16 Januari 2019

Komika Gebi Ramadhan Meninggal Akibat Kanker Hati, Apa Saja Gejala Penyakit Ini?

Baru selesai membintangi sebuah film, komika ini meninggal dunia
Komika Gebi Ramadhan Meninggal Akibat Kanker Hati, Apa Saja Gejala Penyakit Ini?

Baru-baru ini nama Gebi Ramadhan tengah semakin populer semenjak aktingnya yang menarik perhatian dalam tayangan layar lebar, Milly & Mamet.

Sayangnya, tak lama setelah film tersebut dirilis, Gebi Ramadhan harus mengahadap sang kuasa lantaran kanker hati yang dideritanya.

Apa sajakah gejala kanker hati? mari simak ulasan berikut:

Kanker Hati

Kanker ini merupakan kanker yang dimulai di sel-sel hati dalam tubuh.

Hati adalah organ berukuran seperti bola yang berada di bagian kanan atas perut, di bawah diafragma dan di atas perut. Beberapa jenis kanker dapat terbentuk di hati.

Jenis kanker hati yang paling umum adalah karsinoma hepatoseluler, yang dimulai pada jenis utama sel hati.

Jenis kanker hati lainnya, seperti kolangiokarsinoma intrahepatik dan hepatoblastoma, jauh lebih jarang terjadi.

Tidak semua kanker yang mempengaruhi hati dianggap kanker hati.

Kanker yang dimulai di area lain tubuh, seperti usus besar, paru-paru atau payudara, dan kemudian menyebar ke hati disebut kanker metastasis dan bukan kanker hati.

Jenis kanker ini dinamai sesuai dengan organ di mana ia mulai, seperti kanker usus besar metastasis untuk menggambarkan kanker yang dimulai di usus besar dan menyebar ke hati.

Kanker yang menyebar ke hati lebih umum daripada kanker yang dimulai di sel-sel hati.

Baca Juga: Makanan dan Minuman Panas Picu Kanker Kerongkongan, Kok Bisa?

Gejala Kanker Hati

Tanda dan gejala kanker hati sering tidak muncul sampai tahap akhir penyakit, tetapi terkadang gejalanya juga bisa muncul lebih cepat.

Jika penderita merasakan gejalanya sejak awal kemudian langsung menjalani pemeriksaan, pengobatan kemungkinan besar akan membantu.

Beberapa gejala kanker hati yang paling umum adalah:

  • Penurunan berat badan tanpa diet
  • Kehilangan selera makan
  • Merasa sangat kenyang walau hanya makan sedikit saja
  • Sering merasa mual kemudian muntah
  • Hati yang membesar, terasa seperti ada sesuatu yang berat dan mengganjal di bawah tulang rusuk di sisi kanan
  • Limpa yang membesar, terasa seperti berat di bawah tulang rusuk di sisi kiri
  • Nyeri di perut atau di dekat tulang belikat kanan
  • Pembengkakan atau penumpukan cairan di perut
  • Gatal
  • Kulit dan mata menguning

Beberapa gejala lainnya dapat meliputi demam, pembesaran pembuluh darah di perut yang dapat dilihat melalui kulit, dan memar atau pendarahan yang tidak normal.

Orang yang memiliki hepatitis kronis atau sirosis mungkin merasa lebih buruk dari biasanya atau hanya mengalami perubahan dalam hasil tes laboratorium, seperti tingkat alfa-fetoprotein (AFP).

Baca Juga: Tak Hanya Mencegah Kanker, Ini 4 Manfaat Lain Rajin Mengonsumsi Bawang

Beberapa kanker hati membuat hormon yang bekerja pada organ selain hati menyebabkan:

- Tingkat kalsium darah tinggi atau hiperkalsemia, yang dapat menyebabkan mual, kebingungan, sembelit, kelemahan, atau masalah otot

- Kadar gula darah rendah hipoglikemia, yang bisa menyebabkan kelelahan atau pingsan

- Pembesaran payudara ginekomastia atau penyusutan testis pada pria

- Jumlah sel darah merah yang tinggi atau eritrositosis yang dapat menyebabkan tubuh tampak merah dan memerah

- Kadar kolesterol yang tinggi

Banyak tanda dan gejala kanker hati juga dapat disebabkan oleh kondisi lain, termasuk masalah hati lainnya.

Namun, jika Moms memiliki salah satu dari masalah ini, penting untuk mengunjungi dokter segera sehingga penyebabnya dapat ditemukan dan diobati.

(MDP)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb