15 Februari 2020

Ini Dia Cara Tahu Tingkatan Luka Bakar Pada Anak

Luka bakar anak bisa terjadi karena banyak hal. Kenali tingkat luka bakar dan bagaimana cara menangani luka bakar pada anak dengan cermat.
Ini Dia Cara Tahu Tingkatan Luka Bakar Pada Anak

Seberapa pun orang tua berhati-hati, luka bakar pada anak tetap dapat terjadi kapan saja. Oleh sebab itu, Moms dan Dads wajib mengetahui separah apa tingkat luka bakar yang dialami anak agar dapat segera memberikan pertolongan pertama pada luka bakar anak.

Terdapat beberapa penyebab luka bakar yang paling umum terjadi pada anak-anak seperti terkena cairan panas hingga melepuh, kecipratan minyak saat menggoreng, terkena benda panas seperti knalpot atau catokan, hingga terlalu lama terpapar matahari.

Untuk setiap kejadian tentu berbeda tingkat perhatian yang harus diberikan. Berikut ini beberapa tingkatan luka bakar pada anak.

Tingkatan Luka Bakar Pada Anak

tingkat luka bakar pada anak, pertolongan pertama pada luka bakar anak, luka bakar anak
Foto: tingkat luka bakar pada anak, pertolongan pertama pada luka bakar anak, luka bakar anak

Foto: statnews.com

Dikutip dari Kids Health, tingkatan luka bakar pada anak dapat diklasifikasikan berdasarkan jumlah kerusakan yang terjadi pada kulit dan jaringan tubuh lainnya. Semua luka bakar juga harus ditangani dengan cepat untuk mengurangi suhu di area yang terbakar serta mencegah kemungkinan kulit dan jaringan di bawah kulit rusak.

Baca juga: 5 Penyebab Luka Bakar pada Balita yang Perlu Diwaspadai

Tingkat Pertama (Superfisial)

tingkat luka bakar pada anak, pertolongan pertama pada luka bakar anak, luka bakar anak
Foto: tingkat luka bakar pada anak, pertolongan pertama pada luka bakar anak, luka bakar anak

Foto: romper.com

Luka bakar superfisial adalah jenis luka bakar paling ringan atau minor. Dampak dari luka bakar yang terjadi hanya sebatas pada lapisan atas kulit.

Tanda dan gejala: Luka bakar ini akan menyebabkan kemerahan, nyeri, dan pembengkakan ringan. Kulit jadi kering tanpa lecet.

Waktu penyembuhan: Waktu penyembuhan sekitar 3–6 hari; lapisan kulit superfisial pada luka bakar dapat terkelupas dalam 1 atau 2 hari.

“Hiking di hari yang cerah, pergi ke pantai, dan berolahraga dapat membuat kita terpapar sinar matahari berjam-jam. Jika kita tidak menerapkan tingkat perlindungan kulit yang tepat dengan tabir surya dengan minimal SPF 30, itu akan membahayakan kulit kita," ujar dokter Manish Shah, MD, FACS dari SHAH Aesthetic Surgery di Denver. Pastikan Si Kecil terlindung dari sinar matahari terutama pada pukul 10 pagi dan 4 sore.

Luka Tingkat Dua (Ketebalan Sebagian)

pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak
Foto: pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak

Foto: medicalnewstoday.com

Jenis tingkatan luka bakar pada anak ini lebih serius dan melibatkan lapisan atas kulit dan bagian dari lapisan di bawahnya.

Tanda dan gejala: Area yang terbakar berwarna merah dan melepuh serta dapat membengkak dan terasa sakit. Lepuh terkadang pecah dan area terlihat basah dengan warna merah muda cerah hingga merah ceri.

Waktu penyembuhan: Waktu penyembuhan sangat bervariasi tergantung tingkat kerusakan kulit akibat luka bakar. Ini bisa memakan waktu hingga 3 minggu atau lebih.

Baca juga: Ini Perawatan Luka Bakar yang Tepat Dilakukan untuk Si Kecil

Luka Bakar Ketebalan Penuh

pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak
Foto: pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak

Foto: flickr.com

Luka bakar yang juga disebut luka bakar derajat ketiga atau luka bakar tingkat empat ini adalah jenis tingkatan luka bakar pada anak paling serius karena dapat merusak semua lapisan kulit. Bahkan, hal ini memungkinkan lukanya terjadi hingga jaringan paling bawah kulit.

Tanda dan gejala: Permukaan tampak kering dan dapat terlihat putih lilin, kasar, cokelat, atau hangus. Mungkin ada sedikit atau tidak ada rasa sakit atau area tersebut mungkin terasa mati rasa pada awalnya karena kerusakan saraf.

Waktu penyembuhan: Waktu penyembuhan tergantung pada tingkat kerusakan kulit akibat luka bakar. Kebanyakan perlu dirawat dengan cangkok kulit yang diambil dari bagian lain dari tubuh lain untuk menyembuhkan area yang terkena luka bakar.

Pertolongan Pertama Pada Luka Bakar Anak

pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak
Foto: pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak

Foto: thesun.co.uk

Untuk tingkatan luka bakar pada anak yang pertama atau kedua Moms dan Dads bisa melakukan langkah-langkah berikut ini.

  1. Alirkan air dingin di atas luka bakar segera (jangan gunakan es, mentega, atau pasta gigi).
  2. Tutupi area luka dengan perban atau kain bersih.
  3. Untuk luka bakar derajat kedua, jangan hancurkan lepuh yang mungkin muncul. Setelah rasa sakit mereda, oleskan salep antibakteri untuk mempercepat penyembuhan.

Untuk luka bakar yang lebih serius:

  1. Segera temui profesional kesehatan.
  2. Tutupi luka bakar pada anak dengan kain bersih dan kering.
  3. Jangan oleskan salep, es, mentega, atau odol.

Baca juga: 6 Bahan Alami untuk Menyamarkan Luka Bakar, Gunakan Yuk!

Kapan Harus ke Dokter?

pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak
Foto: pertolongan pertama sinusitis anak, pertolongan pertama sinusitis di rumah, sinusitis anak

Foto: Youtube.com

"Jika rasa sakitnya di luar kendali dan Anda tidak dapat membersihkannya dengan saksama, atau jika luka bakar ada di wajah atau leher, tangan, kaki, atau di atas persendian, Anda harus mengunjungi dokter," kata dokter Angela Gibson, MD, PhD, spesialis perawatan bedah luka bakar dan trauma di UW Health's Burn Center.

Selain itu, dampingi Si Kecil untuk memberikan dirinya ketenangan serta terhindar dari trauma berkepanjangan. Penanganan yang tepat pada tingkatan luka bakar pada anak bisa memperkecil bekas luka pada tubuhnya.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb