30 Oktober 2018

9 Essential Oil untuk Meningkatkan Kesuburan Perempuan

Ternyata beda varian, beda juga manfaatnya untuk kesuburan
9 Essential Oil untuk Meningkatkan Kesuburan Perempuan

Belakangan, essential oil sedang sangat digandrungi. Minyak yang dikemas dalam botol kecil ini punya banyak sekali manfaat untuk kesehatan, salah satunya untuk kesuburan perempuan.

Ada beberapa varian essential oil yang terbukti ampuh untuk meningkatkan kesuburan perempuan. Apa saja? Berikut daftarnya!

Anise seed

1 anise seed
Foto: 1 anise seed (Orami Photo Stocks)

Minyak yang diekstrak dari biji bunga lawang alias star anise yang dikeringkan ini memperbaiki siklus menstruasi, meringankan nyeri menstruasi, dan meningkatkan libido.

Kandungan estragole yang rendah pada minyak ini membantu menghilangkan kelebihan estrogen yang akan mengganggu kesuburan.

Calendula

2 calendula
Foto: 2 calendula

Minyak yang dikenal sebagai antiradang ini akan membuat siklus menstruasi jadi lebih teratur, meringankan nyeri menstruasi, mengobati masalah penyumbatan rahim, dan membantu kasus kista pada ovarium.

Clary sage

3 clary
Foto: 3 clary

Minyak ini akan mempengaruhi kandungan estrogen dalam tubuh dan mengatur hormon secara alami.

Minyak esensial clary sage juga akan meningkatkan dorongan seks yang memegang peran penting dalam proses kehamilan.

Baca Juga: Tingkatkan Kesuburan dengan 3 Jenis Olahraga Ini!

Eucalyptus

4 ekaliptus
Foto: 4 ekaliptus

Minyak dengan aroma kayu ini punya efek yang menenangkan pikiran dan tubuh.

Hal ini berpengaruh langsung pada produksi lendir serviks dan mengobati fibroid uterus, infeksi serviks, dan prostat.

Fennel

5 fennel
Foto: 5 fennel

Essential oil ini diketahui mampu meningkatkan fungsi hormon dan mengatur siklus menstruasi. Minyak ini juga meningkatkan produksi estrogen.

Geranium

6 geranium
Foto: 6 geranium

Minyak geranium membantu menyeimbangkan hormon, mengatur siklus menstruasi, menyokong rahim, dan mengobati endometriosis. Minyak ini juga menenangkan pikiran, lho.

Baca Juga: Belum Hamil Setelah 12 Bulan Menikah, Waspada Masalah Infertilitas

Jasmine

7 jasmine
Foto: 7 jasmine

Aroma bunga yang intens konon bisa meningkatkan gairah seks dan memberikan mood yang baik untuk bercinta.

Minyak melati ini juga membantu meningkatkan kesehatan reproduksi secara keseluruhan.

Tarragon

8 tarragon
Foto: 8 tarragon

Essential oil tarragon efektif untuk mengatur siklus menstruasi dan mengurangi rasa nyeri saat menstruasi.

Hal ini juga akan meningkatkan kemungkinan pembuahan karena meningkatkan kesehatan reproduksi.

Baca Juga: Penting! Ini 15 Fakta Ovulasi yang Harus Kita Ketahui

Ylang ylang

9 ylang
Foto: 9 ylang

Minyak yang satu ini meningkatkan dorongan seksual dengan sifat afrodisiaknya.

Ylang ylang membantu menyeimbangkan hormon dan meningkatkan kesehatan organ reproduksi.

Itulah beberapa varian essential oil yang terbukti membantu meningkatkan kesuburan perempuan. Tertarik untuk mencobanya?

(AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb