28 Oktober 2021

11 Drama Korea Tayang November 2021, Song Hye Kyo dan Park Hyun Sik Comeback!

Jeon So Min 'Running Man' siap jadi pelakor di drama terbarunya!
11 Drama Korea Tayang November 2021, Song Hye Kyo dan Park Hyun Sik Comeback!

Foto: instagram.com/tvn_drama/sbsdrama.official

Drama Korea tayang November patut untuk ditunggu nih, Moms!

Tak hanya ada yang dibintangi oleh "rising stars" namun ada drama yang akan menampilkan kembali para pemain luar biasa.

School 2021 misalnya. Drama ini akan menjadi drama Kim Yo Han yang baru meniti kariernya.

Sementara itu, Song Hye Kyo pun akan kembali dengan drama terbarunya di Drama Korea bulan November ini.

Yuk cek di sini!

Baca Juga: 9 Drama Korea Tayang Oktober 2021, Ada Comeback Jun Ji Hyun dan Choi Si Won!

Drama Korea Tayang November 2021

Ini dia daftar drama Korea tayang November yang wajib diketahui!

1. Idol: The Coup

Idol: The Coup
Foto: Idol: The Coup

Foto: soompi.com

Awal bulan November, kita akan disambut dengan drama Korea terbaru berjudul Idol: The Coup.

Drama ini dibintangi oleh sejumlah idol K-Pop jebolan peserta Produce X 101 lho!

2. Let Me Be Your Knight

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November

Foto: soompi.com

Nah, ada 1 lagi drama yang akan menyambut kita di 1 November mendatang!

Let Me Be Your Knight menceritakan tentang Yoon Tae In (Lee Jun Young) tang merupakan pemimpin idol group bernama Luna.

Ia memiliki kondisi tidur sambil berjalan. Agar bisa sembuh, ia ternyata berobat ke seorang dokter palsu yang mulai tinggal bersamanya.

Baca Juga: 17+ Rekomendasi Drama Korea Netflix Bergenre Komedi Romantis, Awas Baper!

3. Melancholia

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November

Foto: soompi.com

Salah satu drama Korea bulan November berjudul Melancholia. Drama ini dibintangi oleh Lee Do Hyun dan Im Soo Jung.

Melancholia sendiri adalah sebuah drama dengan genre romantis yang menceritakan kisah cinta siswa dan guru matematika.

Drama ini akan dibintang oleh Kim Min Kyu, Kwang Si Yang dan Ahn Hee Yeon.

Drama ini mengisahkan tentang idol group bernama Cotton Candy yang kurang populer meski sudah berjalan 6 tahun.

4. Now, We're Breaking Up

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November (soompi.com)

Foto: soompi.com

Now, We're Breaking Up adalah salah satu drama Korea bulan November yang paling ditunggu.

Pasalnya, ini adalah drama comeback Song Hye Kyo usai terakhir kali tampil di drama Encounter.

Drama ini mengisahkan tentang kisah cinta Ha Young Eun (Song Hye Kyo) dengan Yoon Jae Guk (Jang Ki Young).

5. One Ordinary Day

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November (Soompi.com)

Foto: soompi.com

Drama Korea tayang November selanjutnya adalah One Ordinary Day.

Drama Kim Soo Hyun yang bergenre thriller ini akan tayang di akhir bulan, tepatnya 27 November.

Drama ini menceritakan tentang sistem peradilan pidana dari kisah 2 pria yang terlibat kasus pembunuhan seorang wanita.

Kim Soo Hyun sendiri berperan sebagai Kim Hyun Soo yang merupakan seorang mahasiswa biasa.

Baca Juga: 15+ Rekomendasi Drama Korea Romantis 2021, Dijamin Baper!

6. School 2021

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November

Foto: soompi.com

Drama School 2021 diketahui banyak mengalami pergantian pemain serta jadwal tayang yang tertunda.

Dibintangi oleh Kim Yo Han, Choi Yi Hyun, Choo Young Woo dan Kim Kang Min, School 2021 akan tayang bulan November.

Kalau ada yang kangen dengan cinta anak sekolahan, cocok banget untuk jadikan School 2021 sebagai drama ringan!

7. Happiness

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November (Soompi.com)

Foto: soompi.com

Drama Korea tayang November yang patut ditunggu selanjutnya adalah Happiness. Happiness sendiri adalah drama comeback Han Hyun Jo setelah terakhir membintangi W: Two Worlds di 2016 silam.

Tak hanya itu, Park Hyun Sik pun kembali lewat drama Korea bulan November ini usah menyelesaikan wajib militernya.

Ternyata, Happiness sendiri memiliki genre thriller lho! Mengisahkan duet maut Yoon Sae Bom (Han Hyo Joo) dan Jung Yi Hyun (Park Hyun Sik) yang bekerja sebagai polisi dan detektif.

Baca Juga: 13 Rekomendasi Drama Korea 2021 di Netflix untuk Binge Watch

8. Inspector Joy

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November

Foto: soompi.com

Drama Korea tayang November juga menampilkan kembali Taecyeon 2PM usai sukses menjadi pemeran antagonis di drama Vincenzo!

Inspector Joy sendiri memiliki genre misteri komedi dengan latar belakang masa lampau.

Drama ini menceritakan Kisah Ra Yi Eon (Taecyeon) yang pintar namun punya keinginan hidup santai. Ia pun membeli restoran pangsit untuk bisnisnya.

Namun, karena sangat pintar. Ia menjadi pejabat negara dan bahkan ditunjuk sebagai agen rahasia kerajaan.

9. The Red Sleeve Cuff

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November (Soompi.com)

Foto: soompi.com

The Red Sleeve Cuff pun menjadi salah satu drama Korea tayang November lain dengan latar belakang masa lampau.

Tak hanya itu, drakor ini pun menjadi comeback dari Jun Ho 2PM! Ia pun akan beradu akting dengan Lee Se Young.

Drama ini mengisahkan hubungan perempuan istana dan kaisar yang tidak mengutamakan cinta.

10. Hellbound

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November

Foto: soompi.com

Hellbound adalah salah satu drama Korea tayang November yang akan tayang pada pertengahan bulan.

Drama ini mengisahkan tentang Jung Jin Soo (Yoo Ah In), seorang kepala agama baru Saeijirihwe yang karismatik dan misterius.

Ia pun menyebarkan keyakinan dengan mengatakan fenomena malaikat maut dari neraka akan datang dan itu adalah bagian dari wahyu Tuhan.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Drama Korea tentang Agen Rahasia, Banyak Adegan Action yang Seru Banget!

11. Show Window: Queen's House

Drama Korea Bulan November
Foto: Drama Korea Bulan November (Orami Photo Stocks)

Foto: soompi.com

Drama Korea tayang November ini mengisahkan Shin Myung Seob (Lee Sung Jae) yang memiliki kehidupan sempurna berkat menikahi putri orang kaya, yakni Han Sun Joo (Song Yoon A).

Namun, ia pun berubah setelah bertemu dengan Yoon Mi Ra (Jeon So Min) dan malah menaruh hati padanya. Moms yang menyukai drama Korea pelakor jangan sampai melewatkan drama satu ini ya.

Sementara itu, Han Jung Won yang diperankan oleh Chansung 2PM ini adalah adik dari Sun Joo yang berusaha untuk melindunginya.

Nah itu dia Moms rekomendasi drama Korea tayang November yang bisa Moms tunggu! Jadi, sudah ada yang menarik perhatian belum?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb