
  5. Panaskan minyak,lalu tumis cabai/sambal yang sudah di ulek, masukan bawang iris, tambahkan garam, gula, lalu masukan irisan daun melinjo. Tumis sebentar, koreksi rasa, dan angkat.
  6. Sajikan selagi hangat

4. Sayur Lodeh Daun Melinjo

Sayur Lodeh Daun Melinjo.png Foto: cookpad.com/atika7218
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Sayur lodeh merupakan sayuran khas masyarakat Indonesia, khususnya daerah Jawa.  

Moms bisa membuat beberapa macam jenis lodeh, salah satu menggunakan daun melinjo. Resep lodeh ini bisa untuk menemani lontong atau ketupat.

Bahan-bahan

  • Segenggam daun melinjo
  • Segenggam melinjo
  • 2 bh wortel
  • 1 bh labu siam ukuran sedang
  • 5 btg kacang panjang
  • 1/2 bh jagung manis
  • 1 papan pete
  • 1/2 papan tempe
  • 1,5 liter air
  • 100 ml santan instant
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm kaldu bubuk
  • Secukupnya garam (sesuaikan selera)
  • 1 ruas jari lengkuas, geprek

Bumbu Iris :

  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 bh cabai merah

Cara membuat:

  1. Cuci bersih sayuran, kemudian potong-potong.
  2. Didihkan air, masukan jagung, daun salam, lengkuas, dan melinjo. Tunggu jagung matang.
  3. Masukan wortel, labu siam, tempe, bawang merah, bawang putih, gula, kaldu bubuk, garam, dan santan.
  4. Tunggu hingga mendidih dan sayuran agak empuk sambil diaduk agar santan tidak pecah.
  5. Masukan kacang panjang, pete dan daun melinjo. Aduk rata.
  6. Tunggu hingga agak layu. Koreksi rasa.
  7. Masukan cabai, angkat dan sajikan sayur lodeh daun melinjo.
Baca Juga:

5. Bakwan Daun Melinjo

Bakwan Daun Melinjo.png Foto: cookpad.com/dindarizky90
Siap dalam 25 menit
Sajian 5 porsi

Resep bakwan daun melinjo ini cocok Moms sajikan untuk camilan keluarga. Yuk buat!

Bahan-bahan

  • 10 buah Tahu Putih
  • 6 sdm Tepung Bumbu Serbaguna
  • 1 butir Telur Ayam
  • 10 lembar Daun Melinjo (iris tipis)
  • 1/4 sdt Lada Bubuk
  • Secukupnya Garam

Cara membuat:

  1. Hancurkan tahu putih. Kemudian campur kan semua bahan. Aduk rata.
  2. Setelah tercampur merata, bentuk bulatan kemudian goreng. Tidak perlu dibolak balik agar tahu tidak hancur.
  3. Jika sudah matang dan berwarna kuning keemasan, segera angkat.
  4. Sajikan hangat bakwan daun melinjo untuk lauk atau sebagai camilan.

Baca juga: Rekomendasi Masker untuk Bruntusan, Tertarik Mencobanya Moms?

Itulah beberapa manfaat daun melinjo dan resep daun melinjo yang bisa Moms coba. Segera praktikkan minggu ini yuk, Moms! Cocok untuk sajian buka puasa atau saat sahur.

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4674003/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/24454499/
  • https://www.nutraingredients.com/Article/2020/03/27/Melinjo-tree-seed-extract-may-reduce-obesity-and-diabetes
  • https://www.healthbenefitstimes.com/melinjo/
  • https://cookpad.com/id/resep/14673865-dadar-daun-melinjo
  • https://cookpad.com/id/resep/14879927-oseng-cumi-asin-daun-so-taoge-mercon
  • https://cookpad.com/id/resep/14797243-sambal-rica-daun-melinjo
  • https://cookpad.com/id/resep/15398275-sayur-lodeh
  • https://cookpad.com/id/resep/10348578-bakwan-tahu-daun-melinjo

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb