02 Februari 2024

9 Cara Membuat Pot Tanaman Hias dari Barang Bekas, Mudah!

Kaleng bekas di rumah bisa dimanfaatkan menjadi pot yang unik, lho!
9 Cara Membuat Pot Tanaman Hias dari Barang Bekas, Mudah!

Moms senang merawat dan mengoleksi tanaman hias? Jika ya, Moms mungkin perlu tahu cara membuat pot untuk tanaman hias!

Cara membuat pot tidaklah sulit kok, Moms. Alat dan bahan yang digunakan juga mudah ditemukan.

Bahkan, Moms bisa memanfaatkan barang-barang bekas agar sampah yang seharusnya terbuang menjadi lebih bernilai.

Tanaman hias di rumah pun akan terlihat lebih cantik dan menarik, karena pot buatan Moms berbeda dengan yang dijual di toko.

Yuk, cek selengkapnya cara membuat pot untuk tanaman hias agar terlihat lebih eye catching!

Baca Juga: 15+ Kombinasi Warna Ungu untuk Desain Rumah yang Elegan!

Cara Membuat Pot untuk Tanaman Hias

Simak beberapa cara membuat pot untuk tanaman hias berikut ini, yuk, Moms!

Caranya mudah dan bahan-bahannya mudah didapat, lho.

1. Botol Plastik

Pot Gantung Botol Plastik
Foto: Pot Gantung Botol Plastik (momtastic.com)

Cara membuat pot untuk tanaman hias yang pertama adalah dengan botol minum plastik.

Moms bisa menyulap botol plastik menjadi pot gantung yang cantik.

Jadi, jangan langsung membuang botol-botol plastik bekas yang ada di rumah, ya.

Selain botol plastik, Moms juga perlu menyiapkan koran atau kardus bekas, cat akrilik, gunting, dan tali.

Cara Membuat Pot dari Botol Bekas:

  • Cuci botol plastik bekas dan keringkan.
  • Gunting botol plastik menjadi 2 bagian.
  • Warnai botol plastik dengan cat akrilik sesuai keinginan agar tampilannya semakin menarik.
  • Gunakan koran atau kardus bekas sebagai alas saat mengecat botol.
  • Lubangi bagian bawah botol plastik dengan gunting sebagai drainase seperti pada pot tanaman.
  • Lubangi juga sisi kanan dan kiri botol plastik.
  • Masukkan dan ikat tali di kedua lubang pada sisi kanan serta kiri botol.
  • Pot gantung dari botol plastik siap digunakan.

Baca Juga: 10 Tanaman Hias Daun Outdoor, Cocok untuk Halaman Rumah!

2. Stoples

Pot Stoples
Foto: Pot Stoples (diycraftsguru)

Moms juga dapat menggunakan toples bekas makanan yang ada di dapur sebagai tempat tumbuhnya tanaman hias.

Moms hanya perlu menyiapkan stoples bekas yang terbuat dari plastik atau kaleng berukuran apapun, gunting, paku, dan cat akrilik.

Cara Membuat Pot dari Stoples:

  • Cuci stoples bekas hingga bersih dan keringkan.
  • Kreasikan stoples bekas dengan mewarnainya menggunakan cat akrilik.
  • Lubangi bagian bawah stoples menggunakan gunting atau paku yang telah dipanaskan di atas api.
  • Pot dari stoples bekas siap digunakan untuk tanaman hias atau sayur-sayuran.

Baca Juga: Cara Menanam Cabe Rawit di Pot dan Polybag, Coba Yuk!

3. Kaleng Cat

Pot dari Kaleng Cat
Foto: Pot dari Kaleng Cat (menards.com)

Barang bekas lain yang bisa Moms gunakan untuk membuat pot, yakni kaleng cat. Kaleng yang terbuat dari besi ini pasti akan menjadi pot yang tahan lama.

Moms pun akan lebih hemat karena tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk bercocok tanam.

Adapun alat dan bahan yang diperlukan adalah kaleng cat, paku, dan cat akrilik.

Cara Membuat Pot dari Kaleng Cat:

  • Bersihkan kaleng cat dengan cara mencuci dan mengeringkannya menggunakan kain lap.
  • Warnai bagian luar kaleng sehingga lebih cantik.
  • Lubangi bagian bawah kaleng cat untuk drainase tanaman.
  • Pot dari kaleng cat siap digunakan untuk bercocok tanam.

Baca Juga: Mengenal Buah Gandaria dan Manfaatnya, Antioksidan Tinggi!

4. Botol Kaca

Pot dari Botol Kaca
Foto: Pot dari Botol Kaca (diytomake.com)

Moms juga bisa memanfaatkan botol kaca sebagai pot tanaman hias.

Material kaca pada botol memang cukup keras sehingga memerlukan alat pemotong khusus.

Namun, Moms juga bisa memotong botol kaca tanpa alat, lho!

Cara Membuat Pot dari Botol Kaca:

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb