23 Januari 2024

10 Tempat Menyendiri di Jakarta, Cocok untuk Healing!

Mulai dari taman hingga hutan yang cocok buat menyendiri
10 Tempat Menyendiri di Jakarta, Cocok untuk Healing!

Tidak seperti kota-kota besar lainnya di Indonesia, untuk mencari tempat menyendiri di Jakarta memang tidaklah mudah.

Pasalnya, kota yang menjadi ibu kota dan pusat perekonomian negara ini selalu saja padat dengan aktivitas masyarakatnya.

Sehingga membuat kita sulit menemukan tempat menyendiri di Jakarta yang cocok untuk menikmati kesendirian.

Bagi masyarakat Jakarta, padatnya aktivitas harian memang bisa membuat pikiran menjadi penat dan mudah stres.

Oleh karena itu, kita membutuhkan waktu untuk menyendiri dan menenangkan diri.

Baca Juga: Arti Bunga Melati dan Filosofi di Balik Warnanya yang Cantik

Tempat Menyendiri di Jakarta

Meski pada dasarnya sangat sulit menemukan tempat menyendiri di Jakarta, tapi ternyata masih ada beberapa lokasi yang sekiranya bisa Moms datangi.

Beberapa tempat menyendiri di Jakarta meliputi:

1. Taman Wisata Alam Mangrove Angke

Wisata Alam Mangrove Angke
Foto: Wisata Alam Mangrove Angke (instagram/@licchaalis)

Tempat menyendiri di Jakarta yang pertama adalah Taman Wisata Alam Mangrove Angke.

Tempat ini merupakan hutan bakau yang menjadi wisata kekinian untuk Moms yang suka berfoto.

Tapi selain itu, Taman Wisata Alam Mangrove Angke ini juga cocok untuk tempat menyendiri karena suasananya yang tenang dan pemandangan alamnya yang asri.

Pepohonan hijau yang ada di sekelilingnya bisa membuat kita merasa lebih segar.

Jika ingin menginap, tempat menyendiri di Jakarta ini juga menyediakan penginapan tradisional yang bisa Moms nikmati.

Lokasi: Jalan Garden House No.4, RT.8/RW.3, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14470

Baca Juga: 10 Rekomendasi Wisata Jepara yang Cocok untuk Liburan

2. Kawasan Ekowisata Mangrove PIK

Selain Taman Wisata Alam Mangrove Angke ada Kawasan Ekowisata Mangrove PIK.

Lokasinya tak jauh dari Taman Wisata Alam Mangrove Angke karena hanya berjarak beberapa kilometer saja.

Tempat ini adalah sebuah hutan bakau buatan yang cocok Moms jadikan sebagai tempat menyendiri di Jakarta.

Meski tidak sebesar dan seluas Taman Wisata Alam Mangrove Angke, tapi Moms bisa merasakan ketenangan dan keasrian dari pepohonan hijau di sekelilingnya.

Lokasi: Jalan Katamaran Indah 1 RT.7, RT.1/RW.7, Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14460

3. Kepulauan Seribu

Kepulauan Seribu
Foto: Kepulauan Seribu (instagram/@yuthi_1815)

Kepulauan Seribu adalah tempat favorit masyarakat Jakarta jika ingin berlibur melihat pantai tapi tak ingin jauh-jauh bepergian.

Kepulauan Seribu memiliki ratusan pulau yang beberapa di antaranya bisa Moms datangi sebagai tempat menyendiri di Jakarta.

Moms bisa menyewa penginapan supaya bisa lebih puas menyendiri sambil memandang indahnya lautan.

Lokasi: 45 kilometer di sebelah utara Jakarta

Baca Juga: Selain Wisata Sejarah, 7 Kuliner Demak Ini Wajib Dicoba!

4. Setu Babakan

Pernah mendengar nama Setu Babakan? Setu Babakan adalah sebuah danau buatan yang terletak di tengah perkampungan penduduk. Luasnya sekitar 32 hektar.

Setu Babakan banyak didatangi oleh orang yang ingin memancing dan ingin melihat pusat budaya Betawi yang ada di dekatnya.

Selain itu, Moms juga bisa menikmati kesendirian di sini karena suasananya sangat tenang sehingga betah membuat kita berlama-lama.

Lokasi: Jalan Moch. Kahfi II RT 009/ RW 008, Kel. Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan

5. Taman Krida Loka Senayan

Taman Kridaloka Senayan
Foto: Taman Kridaloka Senayan (instagram/@tomifachrurrazi)

Taman Krida Loka Senayan menjadi taman yang saat ini sedang hits di kalangan anak muda beberapa tahun belakangan ini.

Pasalnya, lokasi Taman Krida Loka Senayan berada di tengah kota sehingga mudah dijangkau oleh masyarakat yang tinggal di Jakarta.

Menjadi taman yang hits, Moms bisa mendatangi Taman Krida Loka Senayan jika ingin menyendiri.

Ada banyak spot yang bisa Moms gunakan untuk menikmati kesendirian.

Lokasi: Jalan Stadion Senayan, RT.1/RW.3, Gelora, Jakarta Pusat, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270

Baca Juga: Info Lengkap Wisata Kawah Ijen, Mulai dari Harga Tiket Hingga Penginapan

6. Hutan Kota Srengseng

Siapa bilang Jakarta tidak punya hutan? Di daerah Srengseng ada sebuah hutan yang bisa Moms datangi sebagai tempat menyendiri di Jakarta.

Hutan ini memiliki luas hingga 15 hektar dengan puluhan pepohonan yang ditanam di dalamnya. Inilah yang membuat udara di Hutan Kota Srengseng sangat segar dan asri.

Meski namanya hutan, tapi jalanan setapak di sini diberi paving blok sehingga kalau hujan tidak becek.

Lokasi: Jalan H. Kelik, RT.8/RW.6, Srengseng, Kecamatan Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11630

Sesuai dengan namanya, Bumi Perkemahan Cibubur memang merupakan tempat berkemah di Jakarta.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb