27 November 2022

3 Rekomendasi Dokter Andrologi Jogja dan Klinik Infertilitas untuk Atasi Masalah Kesuburan

Periksakan diri segera ya, Dads!
3 Rekomendasi Dokter Andrologi Jogja dan Klinik Infertilitas untuk Atasi Masalah Kesuburan

Rekomendasi dokter andrologi Jogja di bawah ini dapat membantu mengatasi berbagai keluhan terkait dengan gangguan seksual.

Jika masih bingung, dokter andrologi adalah spesialis yang dapat mengatasi berbagai gangguan organ reproduksi pria.

Sebelum membuka praktek mandiri, dokter spesialis andrologi harus menempuh pendidikan selama 9-10 tahun.

Di tahap awal pendidikan, mereka harus menyelesaikan pendidikan sarjana terlebih dulu selama 4 tahun.

Kemudian, mereka harus menjalani pendidikan subspesialis selama 4 tahun dan residensi selama 1-2 tahun.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Dokter Andrologi Jakarta, Bisa Jadi Pertimbangan, Dads!

Dokter Andrologi Jogja yang Bisa Dads Kunjungi

Selain menangani masalah organ reproduksi, dokter andrologi juga mengatasi masalah gangguan hormonal dan ketidaksuburan pria.

Bagi Dads yang berdomisili atau sekedar berlibur di Jogja, berikut ini rekomendasi dokter andrologi yang bisa dikunjungi:

1. Dr. dr. Dicky Moch. Rizal, Sp.And, M.Kes, AIFM, FIAS

Dr. dr. Dicky Moch. Rizal, Sp.And, M.Kes, AIFM, FIAS
Foto: Dr. dr. Dicky Moch. Rizal, Sp.And, M.Kes, AIFM, FIAS (Rsamcmuhammadiyah.com)

Dr. dr. Dicky Moch. Rizal, M.Kes, Sp.And, AIFM adalah dokter andrologi Jogja yang merupakan lulusan dari Fakultas Kedokteran Universitas Pengukuhan Kolegium Andrologi Indonesia.

Ia juga memiliki keahlian sebagai penulis.

Karyanya termasuk ke dalam artikel seksologi terbaik ke 3 Kongres Asosiasi seksologi Indonesia Pontianak.

Dokter Dicky melakukan pemeriksaan terkait dengan organ reproduksi pria dengan tes Prostat Spesifik Antigen (PSA) dan pemeriksaan sperma.

Kini, ia berpraktik di RSKIA Sadewa, Jogjakarta.

Dikutip dari ulasan salah satu pengunjung, ia mengatakan,

“Saya melakukan konsultasi melalui media online dengan dr Dicky dan cukup jelas memberikan penjelasan dari permasalahan yang saya alami”.

Alamat: Jalan Babarsari Blok TB 16 Nomor 13B, Tambak Bayan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor (0274) 583613.

Ia membuka praktik pada hari Selasa pukul 16.00-18.00 WIB dan Sabtu pukul 08.30-10.30 WIB.

Baca Juga: Mengenal Hipogonadisme yang Dapat Mengganggu Kesuburan Pria

2. Dr. Seso Sulijaya Suyono, Sp.And

Dr. Seso Sulijaya Suyono, Sp.And
Foto: Dr. Seso Sulijaya Suyono, Sp.And (Instagram.com/sesosulijaya)

Rekomendasi dokter andrologi Jogja selanjutnya adalah dr. Seso Sulijaya Suyono, Sp.And.

Ia menempuh pendidikan Dokter Spesialis Andrologi di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga.

Sama seperti dokter Dicky, ia melakukan pemeriksaan terkait dengan organ reproduksi pria dengan tes Prostat Spesifik Antigen (PSA) dan pemeriksaan Sperma.

Dikutip dari ulasan salah satu pengunjung, ia mengatakan,

“Dokter sangat baik mau dan menjelaskan secara terperinci”.

“Dokter memantau secara online lewat whatsapp. Salah satu dokter terbaik yang pernah saya temui. Terima kasih dokter Seso”.

Pengunjung lain mengatakan,

“Dokternya sangat ramah dan menyenangkan. Selalu memberikan yang terbaik buat kenyamanan pasien”.

Alamat: Jalan Babarsari Blok TB 16 Nomor 13B, Tambak Bayan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor (0274) 583613.

Klinik dibuka hari Senin dan Rabu pukul 19.00-21.00 WIB.

Baca Juga: 5 Penyebab Susah Hamil Menurut Pandangan Islam

3. Klinik Infertilitas Permata Hati

Klinik Infertilitas Permata Hati
Foto: Klinik Infertilitas Permata Hati (Google.com/maps/Riyad Filza)

Dikutip dari laman resminya, Permata Hati merupakan singkatan dari “Persiapan Melahirkan Anak Tabung Harapan Suami Istri”.

Mottonya merupakan program khusus tim infertilitas RSUP Dr. Sardjito atau FK UGM untuk mengatasi ketidaksuburan pada pasangan.

Caranya dilakukan dari metode paling sederhana hingga paling canggih yang tersedia saat ini.

Dikutip dari ulasan salah satu pengunjung, ia mengatakan,

“Jika pernikahan Anda sudah lebih dari 1 tahun tapi belum juga ada tanda-tanda kehamilan dan ingin segera punya momongan, silahkan konsultasi di sini”.

“Pelayanannya cukup memuaskan dan Anda akan dibimbing melalui berbagai tahapan”.

“Jika masih belum berhasil, biasanya langkah terakhir akan disarankan bayi tabung”.

Alamat: RSUP. DR. Sardjito Gedung Bedah Sentral Terpadu Lantai 1, Jalan Kesehatan Nomor 1 Sekip, Senolowo, Sinduadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor (0274) 518684,

Praktik dibuka hari Senin, Rabu, dan Kamis pukul 07.30-21.00 WIB.

Pada hari Selasa, spesialis andrologi buka pukul 07.30-18.00 WIB.

Sedangkan pada hari Jumat pukul 07.30-16.00 WIB.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Dokter Anak Madiun yang Ramah, Catat!

Apa Saja Masalah yang Ditangani Dokter Andrologi?

Seperti pada penjelasan sebelumnya, dokter andrologi dapat mengatasi masalah seksual terkait dengan reproduksi dan kesuburan pria.

Selain itu, pria dengan gangguan kesehatan pada penis dan sistem urogenital juga disarankan untuk melakukan pemeriksaan ke spesialis ini.

Tujuannya untuk meningkatkan kualitas kesehatan penderita gangguan kesehatan tertentu.

Berikut ini beberapa masalah yang dapat diatasi oleh dokter andrologi:

Baca Juga: 6 Rekomendasi Dokter Kandungan Jakarta Barat untuk Pemeriksaan Kehamilan

Itulah beberapa rekomendasi dokter andrologi Jogja yang bisa Dads kunjungi.

Sebelum mendatanginya, ada baiknya catat semua keluhan yang dialami seputar organ reproduksi.

Jangan lupa juga untuk mencatat daftar riwayat penyakit, obat yang tengah dikonsumsi, serta alergi.

Semoga masalah kesehatan seksual Dads segera teratasi dengan tepat.

  • https://rsamcmuhammadiyah.com/teams/dr-dicky-m-rizal-sp-and/
  • www.google.com/search?q=dr.+Seso+Sulijaya+Suyono
  • http://obgin-ugm.com/klinik-infertilitas-permata-hati/
  • https://www.topdoctors.co.uk/medical-dictionary/andrology-treatment
  • https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/male-infertility/diagnosis-treatment/drc-20374780

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb