11 Mei 2020

10 Daftar Nama Anak Islam Berawalan Huruf E, Manis Hingga Gagah

Nama anak penuh makna ini sangat pas untuk diberikan Si Kecil
10 Daftar Nama Anak Islam Berawalan Huruf E, Manis Hingga Gagah

Bagi Moms yang sedang mencari nama bayi bernuansa Islami, ada beberapa rekomendasi yang bisa dijadikan pilihan.

Daftar ide nama ini merupakan nama untuk bayi laki-laki dan perempuan.

Inspirasi nama anak Islam kali ini diawali dari huruf E. Sehingga, bila Moms berencana memberikan nama anak dengan huruf awalan sama, bisa dijadikan pilihan.

Nama Anak Islam dari Huruf E

Nama-nama berikut ini terdiri dari nama untuk bayi laki-laki dan perempuan.

Moms tinggal memilih nama dengan makna yang sesuai untuk harapan dan doa kepada Si Kecil saat ia bertumbuh besar.

1. Ehan

nama anak Islam-1
Foto: nama anak Islam-1

Foto: Orami Photo Stock

Nama ini merupakan nama bayi laki-laki yang cocok bila Moms ingin nama sederhana.

Nama ini berarti "bulan purnama," sangat pas digunakan jika Si Kecil lahir tepat saat bulan purnama.

Baca Juga: 10 Nama Anak Laki-laki Terinspirasi dari Alam

2. Eiliya

Eiliya terkesan manis, artinya juga tidak kalah indah lho, Moms. Nama ini berarti "yang cantik dan penuh kedamaian."

Nama anak Islam dari huruf E ini bisa menjadi pilihan tepat.

3. Elfatih

nama anak Islam-2
Foto: nama anak Islam-2

Foto: Orami Photo Stock

Jika Moms sedang mencari nama anak yang jantan, maka bisa memilih nama Elfatih ini yang berarti "pembuka dan kemenanganku." Nama yang sangat pas jika Moms ingin Si Kecil jadi sosok pemenang.

4. Eisha

Merupakan bentuk alternatif dari Aisha atau Aisyah, nama ini memiliki makna "yang selalu berdoa di malam hari." Nama anak Islam ini sangat indah dan terkesan elegan ya, Moms.

5. Emran

nama anak Islam-3
Foto: nama anak Islam-3

Foto: Orami Photo Stock

Nama Emran juga merupakan bentuk alternati dari nama Imran. Nama ini memiliki arti "berkembang dan sukses." Karena setiap orang tua tentu ingin agar anak-anaknya menjadi sosok yang sukses di masa depan.

Baca Juga: Ini Dia Inspirasi Nama Anak Perempuan Dari Berbagai Negara Beserta Artinya

Kalau Moms sedang bingung mencari nama yang cocok untuk Si Kecil, coba fitur Baby Name Finder di aplikasi Orami Apps.

Dengan fitur ini, Moms bisa menemukan ribuan nama bayi menarik dengan ragam tema dan arti yang bisa Moms pilih.

Klik gambar di bawah ini untuk mencobanya, ya!

Baca Juga: Unik! Ini 11 Inspirasi Nama Bayi Laki-laki dari Bahasa Turki

6. Elmira

Siapa yang menyangka, bahwa nama Elmira ini punya arti yang mewah dan cantik, Moms. Nama anak Islam dari huruf E ini punya arti "aristokrat; putri; dan mulia."

7. Eshan

nama anak Islam-4
Foto: nama anak Islam-4

Foto: Orami Photo Stock

Untuk Moms yang ingin nama anak modern bernuansa Islami untuk Si Kecil laki-laki, bisa dengan menggunakan nama Eshan. Nama ini juga punya arti bagus, yaitu "dalam kasih Allah."

8. Enisa

Jika Moms ingin agar Si Kecil menjadi sosok yang bersahabat bagi lingkungan sekitarnya, maka bisa dengan memberikan nama Enisa. Nama ini punya arti "teman baik."

9. Ezhar

nama anak Islam-5
Foto: nama anak Islam-5 (https://c.stocksy.com/a/yz7300/z9/745734.jpg?1563184632)

Foto: Orami Photo Stock

Nama anak Islam dari huruf E ini bisa digunakan sebagai nama laki-laki yang gagah, atau nama perempuan bernuansa lembut. Nama ini berarti "bunga-bunga; yang berseri; gemilang; lebih cerah."

10. Evliya

Untuk Moms yang ingin agar sosok buah hatinya menjadi orang yang bisa diandalkan, dapat memberikan nama Evliya yang manis dan rupawan. Nama ini berarti "para pelindung."

Baca Juga: 7 Inspirasi Nama Bayi Huruf A dari Anak Artis

Itu dia Moms, nama anak Islam dari huruf E yang bisa menjadi inspirasi. Adakah nama-nama di atas yang ingin diberikan untuk Si Kecil?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb