01 Agustus 2019

Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya

Anemia saat hamil bisa berisiko kepada Moms dan Si Kecil
Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya

Saat masa kehamilan, tubuh Moms sangat membutuhkan kandungan darah yang lebih banyak. Mengapa?

Darah sangat berperan penting untuk perkembangan si kecil ketika dalam kandungan. Apabila asupan zat besi pada tubuh Moms tidak terpenuhi, Moms akan mengalami Anemia saat hamil.

Anemia saat hamil akan berisiko pada sang buah hati dan kesehatan Moms.

Moms yang mengalami anemia saat hamil akan memiliki kadar hemoglobin yang rendah yang mengakibatkan kelelahan, pendarahan saat melahirkan, keguguran, risiko bayi lahir prematur dengan berat badan rendah serta bayi akan mengalami anemia setelah lahir hingga anak menjadi kurang cerdas.

Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018 bahwa proporsi anemia pada ibu hamil di Indonesia meningkat menjadi 48.9% dibandingkan Riskesdas tahun 2013 yaitu 37.1%. Moms, bisa mengatasi anemia saat hamil dengan 3 cara ini!

Baca Juga: Gejala Anemia Saat Haid, Apa Moms Pernah Mengalaminya?

1. Minum Tablet Tambah Darah

Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya 01.jpg
Foto: Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya 01.jpg (healthyeating.sfgate.com)

Foto : healthyeating.sfgate.com

Untuk mencegah anemia saat hamil, minumlah Tablet Tambah Darah (TTD) untuk memenuhi kebutuhan zat besi dan atau asam folat pada tubuh Moms.

Menteri Kesehatan, Nila F, Moeloek menganjurkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan No. 88 Tahun 2014, bahwa TTD diberikan kepada ibu hamil setiap hari selama masa kehamilannya atau minimal 90 tablet.

Setiap satu TTD untuk ibu hamil mengandung zat besi setara 60 mg besi elemental (dalam bentuk sediaan Ferro Sulfat, Ferro Fumarat atau Ferro Gluconat) dan Asam Folat 0,400 mg.

Baca Juga: 6 Tanda Penyakit Anemia yang Mungkin Tidak Moms Sadari

2. Makan Makanan yang Mengandung Zat Besi dan Asam Folat

Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya 02.jpg
Foto: Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya 02.jpg (unsplash.com)

Foto : unsplash.com

Nutrisi yang baik akan mencegah anemia saat hamil. Nah, saat masa kehamilan sebaiknya Moms mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi atau asam folat.

Kedua zat ini bisa Moms temukan pada sumber protein hewani seperti hati, ikan, kerang dan daging.

Tahu, tempe, bayam, tomat, kacang kedelai dan kacang merah juga bisa menjadi pilihan yang lain lho Moms!

Marry Ann Shah mengungkapkan dalam Journal of Midwifery and Woman Health : Preventing Iron Deficiency Anemia During Pregnancy (2018) bahwa makanan yang mengandung vitamin C mampu menyerap zat besi lebih baik.

Moms bisa mengonsumsi jeruk, anggur, strawberi, nanas, brokoli dan tomat.

Baca Juga: Mengenal Menorrhagia, Darah Berlebih Saat Haid yang Bisa Sebabkan Anemia

3. Cek Kesehatan Rutin

Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya 03.jpg
Foto: Waspada Anemia Saat Hamil, Ini 3 Cara Untuk Mengatasinya 03.jpg (unsplash.com)

Foto : unsplash.com

Untuk mencegah anemia saat hamil, sebaiknya Moms rajin cek kesehatan kehamilan rutin di fasilitas kesehatan terdekat seperti puskesmas, klinik atau Rumah Sakit.

Moms, bisa mengecek kadar hemoglobin untuk mengetahui apakah Moms terkena anemia atau tidak.

Jangan ragu untuk konsultasi rutin dengan bidan atau dokter kandungan agar Moms bisa memantau kesehatan diri dan sang buah hati kelak.

Itu tadi adalah 3 cara untuk mengatasi dan mencegah anemia saat hamil. Jangan lupa jaga kesehatanmu ya Moms! Tetap jaga kondisi dan pastikan nutrisi gizi terpenuhi Moms.

(TAL)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb