21 September 2022

Efek Kopi Bikin Fokus, Mitos atau Fakta? Ini Penjelasan Ahli

Hindari minum kopi secara berlebihan
Efek Kopi Bikin Fokus, Mitos atau Fakta? Ini Penjelasan Ahli

Bagi pecinta kopi, tentu rasanya tak lengkap kalau belum minum kopi per harinya. Sejumlah orang merasakan efek kopi bikin fokus, lho.

Namun, benarkah manfaat ini dirasakan tubuh atau sebenarnya hanya sugesti saja?

Nah, untuk mengetahui penjelasan lebih lanjut terkait ini kita langsung tanya kepada ahlinya saja, yuk!

Tema "Expert Room" kali ini tentang menguak fakta seputar efek kopi terhadap kefokusan yang akan dijawab dan dijelaskan langsung oleh seorang dokter yang ahli di bidangnya.

Dokter Umum RSIA Bina Medika, dr. Zakwan Qalbi yang akan menjelaskan fakta ilmiah dibalik efek kopi bikin fokus.

Yuk, simak!

Benarkah Efek Kopi Bikin Fokus?

Secangkir Kopi
Foto: Secangkir Kopi (Pexels.com)

Seperti kita tahu, manfaat kopi untuk kesehatan memang beragam. Bahkan, telah banyak ditemukan sejumlah fakta terkait khasiat untuk kesehatan kulit, Moms.

"Tak hanya itu, mengonsumsi kopi sekitar 100 mg memang dapat meningkatkan fungsi kerja otak," terang dr. Zakwan Qalbi, Dokter Umum RSIA Bina Medika Bintaro.

Dalam kata lain, efek kopi bikin fokus memang fakta adanya, Moms.

Menurut buku Fisiologi Kedokteran Guyton AC dan Hall JE, efek samping dari kopi ini juga dapat mengembalikan memori pada otak dengan seutuhnya.

Kafein pada kopi berperan dalam meningkatan daya fokus manusia ketika beraktivitas. Karenanya, rasa kantuk akan lebih sedikit ketika kita mengonsumsi seteguk kopi.

Mengutip dalam Journal of Medicine, hal ini karena kerja kafein berhubungan dengan zat pengontrol saraf tidur dalam tubuh, lho.

Karenanya, sejumlah orang lebih menyukai minum kopi agar bisa bekerja lebih fokus dan tidak ngantuk.

Baca Juga: Ngidam Tidak Dituruti Bikin Anak Ileran, Benarkah?

Aturan Minum Kopi dalam Sehari

Kopi Rempah
Foto: Kopi Rempah (Orami Photo Stock)

Meskipun manfaat kopi cukup baik untuk meningkatkan daya fokus otak, tetap jangan berlebihan, ya.

Efek minum kopi secara berlebihan dapat membahayakan tubuh, yakni memicu:

  • Rasa cemas berlebihan
  • Gangguan tidur
  • Pencernaan tidak lancar
  • Kecanduan terhadap kafein
  • Gagal ginjal

Selain itu, efek samping kopi, teh, dan minuman berkafein lainnya diketahui dapat membuat tubuh mudah lelah jika dikonsumsi secara berlebihan.

Karenanya, bagaimana takaran kopi yang pas untuk per harinya?

Setiap jenis gelas kopi mengandung jumlah kafein yang berbeda-beda, tentu ini berdasarkan volume kopi itu sendiri.

Menurut International Food Information Council Foundation (IFIC), umumnya takaran kafein setiap gelas meliputi:

  • 1 cangkir kopi (200 ml) mengandung 100 gr kafein
  • 1 gelas kopi (300 ml) mengandung 150 gr kafein
  • 1 gelas besar (450 ml) kopi mengandung 225 gr kafein

Nah, sebaiknya setiap orang mengonsumsi kopi yakni 1-2 cangkir per harinya atau sekitar 100-200 mg per hari.

Dengan jumlah kafein sebanyak itu, efek kopi bikin fokus dapat dirasakan ketika ingin beraktivitas.

Menurut dokter Zakwan, tentunya, takaran tersebut tidak merusak sistem pencernaan atau meningkatkan tekanan darah ya, Moms.

Baca Juga: Minum Air Kelapa Bikin Bayi Putih, Mitos atau Fakta? Ini Kata Ahli

Jenis Kopi Sehat untuk Tubuh

efek kopi bikin fokus, fakta atau mitos?
Foto: efek kopi bikin fokus, fakta atau mitos? (pixabay.com)

Es kopi susu sedang marak akhir-akhir ini. Namun, apakah ini termasuk dalam jenis kopi yang sehat untuk tubuh?

Menurut Indonesian Coffee and Cocoa Research Institute (ICCRI), jenis kopi yang baik ditentukan oleh kadar kafein yang terdapat di dalamnya.

Adapun rincian jumlah kafein berdasarkan segelas kopi 250 ml yakni seperti:

  • Kopi murni: 150-240 mg kafein
  • Kopi instan: 80-120 mg kafein
  • Kopi dekafeinasi: 2-6 mg kafein
  • Kopi espresso: 105-110 mg kafein

"Artinya, kafein dalam batas normal memiliki efek yang positif untuk kesehatan," tambah dr. Zakwan.

Hal ini seperti kopi dengan jenis dekafeinasi lebih baik untuk dikonsumsi. Kopi yang menggunakan pelarut kafein organik ini bisa mengurangi risiko terkena gangguan kesehatan pada tubuh.

Konsumsi kopi dengan kadar kafein hingga 600 gr per hari terbukti berpengaruh terhadap penyakit kardiovaskular.

Penyakit kardiovaskular adalah suatu kondisi apabila adanya gangguan pada jantung dan pembuluh darah dalam tubuh.

Nah, itu dia Moms, penjelasan dari ahli terkait fakta efek kopi bikin fokus dan aturan minum per harinya.

Jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter umum jika ingin menanyakan hal lebih lanjut terkait kopi, ya.


Artikel ini merupakan kerjasama dengan RSIA Bina Medika Bintaro.

jadwal dokter-19.jpg
Foto: jadwal dokter-19.jpg

  • https://www.elsevier.com/books/guyton-and-hall-textbook-of-medical-physiology/hall/978-1-4557-7005-2
  • http://ejournal.atmajaya.ac.id/index.php/damianus/article/view/1225
  • https://foodinsight.org/wp-content/uploads/2008/05/Caffeine_v8-2.pdf
  • https://iccri.net/?lang=en

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb