21 November 2023

Waspada Telinga Bengkak dan Sakit Bisa Jadi karena Hal Ini!

Waspada penyebabnya, Yuk!
Waspada Telinga Bengkak dan Sakit Bisa Jadi karena Hal Ini!

Cara Mengatasi Telinga Bengkak

Cara Mengatasi Telinga Bengkak (Orami Photo Stock)
Foto: Cara Mengatasi Telinga Bengkak (Orami Photo Stock)

Mengutip Centers for Disease Control and Prevention, ada beberapa cara untuk mengatasi pembengkakan daun telinga, tetapi pengobatan akan bergantung pada penyebab pembengkakan.

Pertama, Moms dapat mencoba beberapa pengobatan rumahan untuk meredakan pembengkakan.

Kompres dingin dapat menurunkan aliran darah ke area tersebut, yang dapat meredakan gejala pembengkakan.

Jika Moms menduga ada kista di daun telinga, kompres hangat dapat membantu.

Namun jika daun telinga sakit, obat pereda nyeri bisa digunakan.

Sementara itu, dalam kasus infeksi bakteri, Moms memerlukan antibiotik.

Biasanya antibiotik tersedia secara oral atau dioleskan.

Untuk gigitan serangga dan reaksi alergi lainnya, Moms mungkin ingin mencoba antihistamin atau krim topikal hidrokortison.

Untuk meminimalkan atau mencegah pembengkakan telinga, Moms juga bisa melakukan hal seperti yang dikutip dari Buoy Health berikut:

1 . Jaga Telinga Tetap Kering

Keringkan telinga secara menyeluruh setelah terpapar kelembapan dari berenang atau mandi.

Miringkan kepala ke samping untuk membantu air mengalir dari saluran telinga dan seka telinga luar secara perlahan dan lembut dengan handuk.

2 . Jangan Memasukkan Benda Asing ke Dalam Telinga

Jangan coba menggaruk atau menggali kotoran telinga dengan benda seperti penyeka kapas (ujung Q) atau penjepit kertas.

Benda-benda ini mungkin tidak hanya mengiritasi atau merusak kulit di telinga, tetapi juga dapat memasukkan bahan tersebut lebih dalam ke dalam saluran telinga.

Alhasil, ini bisa memperburuk penyumbatan dan penumpukan kelembapan.

3 . Lindungi Telinga dari Iritan

Waspadai jenis dan kualitas perhiasan dan tindikan yang Moms gunakan di telinga.

Lindungi juga saluran telinga dari semprotan dan pewarna rambut dengan menggunakan bola kapas.

Ingat ya Moms, pembengkakan disertai demam dan kemerahan di sekitar telinga luar dan kulit di sekitar telinga bisa menjadi indikasi infeksi serius yang harus segera ditangani.

Meskipun sebagian besar infeksi telinga sembuh dengan sendirinya atau dengan antibiotik, beberapa gejala memerlukan perhatian medis segera, karena dapat mengarah pada infeksi tulang di belakang telinga.

Pembengkakan telinga juga bisa menjadi gejala anafilaksis, yakni reaksi alergi yang mengancam jiwa.

Baca Juga: Cara Menggunakan Tetes Telinga untuk Obati Masalah Telinga

Itulah beberapa penyebab telinga bengkak yang perlu Moms ketahui dan cara tepat mengobatinya.

Jika gejala tak kunjung hilang, sebaiknya segera periksakan ke dokter ya, Moms!

  • https://www.nhs.uk/conditions/mastoiditis/
  • https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/8613-ear-infection-otitis-media
  • https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/8381-swimmers-ear-otitis-externa
  • https://www.cdc.gov/antibiotic-use/community/for-patients/common-illnesses/ear-infection.html

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb