01 Maret 2024

6 Penyebab Mata Bayi Belekan dan Cara Mengobatinya

Merupakan kondisi umum, namun bisa jadi tanda serius
6 Penyebab Mata Bayi Belekan dan Cara Mengobatinya

Moms, mata bayi belekan memang umum terjadi ketika di pagi hari sesaat setelah bangun tidur.

Biasanya saat bangun tidur, di sudut mata akan muncul lendir atau yang sering disebut dengan belek.

Moms mungkin juga ingin mengetahui apa yang menjadi penyebab mata bayi belekan dan juga seperti apa cara mengatasi mata belekan pada bayi.

Tetapi, Moms tidak perlu khawatir. Karena mata belekan pada bayi baru lahir adalah kondisi yang umum dan jarang membutuhkan perhatian khusus.

Menurut American Academy of Ophthalmology, hampir 20% bayi baru lahir memiliki saluran air mata yang tersumbat.

Kondisi ini dapat terjadi karena ujung saluran air mata tidak terbuka dengan benar ketika bayi lahir.

Saluran air mata yang tersumbat dapat memengaruhi satu atau kedua mata bayi.

Yuk, cari tahu apa yang menjadi penyebab mata bayi belekan dan cara mengatasinya berikut ini!

Baca Juga: Ini Kata Dokter Kenapa Hidung Mampet tapi Tidak Keluar Ingus

Penyebab Mata Bayi Belekan

Penyebab Mata Bayi Belekan
Foto: Penyebab Mata Bayi Belekan (Parenting.firstcry.com)

Mata Si Kecil mungkin mengeluarkan lendir setiap saat dan membuat Moms khawatir.

Sebenarnya, apa penyebab mata bayi belekan?

Mata bayi belekan terjadi karena saluran air matanya belum terbentuk sempurna. Jadilah air mata tidak dapat keluar sempurna.

Kondisi ini tidak berbahaya selama tidak terjadi infeksi. Mengutip Medical News Today, penyebab umum dari mata bayi belekan adalah saluran air mata yang tersumbat.

Dokter kadang-kadang menyebut kondisi ini sebagai dacryostenosis atau obstruksi saluran nasolacrimal.

Air mata terbentuk di kelenjar lakrimal, yang berada tepat di atas mata. Cairan air mata membantu membersihkan dan melumasi permukaan mata.

Saluran air mata, atau saluran nasolacrimal, adalah saluran kecil yang berada di sudut mata dekat hidung.

Ketika seseorang berkedip, kelopak mata menyapu cairan air mata ke saluran ini, yang mengalirkannya ke hidung.

Jika saluran air mata tersumbat, cairan air mata mungkin tidak lagi dapat mengalir keluar dari permukaan mata.

Penyumbatan dapat menyebabkan mata sangat berair dan cairan lengket dapat terbentuk di sudut-sudut.

Lebih lanjut, dr. Britya Intar Luvila, Sp.M, Dokter Spesialis Mata RS Pondok Indah – Puri Indah pun menjelaskan lebih dalam mengenai penyebab mata bayi belekan.

"Tentunya mata bayi belekan tidak normal. Terlebih apabila terjadi pada bayi yang baru lahir, sering dikenal dengan istilah neonatal konjungtivitis.

"Gejalanya ditandai dengan mata merah, kelopak mata yang bengkak, dan kotoran mata yang keluar berlebihan. Sering terjadi pada kedua mata," jelas dr. Britya.

Beberapa kondisi yang menyebabkan risiko sakit mata pada bayi baru lahir adalah:

  • Persalinan normal dengan riwayat ketuban pecah dini
  • Persalinan terlalu lama
  • Peningkatan organisme pada jalan lahir ibu

Beberapa jenis organisme yang terdapat pada jalan lahir dapat menginfeksi bayi saat proses persalinan normal adalah:

Selain itu, penyebab sakit mata seperti mata belekan pada anak lainnya adalah saluran air mata yang gagal membuka normal pada saat kelahiran.

Sekitar 5% bayi baru lahir mengalami sumbatan pada satu atau kedua mata, namun hampir 90% dapat sembuh dengan sendirinya saat usia Si Kecil 1 tahun.

Pada umumnya, dokter spesialis mata akan memberikan tambahan terapi dan apabila diperlukan akan dilakukan tindakan operasi.

Oleh karena itu diperlukan skrining mata pada bayi setelah lahir untuk mengetahui lebih dini kelainan pada mata Si Kecil, ya.

Cari tahu lebih detail tentang apa penyebab mata bayi belekan berikut ini, Moms.

Baca Juga: Panik Tangan dan Kaki Bayi seperti Kejang? Ini Kata Dokter!

1. Konjungtivitis

Penyakit ini dapat menjadi penyebab mata bayi belekan dan merah.

Konjungtivitis sebenarnya adalah penyakit yang menyerang bagian konjungtiva alias bagian putih dari bola mata.

Dalam jurnal American Academy of Pediatrics, ophthalmia neonatorum (ON), atau disebut konjungtivitis neonatal, adalah istilah yang mencakup semua bentuk infeksi mukopurulen akut pada mata bayi usia 4 minggu.

Dr. Gary Heiting, dokter spesialis mata, mengatakan penyakit infeksi ini akan menyebabkan area putih bola mata berubah menjadi merah atau merah muda.

Mata bayi pun menjadi belekan dan merah.

"Bila belekan pada mata Si Kecil berwarna kuning atau kehijauan, itu tandanya mata sedang terinfeksi bakteri," jelasnya seperti dikutip dari All About Vision.

Menurut Raising Children, Moms juga harus berhati-hati karena penyebab mata bayi belekan ini bisa menular dengan mudah.

Maka itu, jika Moms melihat belekan pada mata Si Kecil tak hilang-hilang dan memiliki warna khas, sebaiknya segera periksakan ke dokter.

Mengenai konjungtivitas, dr. Britya, menjelaskan lebih dalam mengenai kondisi ini.

Keluhan atau gejala yang muncul saat si kecil mengalami konjungtivitis adalah:

  • Mata merah (satu atau kedua mata)
  • Mata bengkak
  • Air mata keluar berlebihan
  • Keluar kotoran mata
  • Gatal
  • Sensitif pada cahaya

Berdasarkan penyebabnya, dapat dibedakan menjadi:

  • Konjungtivitis vernalis

Merupakan reaksi hipersensitifitas akibat kontak langsung/tidak langsung yang memicu alergi.

Biasanya terjadi musiman atau rekuren/berulang, misalnya alergi dingin.

  • Konjungtivitis infeksi

Terbagi menjadi 2 yaitu:

  • Konjungtivitis bakterial
  • Konjungtivitis virus

Konjungtivitis bakterial disebabkan oleh bakteri dengan gejala khas, yaitu terdapat kotoran mata (sekret) yang berlebihan.

Sementara, konjungtivitis virus disebabkan oleh virus dengan gejala khas air mata keluar berlebihan dan terdapat membran pada kelopak dalam mata

Sebaiknya orang tua segera membawa Si Kecil ke dokter spesialis mata untuk menangani konjungtivitis ini, karena diperlukan pemeriksaan secara detail.

Setelah pemeriksaan, dokter akan memberikan terapi yang tepat dengan dosis yang sesuai untuk Si Kecil.

Apabila diberikan terapi yang sembarangan, tidak tepat, dan tidak mengacu pada saran dokter, maka akan berefek merugikan/berbahaya pada Si Kecil.

2. Alergi

Bayi Belekan
Foto: Bayi Belekan (Livescience.com)

Penyebab mata bayi belekan juga bisa disebabkan oleh alergi.

Alergi pada mata ini umumnya terjadi karena mata sang buah hati terkena alergen, seperti debu, serbuk bunga, atau bulu hewan.

Sama seperti konjungtivitis, selain menyebabkan mata bayi belekan, mata anak juga akan memerah.

Namun tenang, mata merah yang kali ini tidak sampai menular kok, Moms.

Untuk pertolongan pertama, tentu Moms harus menjauhkan penyebab alergi pada mata anak.

Bila memang tak mungkin dihindari, pakaikan Si Kecil kacamata untuk melindungi matanya.

Baca Juga: Pilihan Obat untuk Mengatasi Gatal-gatal Akibat Alergi

3. Bintitan

Bintitan biasanya ditandai dengan bengkak di area kelopak mata. Ini juga menjadi salah satu penyebab mata bayi belekan.

Anak-anak bisa dibilang cukup rentan mengalami hal ini karena tak sadar tangannya yang kotor menyentuh bagian mata hingga akhirnya iritasi dan bintitan.

Nah, salah satu gejala bintitan yang tak banyak Moms sadari adalah mata jadi belekan.

Tidak heran, saat mata Si Kecil bintitan, mata bayi belekan dan bisa memerah.

Meski begitu, Moms tak perlu khawatir karena masalah mata yang satu ini kebanyakan bisa sembuh sendiri.

Infeksi kelopak mata atau yang dikenal juga sebagai blepharitis ini merupakan penyebab mata bayi...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb