18 Mei 2019

Suami Mudah Bergaul dan Punya Banyak Teman Perempuan, Perlukah Cemburu?

Kalau sudah karakternya apakah perlu dilarang atau marah?
Suami Mudah Bergaul dan Punya Banyak Teman Perempuan,  Perlukah Cemburu?

Benarkah perempuan dan laki-laki bisa berteman? Pertanyaan ini mungkin menyelinap di benak banyak orang.

Saat sudah menikah, Moms mungkin masih mengalami masalah umum hubungan yakni cemburu pada suami.

Suami terlihat nyaman dengan teman perempuannya sebab suami supel. Lantas, apakah Moms perlu cemburu?

Padahal ini memang adalah karakter yang dimiliki oleh suami. Lantas apa yang perlu dilakukan?

Pastikan Perasaan yang Dialami Adalah Benar Cemburu Bukan Ketakutan

suami supel 01.jpg
Foto: suami supel 01.jpg

Foto: Dating Talks

Pastinya Moms pernah mengalami ketika melihat suami yang dekat dengan perempuan kemudian merasakan cemburu.

Saat mengalami ini, Moms mungkin berusaha untuk percaya dengan pasangan tetapi rasa cemburu itu terus muncul..

Sebelum Moms menyimpulkan bahwa suami selingkuh, pastikan perasaan itu bukanlah emosi atau egoisme semata.

Ketakutan Moms mungkin berujung pada ketakutan suami lebih memilih orang lain.

Padahal bisa jadi memang itu adalah karakter suami. Maka dari itu, Moms sebaiknya berkomunikasi secara terbuka dengan suami

Baca Juga : Menghadapi Suami dengan Gangguan Kepribadian

Jangan Sampai Moms Dianggap Sebagai Sosok yang Kurang Percaya

suami supel 02.jpg
Foto: suami supel 02.jpg

Foto: LifeXtyle

Jika Moms merasa waspada karena suami memiliki banyak teman dekat wanita, Moms bisa bertanya pada diri sendiri pertanyaan ini: siapa yang sebenarnya tidak Moms percayai?

Apakah Moms khawatir suami mungkin melanggar komitmen? Apakah Moms khawatir bahwa wanita yang berteman dengannya mungkin menarik perhatian suami?

Sebelum Moms jadi korban pikiran buruk, ada baiknya Moms mengenali teman-temannya.

Mungkin Moms menganggap mereka adalah musuh atau penyebab masalah pada rumah tangga.

Namun ada yang perlu diingat bahwa Moms adalah sosok yang dipilih pada suami.

Ingat bahwa suami sudah memilih Moms sebagai pasangannya. Jika Moms merasa ragu, justru artinya Moms bisa jadi dianggap tidak mempercayai suami.

Daripada membuang-buang waktu Moms mencoba mencari tahu niat mereka yang sebenarnya, mengapa tidak meluangkan waktu untuk mengenal mereka?

Bagaimana Jika Suami Pernah Selingkuh?

suami supel 03.jpg
Foto: suami supel 03.jpg

Foto: The Libra Man Traits

Jika Moms curiga dengan hubungan suami dengan teman-teman wanitanya dan memiliki riwayat selingkuh, Moms mungkin berhak skeptis tentang hubungannya dengan anggota lawan jenis, ramah atau tidak.

Saat pasangan Moms berselingkuh, hal tersulit untuk kembali adalah kepercayaan.

Jika Moms mengungkapkan ketakutan tentang teman-teman wanitanya kepadanya dan suami menganggap remeh ada baiknya Moms mengungkapkan apa yang dirasakan.

Moms bisa menceritakan bahwa rekam jejak suami yang buruk.

Meremehkan atau merasa bahwa Moms melakukan hal berlebihan adalah hal buruk untuk membangun komitmen dalam rumah tangga.

Jangan ragu untuk membuka percakapan serius sebab karakter suami supel tentunya tidak mengesampingkan apa yang Moms rasakan.

Baca Juga : Bertengkar dengan Suami Secara Sehat

Saling pengertian adalah hal yang utama. Moms dan pasangan wajib sering memahami kondisi yang ada.

Pasangan harus mengetahui apa yang jadi ketakutan Moms dan juga Moms memahami sifat pasangan yang supel.

Jangan sampai kecemburuan dan pikiran buruk terus ada di kepala tanpa adanya konfirmasi.

Apakah ada Moms yang memiliki suami yang supel dan mudah bergaul? Apa yang Moms lakukan untuk mengatasinya?

(GSA/CAR)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb