03 November 2022

55 Nama Bayi Laki-Laki Huruf A, Indah dan Penuh Makna!

Moms, cari tahu nama bayi laki-laki awalan A yang berkesan modern ini
55 Nama Bayi Laki-Laki Huruf A, Indah dan Penuh Makna!

Simak nama bayi laki-laki huruf A berikut ini sebagai inspirasi dalam menamai Si Kecil.

Masa-masa kehamilan adalah momen berharga yang dinikmati oleh calon orangtua baru.

Baik Moms dan Dads juga pasti sepakat bahwa momen berharga ini juga terjadi ketika memilih nama yang terbaik untuk sang buah hati.

Setiap pilihan nama jadi punya arti yang kuat bagi anak-anak.

Nama menjadi doa dan simbol harapan bagi orang tua untuk anaknya, sehingga perlu teliti dalam memilih nama yang tepat.

Sebagai pilihan, Moms bisa memberikan nama bayi laki-laki dengan awalan A dengan kesan modern.

Baca Juga: Panduan Cara Mendaftar BPJS Kesehatan Offline dan Online, Bisa Melalui Aplikasi Lho!

Nama Bayi Laki-laki Huruf A

Berikut ini rekomendasi nama bayi laki-laki huruf A yang bisa menjadi pilihan Moms dan Dads.

1. Arlo

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Arlo, menjadi nama bayi laki-laki huruf A dengan kesan modern.

Nama Arlo berasal dari Eropa, yang berarti 'bukit yang dibentengi'.

Bisa dikatakan, nama Arlo juga menjadi doa orang tua bagi anak laki-lakinya agar ia tumbuh menjadi pribadi yang kuat, tangguh, dan memiliki jiwa pemimpin.

Tak kalah pentingnya, nama Arlo juga mudah dieja dan diucapkan.

2. Affan

Bagi Moms dan Dads yang memiliki agama Islam, maka nama Affan bisa menjadi pilihan yang tepat untuk sang buah hati.

Nama Affan mulai meningkat popularitasnya sejak tahun 2008.

Nama Affan berasal dari bahasa Arab dengan arti menjaga diri dari yang tidak halal, atau bisa juga berarti pendaki.

Nama ini cocok digunakan sebagai nama depan anak laki-laki.

3. Aahil

Masih dengan nama yang bernuansa Islami, Aahil bisa menjadi pilihan nama bayi laki-laki huruf A yang tepat, lho!

Nama Aahil terinspirasi dari pangeran-pangeran dalam cerita dongeng. Arti nama Aahil yaitu pangeran.

Seperti namanya, Si Kecil diharapkan akan tumbuh sebagai pangeran pemimpin yang baik dan sempurna.

Baca Juga: Ini Doa Menghilangkan Jerawat Membandel di Wajah yang Bisa Moms Bacakan!

4. Adnan

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Tidak hanya berkesan modern, nama Adnan juga indah untuk didengar, ya, Moms?

Arti di balik nama Adnan juga tidak kalah indahnya. Adnan memiliki arti surga.

Sebagai buah hati tercinta, tentunya Moms ingin memberikan yang terbaik.

Ketika membayangkan yang terbaik, yang terbayang adalah surga.

Dengan nama ini, Moms berharap agar segala tingkah laku Si Kecil akan mengarahkannya ke surga.

5. Aidan atau Aiden

Nama bayi laki-laki huruf A dengan kesan modern berikutnya, yaitu Aidan.

Aidan adalah nama Celtic yang berarti ‘api kecil’.

Anak diharapkan anak tumbuh jadi pribadi penuh semangat dan selalu berapi-api.

Pelafalan namanya yang mudah juga membuat nama Aidan terkesan akrab, sekaligus unik.

Alternatif lainnya dari Aidan adalah Aiden. Ternyata, Aiden juga menjadi nama anak laki-laki favorit.

6. Apollo

Ingin memberikan nama bayi laki-laki yang unik?

Nah, Moms bisa mencoba memberikan nama Apollo.

Apollo adalah dewa matahari dalam mitologi Yunani.

Sesuai dengan nama bayi laki-laki yang berarti api, Apollo akan menjadi nama yang kuat dan gagah seperti menggambarkan seorang dewa.

Dengan nama ini, Moms berharap Si Kecil akan sekuat nama itu.

7. Alefosio

Alefosio adalah nama bayi laki-laki Polinesia yang bisa menjadi pilihan Moms dan Dads.

Sama seperti Aberto, nama Alefosio adalah bentuk pelafalan Tonga dari nama "Alphonso".

Alefosio memiliki arti 'bersemangat untuk perang'.

Diharapkan nama ini membuat anak laki-laki juga menjadi pribadi yang punya semangat untuk berjuang dalam hidupnya.

8. Aaron

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Aaron adalah nama bayi laki-laki yang berasal dari Inggris.

Aaron adalah nama dari bahasa Ibrani yang memiliki arti tercerahkan.

Nama ini juga mudah diucapkan dan bisa menjadi pilihan Moms untuk sang buah hati.

Baca Juga: 10 Penyebab Sakit Perut Bagian Tengah dan Cara Mengatasinya, Catat!

9. Aries

Jika bayi laki-laki lahir dengan zodiak Aries, Moms ternyata juga bisa memberikan nama yang sama seperti zodiaknya, lho!

Sebab, makna di balik Aries juga tidak kalah menarik.

Rasi bintang Aries, menggambarkan seekor domba jantan, adalah nama bayi laki-laki dari rasi bintang yang tangguh.

Nama Aries juga berasal dari mitologi Yunani.

Sebagai pilihan alternatifnya, Moms bisa memilih nama Ares.

10. Aloysius

Aloysius menjadi nama bayi laki-laki huruf A yang cukup modern dan populer, lho!

Nama bayi laki-laki ini berasal dari bahasa Latin yang memiliki makna pejuang yang terkenal.

Selain itu, nama Aloysius dalam bahasa Jerman, artinya adalah bentuk lain dari Louis.

Aloysius dalam bahasa Skandinavia, artinya terkenal dalam peperangan.

11. Anwarsani

Tertarik untuk memberikan nama bayi laki-laki yang Indonesia banget?

Nah, Moms bisa memilih nama Anwarsani yang berasal dari Betawi ini.

Nama ini memiliki arti, yaitu "laki-laki yang tegas."

Jika Moms ingin Si Kecil ingin menjadi sosok yang bersikap tegas saat dewasa, maka bisa menggunakan nama Anwarsani.

12. Abdalah

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Jika didengar sekilas, nama Abdalah seperti berasal dari Arab, ya, Moms.

Padahal, nama ini berasal dari Afrika.

Nama bayi laki-laki ini mudah diucapkan dan ternyata menyimpan makna yang indah.

Arti dari nama Abdalah, yaitu ‘pelayan Tuhan’.

13. Arjun

Ingin memberikan nama bayi laki-laki yang unik?

Berikan namanya, yaitu Arjun, yang sering digunakan oleh masyarakat dari India.

Nama bayi laki-laki ini memiliki arti keberanian, keceriaan, dan kehormatan.

Tentunya, ini juga menjadi harapan orang tua bagi anak laki-lakinya di masa yang mendatang, ya.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Skincare Vitamin C, Mulai dari Pembersih, Toner, Serum, hingga Pelembap

14. Altan

Altan, nama yang sederhana namun bisa menjadi pilihan yang menarik karena terkesan modern.

Nama yang manis ini mungkin akan disukai oleh Moms dan Dads.

Nama ini faktanya lumayan terkenal lho.

Dengan nama ini, nama bayi laki-laki Moms akan memiliki arti 'fajar merah'.

15. Andrew

Nama dengan nuansa Kristiani satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat juga.

Andrew menjadi nama yang populer dan terkesan modern.

Andrew merupakan nama murid pertama Yesus Kristus, yang berarti ‘pria yang kuat’.

Melalui nama ini, orang tua ingin anak laki-lakinya kelak menjadi pribadi yang kuat.

16. Anastasius

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Anastasius adalah pilihan nama bayi laki-laki awalan A yang berasal dari Yunani.

Anastasius bisa menjadi nama yang unik untuk bayi laki-laki.

Arti dari nama ini, yaitu 'kelahiran kembali atau kebangkitan'.

Nama ini biasa lebih dikenal dengan nama femininnya, yaitu Anastasia.

17. Akio

Jika Moms tertarik untuk memberikan nama yang berasal dari Jepang untuk bayi laki-laki, pilihannya adalah Akio.

Akio adalah nama yang mudah dieja dan disebutkan, serta memiliki makna yang indah.

Akio ini memiliki makna sebagai pria yang pintar, jantan, dan seorang pahlawan.

18. Abbas

Abbas menjadi nama bayi laki-laki yang berasal dari Arab dan memiliki arti yang gagah sekali, lho!

Nama Abbas artinya singa. Nama ini menggambarkan kekuatan.

Selain itu, Abbas adalah nama salah satu sahabat Rasulullah.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Anime Hot, Tidak Cocok untuk Anak di Bawah Umur!

19. Abhiseva

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki (Orami Photo Stock)

Bahasa Sansekerta juga bisa menjadi pilihan untuk nama bayi laki-laki.

Abhiseva menjadi nama yang cukup unik.

Nama bayi laki-laki ini memiliki makna, yaitu 'pemberani dan baik.'

20. Anggiat

Masih asing dengan nama Anggiat? Ternyata, nama ini berasal dari suku Batak, lho!

Arti dari nama Anggiat, yaitu "semoga" atau "mudah-mudahan".

Nama ini bisa menyiratkan makna tentang harapan yang baik di masa depan.

21. Alvaro

Nama bayi laki-laki huruf A bertema modern lain yang bisa Moms pilih untuk Si Kecil adalah Alvaro.

Menurut artinya, Alvaro memiliki makna anak yang memiliki kebijaksanaan.

Sangat cocok digunakan pada anak laki-laki yang identik sebagai sosok pemimpin.

22. Aksa

Aksa juga bisa menjadi salah satu pilihan nama bayi laki-laki huruf A untuk Moms dan Dads.

Nama Aksa berarti orang yang selalu jernih wajahnya.

Maksudnya adalah, nama ini bisa menjadi doa baik yang bisa membuat wajah anak Moms terlihat lebih menawan.

Baca Juga: Contoh Ceramah Singkat Tentang Sedekah, Lengkap dengan Hadis dan Keutamaannya!

23. Arvin

Moms yang memiliki bayi berjenis kelamin laki-laki dan ingin menamainya dengan awalan huruf A bisa memilih nama Arvin.

Arvin mempunyai arti nama yang sangat bagus, yakni "teman yang baik bagi semua orang".

Dengan memilih nama Arvin, Moms dan Dads juga mendoakan Si Kecil menjadi sosok yang dicintai orang lain di sekitarnya.

24. Axelle

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Bagi Moms yang ingin menamai bayi laki-laki dengan nuansa modern berawalan huruf A, bisa menggunakan nama Axelle.

Axelle bermakna pembawa kedamaian.

Jadi, anak-anak dengan nama ini diharapkan dapat tumbuh menjadi sosok yang tidak mudah marah atau kesal sehingga tetap tegas, tetapi baik hatinya.

25. Andhra

Nama bayi laki-laki huruf A yang bisa dijadikan inspirasi Moms dan Dads berikutnya adalah Andhra.

Nama Andhra memiliki makna yang sangat bagus karena artinya kuat dan berani. Sangat merepresentasikan sosok laki-laki, bukan?

26. Abhimanyu

Abhimanyu juga dapat menjadi ide nama bayi laki-laki jika Moms ingin menamai Si Kecil dengan awalan huruf A.

Abhimanyu merupakan salah satu anak dari Arjuna, tokoh pewayangan dari serial Mahabarata.

Nama ini terkesan gagah dan unik, Moms.

27. Abrisam

Abrisam merupakan nama bayi laki-laki huruf A lainnya.

Nama Abrisam memiliki makna tampan dan lembut. Yuk, namai Si Kecil dengan nama yang indah ini, Moms.

Baca Juga: Serunya Hawai Waterpark di Malang, Nikmati Beragam Wahana Permain Air yang Menyegarkan

28. Azri

Nama bayi laki-laki awalan A lainnya adalah Azri.

Nama bernuansa modern ini memiliki arti anak yang memiliki kecerdasan.

29. Arkana

Berikutnya, Arkana. Nama bayi laki-laki berawalan dari huruf A ini bermakna anak yang berhati terang.

Sungguh, nama yang indah.

Moms dan Dads yang sedang mencari nama untuk buah hati, bisa coba tools Baby Name Finder di Orami Apps.

Melalui fitur ini, Moms dan Dads dapat menemukan beragam inspirasi nama bayi yang menarik dengan berbagai tema dan arti.

Yuk, klik gambar berikut untuk mencobanya!

30. Adhitama

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Adhitama adalah salah satu ide nama bayi laki-laki huruf A yang artinya anak yang sangat tampan.

Moms dan Dads mungkin bisa memilih nama ini untuk Si Kecil.

Baca Juga: Kanker Nasofaring: Gejala, Penyebab, Pemeriksaan Cara Mengatasinya

31. Adelio

Pilihan nama bayi berawalan huruf A untuk anak Moms yang berjenis kelamin laki-laki berikutnya adalah Adelio.

Nama Adelio berarti seorang pangeran yang mulia.

Dengan memberi nama ini, diharapkan anak Moms akan memiliki sifat bijaksana.

32. Aziel

Aziel merupakan nama yang berasal dari Bahasa Ibrani.

Arti nama Aziel yakni, "Kekuatan terbesarku adalah Tuhan".

Apabila Moms dan Dads memberi Si Kecil nama Aziel, diharapkan menjadi doa sehingga Si Kecil tumbuh sebagai sosok yang beriman pada Tuhan nantinya.

33. Alvan

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Nama bayi laki-laki lainnya yang berawalan dari huruf A, yaitu Alvan.

Dalam bahasa Arab, Alvan memiliki makna agung.

Sementara dalam bahasa Kristiani, Alvan artinya teman bangsawan.

Keduanya merupakan arti nama yang indah dan penuh makna.

34. Attar

Attar adalah salah satu nama bayi laki-laki berawalan huruf A yang modern.

Selain itu, nama Attar juga memiliki makna mendalam karena berarti murni, suci, dan bersih.

35. Aliando

Moms pasti sudah tidak asing lagi dengan nama bayi laki-laki yang satu ini.

Nama Aliando merupakan nama dari salah satu aktor kenamaan Indonesia.

Aliando sendiri berarti mulia dan bahagia. Nama yang sungguh indah dan sarat makna, bukan?

Baca Juga: Kisah Nabi Sam'un, Nabi Terkuat dan Tak Terkalahkan

36. Atalaric

Atalaric merupakan nama yang artinya harum.

Nama yang satu ini bisa menjadi salah satu pilihan bagi Moms dan Dads yang sedang mencari nama bayi laki-laki berawalan huruf A.

37. Aulian

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki (momcanvas.com)

Aulian merupakan nama bayi laki-laki dari huruf A yang memiliki banyak arti.

Nama Aulian bermakna pemimpin, semangat, malaikat, dan teman.

38. Ansel

Ansel memiliki makna bangsawan.

Memilihnya sebagai nama bayi laki-laki Moms dan Dads mungkin bisa menjadi doa yang baik.

39. Alexi

Nama bayi laki-laki dari huruf A lainnya, yaitu Alexi. Alexi dalam bahasa Inggris memiliki arti penolong.

Jika Moms dan Dads memberikan Si Kecil nama ini, bisa menjadi doa yang baik karena sang anak diharapkan tumbuh sebagai sosok yang berguna bagi orang lain.

40. Adelard

Adelard bisa menjadi pilihan nama bayi laki-laki berawalan huruf A.

Adelard merupakan nama dari bahasa Jerman yang berarti orang yang mulia dan berani.

Baca Juga: Curtain Bangs, Model Rambut yang Sudah Ada Sejak Tahun 70-an

41. Anindito

Berikutnya, ada nama Anindito yang bisa Moms dan Dads pilih jika ingin menamai bayi laki-laki dengan huruf A.

Nama Anindito berarti unggul. Dengan nama ini, Si Kecil diharapkan dapat tumbuh menjadi pribadi yang baik dan berprestasi.

42. Afkar

Nama bayi laki-laki dari huruf A selanjutnya ialah Afkar yang memiliki arti buah pikiran.

Sementara dalam Islam, Afkar bermakna sebagai orang yang bijak.

43. Agha

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki

Agha bisa menjadi nama depan bayi laki-laki yang bagus.

Nama Agha memiliki arti pemimpin idaman.

Dengan demikian, memberi Si Kecil nama ini bisa menjadi doa agar mereka tumbuh menjadi laki-laki bijaksana dan pemimpin yang baik kelak.

Baca Juga: 3+ Wanita yang Dikabarkan sebagai Mantan Pacar Arya Saloka, yang Terakhir Jadi Istrinya!

44. Altaff

Nama bayi laki-laki modern dengan makna indah lainnya adalah Altaff.

Altaff berasal dari bahasa Arab yang artinya lemah lembut atau ramah.

45. Aswin

Berikutnya, ada nama Aswin yang dapat Moms pilih untuk bayi laki-laki. Nama yang satu ini memiliki arti indah.

Nama Aswin berarti yang utama. Selain itu dalam bahasa Indonesia, Aswin artinya senjata yang hebat.

Nama Aswin juga memiliki arti lainnya dalam bahasa Jawa, yakni tampan dan pandai.

46. Alan

Alan adalah nama bayi laki-laki dari huruf A.

Nama ini berasal dari bahasa Inggris.

Alan memiliki arti "batu-batu kecil" dan sering digunakan oleh tokoh-tokoh populer di dunia.

Contohnya Alan Walker, seorang DJ asal Norwegia.

Ada pula Alan Rickman, yang memerankan tokoh Severus Snape dalam film Harry Potter.

47. Adrius

Jika Moms sedang mencari nama bayi laki-laki huruf A yang unik dan jarang digunakan, Adrius dapat menjadi salah satu alternatif.

Nama yang berasal dari bahasa Lituania ini memiliki arti "petir" atau "kekuatan".

Baca Juga: Intip, Ini Cara Download Video di Pinterest yang Mudah dan Cepat!

48. Andres

Ingin memberikan nama yang berbau Spanyol kepada Si Kecil? Andres dapat menjadi salah satu pertimbangannya.

Nama bayi laki-laki huruf A modern ini memiliki arti "seorang pejuang" dan "maskulin".

Nama ini juga digunakan oleh pesepakbola legendaris asal Spanyol, Andres Iniesta.

49. Antonio

Bayi Laki-laki
Foto: Bayi Laki-laki (Orami Photo Stock)

Nama yang berasal dari bahasa Latin punya kesan elegan dan aesthetic di telinga.

Jika Moms ingin memberikan nama bahasa Latin pada si mungil, Antonio bisa jadi pilihan yang baik.

Nama yang digunakan sosok-sosok populer seperti Antonio Banderas hingga Antonio Rudiger ini memiliki arti "tak ternilai" atau "bunga".

50. Atilla

Atilla adalah nama yang unik dan masih jarang digunakan di Indonesia.

Nama bayi laki-laki huruf A ini memiliki arti "ayah kecil".

Inspirasinya berasal dari nama seorang raja, Attila, yang menguasai kekaisaran terbesar di Eropa pada zaman dahulu.

51. Armani

Armani adalah nama yang dapat digunakan anak laki-laki dan perempuan.

Nama yang berasal dari bahasa Italia ini memiliki arti "seorang pejuang".

Nama ini juga digunakan oleh desainer populer Georgio Armani.

52. Andrei

Dari namanya, mungkin Moms bisa menebak bahwa nama ini berasal dari bahasa Rusia.

Arti dari nama bayi laki-laki huruf A ini adalah "maskulin", "pemberani", atau "seorang pejuang".

Baca Juga: Implan Gigi, Prosedur Pemasangan Gigi Tiruan dengan Mengganti Akar Gigi

53. Athariz

Bagi Moms yang sedang menantikan kelahiran bayi laki-laki, nama dengan arti sukses dan pembawa rezeki ini dapat menjadi pilihan.

Moms bisa memberikan nama Athariz yang memiliki arti "pembawa rezeki".

54. Amir

Moms, tak ada salahnya memberikan Si Kecil nama bermakna pangeran, seperti nama Amir.

Seorang pangeran biasanya dikenal sebagai sosok yang rupawan, cerdas, bertanggung jawab dan berjiwa pemimpin.

Dengan begitu, saat Moms memberikan nama bayi laki-laki huruf A ini berhadap Si Kecil akan menjadi seperti pangeran.

55. Alvis

Berasal dari mitologi Norse (Skandinavia), Alvis adalah nama bayi laki-laki huruf A yang dapat Moms pertimbangkan.

Arti dari nama Alvis adalah "semua bijaksana".

Baca Juga: Cari Tahu 13 Obat Kuat Alami dari Tumbuhan dan Efek Samping untuk Tubuh

Itulah pilihan nama bayi laki-laki huruf A yang bisa Moms dan Dads pilih.

Ingat, pertimbangkan dengan baik nama yang akan diberikan untuk sang calon buah hati, ya!

  • https://www.babycenter.com/baby-names/list/baby-boy-names-that-start-with-a
  • https://www.thebump.com/b/baby-boy-names-that-start-with-a

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb