04 Februari 2019

Ketombe Pada Anak, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Munculnya ketombe pada kulit kepala anak ternyata juga dapat disebabkan karena stres, lho
Ketombe Pada Anak, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Tak hanya orang dewasa saja yang dapat memiliki masalah dengan ketombe, rupanya anak-anak juga bisa lho Moms.

Sedikit berbeda penanganannya dari orang dewasa, inilah penyebab dan cara mengatasi ketombe pada anak:

Apa Penyebab Ketombe Pada Anak?

Ketombe tidak menular, tetapi bisa membuat Si Kecil malu dan terganggu. Inilah beberapa hal yang dapat menyebabkan ketombe pada anak:

1. Jamur Kecil

Jamur kecil yang disebut malassezia dapat menjadi penyebab ketombe pada anak-anak.

Sebenarnya, jamur tumbuh berlebihan di kulit kepala tidak menyebabkan masalah.

Tetapi jamur ini berperan pada tingkat pembelahan sel kulit yang menyebabkan lebih banyak sel mati yang bercampur dengan minyak rambut untuk membentuk serpihan putih.

Perubahan hormon biasanya dapat memicu jamur tumbuh berlebihan.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mudah Kenali Jenis Kulit Kepala?

2. Eksim

Anak-anak yang menderita eksim juga rentan terhadap ketombe. Eksim sering terjadi pada anak-anak dan pada hampir 20 persen anak-anak mengeluhkan kondisi kulit ini.

Tampak sebagai kulit bersisik, kering, dan pecah-pecah yang terasa gatal di seluruh tubuh, termasuk kulit kepala.

Eksim diperburuk dengan pola makan anak atau alergi yang ada di lingkungan. Bahkan gatal yang dirasakan dapat menyebabkan infeksi jika tergores.

3. Produksi Minyak Berlebih

Kelenjar minyak yang terlalu aktif hadir di kulit kepala juga menyebabkan ketombe pada anak-anak.

Fenomena ini terjadi di sekitar masa pubertas, saat kelebihan hormon mengubah kelenjar minyak untuk menghasilkan lebih banyak minyak.

Minyak menumpuk di dasar folikel rambut sehingga menyebabkan serpihan kering dan menggumpal. Serpihan ini sangat besar sehingga terlihat jelas di kulit kepala.

Selain itu, anak laki-laki memiliki ketombe yang lebih terlihat karena mereka menghasilkan minyak berlebih.

4. Salah Perawatan Rambut

Penggunaan sampo atau produk penata rambut yang berulang-ulang dapat menyebabkan iritasi kulit kepala, yang menyebabkan ketombe.

Selain itu, gangguan kulit lainnya seperti jerawat atau psoriasis juga dapat menyebabkan penumpukan kulit mati di kepala.

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Ketombe dengan Bahan Alami

Cara Mengobati Ketombe Pada Anak

Ketombe pada anak-anak kadang juga dapat menyebabkan rambut rontok, perasaan malu dan berujung stres.

Jika Moms bertanya-tanya bagaimana cara mengatasi ketombe di rambut anak, berikut adalah beberapa hal yang dapat dilakukan:

1. Sikat Rambut Sebelum Keramas

Sikat rambut anak Moms dengan perlahan sebelum keramas. Langkah ini akan menghilangkan semua serpihan kulit mati dan memudahkan sampo bekerja di kulit kepala

2. Gunakan Sampo Obat

Dokter mungkin meresepkan sampo yang mengandung asam salisilat atau tar.

Anak mungkin perlu menggunakan shampoo ini untuk membersihkan keramas setiap hari, atau beberapa kali seminggu.

Frekuensi pemakaian sampo akan tergantung pada tingkat keparahan ketombe. Bahan-bahan ini mengurangi kerak dan membantu obat bekerja pada kulit kepala.

3. Gunakan Sampo Biasa Secara Bergantian

Pada hari-hari ketika anak tidak menggunakan sampo obat, biarkan ia keramas menggunakan sampo biasa.

hal ini akan memastikan rambutnya tetap bersih, dan tidak ada penumpukan minyak.

4. Hindari Kondisioner

Jika anak Moms telah menggunakan kondisioner atau produk penata rambut lainnya, maka segeralah hentikan pemakaiannya.

Menggunakan produk-produk ini akan meninggalkan residu, yang selanjutnya akan memperburuk kondisi kulit kepala.

Tahukah Moms, ketombe ternyata juga bisa diakibatkan stres, karenanya pastikan kondisi anak selalu baik-baik saja dengan lebih sering mengajaknya berbicara.  

(MDP)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb