03 September 2023

16 Inspirasi Nama Sahabat Nabi Perempuan, Penuh Makna Indah!

Ada nama yang menarik perhatian Moms?
16 Inspirasi Nama Sahabat Nabi Perempuan, Penuh Makna Indah!

Foto: unsplash.com

Nama sahabat nabi perempuan bisa menjadi ide nama untuk calon bayi perempuan Moms.

Nabi Muhammad SAW, sebagai Rasul tentunya adalah sosok panutan bagi umat Muslim di seluruh dunia.

Wajar jika Moms ingin memilih inspirasi nama bayi perempuan Islam dari tokoh perempuan yang hidup bersama Nabi Muhammad SAW.

Selain memiliki nama yang unik dan indah, nama sahabat nabi perempuan menurut Al-Qur’an juga mempunyai makna yang baik.

Baca Juga: Moms, Ini 5 Pertolongan Pertama pada Bayi Jatuh dari Tempat Tidur

Nama Sahabat Nabi Perempuan

Sahabat nabi adalah orang yang mendampingi, berinteraksi, dan punya hubungan erat dengan Nabi Muhammad SAW.

Jika menyebut sahabat nabi, tentu akrab dengan nama-nama Abu Bakar Ash Shiddiq, Umar bin Khattab, Utsman bin Affan, Thalhah bin Ubaidillah, dan sebagainya.

Selain nama-nama tersebut, Nabi Muhammad juga dikelilingi oleh sahabat perempuan yang turut membantu memperjuangkan risalah Islam.

Berikut nama sahabat nabi perempuan yang bisa dijadikan referensi untuk nama Si Kecil:

1. Gazalah

Nama Sahabat Nabi Perempuan (Orami Photo Stock)
Foto: Nama Sahabat Nabi Perempuan (Orami Photo Stock)

Istri Syabib bin Yazid Al-Haruri ini terkenal sebagai wanita pemberani dan tangkas.

Beliau ikut berperang dalam beberapa kali pertempuran sebagaimana pejuang Islam lainnya.

Konon, diceritakan Hajjaj sampai tak mampu dan lari saat bertempur dengan wanita pemberani ini.

Arti nama Gazalah adalah matahari waktu terbit. Moms bisa menggunakan nama sahabat nabi perempuan ini sebagai nama depan atau tengah.

2. Arwa

Sosok perempuan yang memiliki banyak ide dan profesional melantunkan syair.

Ia merupakan bibi Rasululloh yang termasuk perempuan terpandang pada masa jahiliah dan masa Islam.

Dalam Islam, nama Arwa memiliki arti "memberi minum sampai puas" dan diharapkan menjadi bayi perempuan yang suka membantu sesama.

3. Fatimah

Nama Bayi Perempuan (Orami Photo Stock)
Foto: Nama Bayi Perempuan (Orami Photo Stock)

Fatimah adalah perempuan yang merawat Rasulullah setelah kepergian sang Kakek.

Beliau menjadi salah satu generasi pertama wanita yang masuk Islam dan berhijrah.

Fatimah mencintai Rasulullah seperti mencintai anak sendiri.

Ia juga dikenal sebagai sosok teladan, ibu yang penyayang, dan mertua yang baik.

Beliau sangat mencintai putri Rasulullah dan bekerja sama dengannya dalam mengurus pekerjaan rumah.

Fitimah memiliki arti "cerdas dan lemah lembut."

Dengan memberikan nama tersebut kepada Si Kecil, akan menjadi doa kelak ia berperilaku cerdas, lemah lembut, dan sopan.

4. Laila

Laila Al-Ghifariyah adalah seorang mujahidah (pejuang wanita) yang keluar berperang bersama Rasulullah SAW dalam beberapa peperangan.

Tugasnya mengobati orang-orang yang terluka dan merawat orang-orang sakit.

Laila dalam bahasa Arab, artinya (bentuk lain dari laela) malam hari.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Sekolah Montessori Bandung untuk Si Kecil, Catat Moms!

Nama Sahabat Nabi Perempuan dari Nama Istri Rasullah SAW

Berikut ini beberapa inpsirasi nama sahabat nabi perempuan beserta dengan makna dan juga sejarah singkat tentang sosok mereka, yang bisa dijadikan referensi:

5. Khadijah

Nama Bayi (Orami Photo Stock)
Foto: Nama Bayi (Orami Photo Stock)

Nama sahabat nabi perempuan yang pertama adalah Khadijah.

Nama lengkapnya adalah Khadijah bintu Khuwailid bin Asad al-Quraisyiyyah, yang merupakan istri pertama Nabi Muhammad SAW.

Khadijah memiliki arti "dapat dipercaya".

Siti Khadijah merupakan sosok perempuan shalihah yang telah Allah SWT janjikan akan masuk surga.

Didalam sejarah Islam, Siti Khadijah merupakan sosok perempuan pertama yang memeluk agama islam dan menjadi Istri yang paling dicintai oleh Rasulullah karena keshalihanya.

Dengan memberikan nama Khadijah, diharapkan calon buah hati memiliki sifat amanah dan shalih.

6. Saudah

Nama sahabat nabi perempuan selanjutnya adalah Saudah.

Dengan nama lengkap Saudah bintu Zam’ah bin Qais. Saudah memiliki arti "harta melimpah".

Saudah menikah dengan Nabi Muhammad SAW beberapa saat setelah Khadijah wafat.

Saudah merupakan perempuan yang berani dan memiliki prinsip yang teguh.

Ia adalah muslim pertama di keluarganya. Saudah juga termasuk orang-orang yang berhijrah di jalan Allah.

Dia meninggalkan rumahnya dan semua yang dia tahu untuk melakukan perjalanan melintasi padang pasir dan lautan ke negeri yang jauh untuk mempertahankan Islam.

Nama sahabat nabi perempuan selanjutnya adalah Aisyah.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb