29 Juli 2023

5 Rahasia Panjang Umur Orang Tertua di Dunia, Simak Tipsnya!

Terlihat awet mudah dengan pola hidup yang lebih sehat
5 Rahasia Panjang Umur Orang Tertua di Dunia, Simak Tipsnya!

Rahasia panjang umur memang menarik untuk dibahas, Moms.

Panjang umur dan kehidupan yang sehat adalah impian setiap orang.

Meskipun penuaan adalah kondisi yang alami, tak ada salahnya menjaga pola hidup agar tampak awet muda.

Terlebih lagi, upaya menjaga penampilan agar awet muda juga dapat mendukung gaya hidup yang lebih sehat.

Pasalnya, kebanyakan rahasia panjang umur dilakukan dengan cara-cara yang sederhana dan alami, termasuk menjaga pola makan.

Terbukti, ada beberapa orang di dunia yang panjang umur hingga berusia di atas 100 tahun, lho.

Ingin tahu rahasia panjang umur dan resep awet muda? Simak artikel ini sampai akhir, ya!

Baca Juga: Selamatkan Lingkungan dengan Gaya Hidup Zero Waste

Rahasia Panjang Umur dari Orang Tertua di Dunia

Rahasia Panjang Umur
Foto: Rahasia Panjang Umur (Orami Photo Stock)

Berikut rahasia panjang umur yang dibagikan oleh orang-orang tertua di dunia!

1. Misao Okawa

Jepang termasuk salah satu negara dengan populasi centenarians (orang yang berusia di atas 100 tahun) cukup banyak.

Misao Okawa contohnya. Ia wafat pada tahun 2015 saat usianya menjelang 117 tahun.

Ia berpesan bahwa setiap orang harus belajar agar lebih rileks dan mendapatkan waktu tidur yang cukup.

Makanan favoritnya adalah sushi dan ikan tenggiri kukus yang diberi cuka beras.

2. Susannah Mushatt Jones

Wanita berkebangsaan Amerika yang lahir pada 6 Juli 1899 ini memiliki rahasia panjang umur yaitu tidak merokok dan mengonsumsi alkohol.

“I surround myself with love and positive energy. That’s the key to long life and happiness” katanyaIa meninggal di usia 122 tahun pada 14 Mei 2016.

Baca Juga: 8 Bahaya Vape untuk Kesehatan, Tidak Lebih Aman dari Rokok!

3. Dharampal Singh

Di usianya yang tidak lagi muda, yaitu 116 tahun, Dharampal Singh mampu berlari sejauh 200 meter hanya dalam waktu 47 detik.

Pria asal India ini memang suka sekali dengan olahraga lari. Lahir pada Oktober tahun 1897, rahasia panjang umurnya adalah meminum susu sapi murni dan buah segar.

Ia juga tidak mengonsumsi mentega, makanan yang digoreng, gula, tembakau, alkohol, sampai teh dan kopi.

4. Agnes Fenton

Wanita keturunan Afrika ini punya cara unik untuk tetap bisa hidup di usianya yang mencapai 120 tahun, yaitu meminum bir Johnny Walker dan 1 shot whiskey.

Makanan favoritnya adalah chicken wings, kacang hijau, dan ubi.

5. Jeanne Calment

Lahir di Prancis, 21 Februari 1875, Jeanne Calment menjadi orang dengan umur terpanjang pada tahun 1995.

Ia sering menghabiskan sampai 1 kg cokelat dalam satu pekan dan juga merawat kulitnya dengan minyak zaitun.

Ia pun suka mengendarai sepeda sampai usianya menginjak 100 tahun. Ia meninggal pada usia 122 tahun pada tahun 1997 di Prancis.

Baca Juga: 8 Manfaat Buah Zaitun yang Kaya Antioksidan untuk Kesehatan

Selain rahasia panjang umur dari tokoh-tokoh di atas, ada beberapa resep awet muda dari sudut...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb