01 Maret 2022

5 Daftar Aktor Thailand dengan Popularitas Tinggi di Asia, Ada Siapa Saja Ya?

Aktor Thailand belakangan ini banyak dilirik oleh para Moms
5 Daftar Aktor Thailand dengan Popularitas Tinggi di Asia, Ada Siapa Saja Ya?

Serial Thailand belakangan ini mulai banyak dinikmati oleh para Moms.

Bukan hanya ceritanya yang bagus, visual para aktor Thailand yang menawan juga menjadi salah satu alasan tingginya popularitas serial tersebut di Asia.

Selain karena parasnya yang menawan, kemampuan akting para aktor Thailand juga tidak bisa dipandang sebelah mata lho Moms. Mereka dapat memainkan berbagai karakter dengan apik dalam segala genre film atau drama.

Bahkan, tidak sedikit aktor Thailand yang sukses memerankan tokoh kontroversial sebagai pasangan sesama jenis dalam dramanya lho. Chemistry yang dibangun juga sukses membuat para penonton terbuai selama mengikuti jalan ceritanya.

Lalu, siapa saja sih aktor Thailand yang sukses merebut hati para Moms? Simak daftar lengkapnya berikut yuk!

Baca juga: Profil Win Metawin, Aktor Tampan Pemeran Si Playboy Kavin dalam F4 Thailand: Boys Over Flowers

Daftar Aktor Thailand Populer

Popularitas aktor Thailand sebenarnya sudah ada sejak awal 2000an lewat film-film romantic comedy yang memiliki banyak peminat di Asia. Namun, hal itu sempat meredup saat banyaknya drama dan film Korea menguasai dunia hiburan di Asia.

Kini, sudah banyak nama aktor Thailand yang berhasil menarik perhatian pecinta serial di Asia lho Moms. Simak daftar lengkapnya yuk!

1. Mario Maurer

Mario Maurer
Foto: Mario Maurer

Foto: instagram.co/mario_mm38

Moms yang pernah menonton film Thailand Crazy Little Thing Called Love pasti sudah tidak asing dengan nama Mario Maurer.

Perannya sebagai cowok SMA tampan bernama Shone dalam film tersebut telah membuat namanya masuk dalam jajaran aktor Thailand populer di Asia.

Namun, nama aktor kelahiran 4 Desember 1988 ini semakin populer setelah ia bermain dalam film berjudul The Love of Siam. Kini, Mario Maurer kembali membuat heboh dunia perfilman Asia dengan tampil bersama lawan mainnya di Crazy Little Called Love, Baifern Picmchanok Luevisadpaibul dalam film Ai Love You.

Saat promosi film tersebut, Mario Maurer dan Beifarn melakukan reka ulang adegan menyedihkan di film mereka yang populer 12 tahun lalu itu lho Moms.

Baca juga: 10 Rekomendasi Drama Thailand Romantis, Nggak Kalah Seru dari Drama Korea!

2. Mike D. Angelo

Mike D. Angelo
Foto: Mike D. Angelo

Foto: instagram.co/mike._.d._.angelo

Mike Pirath Nitipaisankul atau dikenal juga dengan nama Mike D. Angelo. Selain dikenal sebagai aktor, pria berdarah Thailand-Cina ini juga aktif sebagai penyanyi dan juga model di Cina.

Ia memulai kariernya sebagai anggota dari group duo pop Thailand Golf-Mike bersama dengan saudaranya Golf Pichaya Nitipaisankul pada tahun 2005.

Bakat yang mumpuni, membuatnya meraih popularitas di kancah internasional, seperti Cina, Malaysia, Korea, dan Jepang. Tak hanya membintangi serial televisi Cina, belum lama ini Mike juga didapuk untuk bermain dalam film Hollywood berjudul The Misfits.

Tak tanggung-tangging, dalam film tersebut ia beradu akting dengan aktor kenamaan yang juga pemeran James Bond, Pierce Brosnan. Wah, keren banget ya Moms.

Baca juga: Profil Lisa Blackpink, Idol K-Pop yang Berasal dari Thailand

3. Vachirawit Chivaaree

Bright
Foto: Bright

Foto: instagram.co/bbrightvc.clips

Vachirawit Chivaaree atau biasa dikenal dengan Bright merupakan aktor Thailand yang belakangan cukup populer di Asia.

Pria kelahiran 27 Desember 1997 ini besar di keluarga musisi, sehingga sejak kecil ia sangat suka dengan dunia musik.

Pada usia 10 tahun, Bright mulai belajar beberapa alat musik, termasuk gitar, bass, dan drum. Ia memulai karier di dunia hiburan pada 2013 sebagai pembawa acara generasi keenam di acara Strawberry Krubcake dan juga muncul di MV resmi musisi Bedroom Audio "Kot Mai Dai".

Namanya mulai dikenal sebagai aktor setelah bermain dalam film remaja Love Say Hey pada tahun 2016.

Popularitasnya semain melonjak setelah ia bermain dalam 2gether pada 2020. Bahkan, oerannya di serial tersebut membuatnya membawa pulang penghargaan bergengsi lho, Moms.

Baca juga: 33 Film Romantis Thailand, Bisa Bikin Hubungan Makin Mesra

4. Mark Prin

Mark Prin
Foto: Mark Prin

Foto: instagram.co/mark.prin

Prin Suparat atau dikenal juga dengan nama Mark Prin merupakan aktor Thailand yang memiliki popularitas tinggi di Asia.

Pria kelahiran 1990 memulai karier di dunia hiburan dengan muncul dalam sebuah saluran televisi bernama Channel 3.

Ia juga sempat tergabung dalam grup grup bernama 4+1 Channel 3 Superstar bersama Mario Maurer, Nadech Kugimiya, Pakorn Chatborirak, dan Phupoom Pongpanu.

Mark juga sering tampil dalam beberapa film populer Thailand, seperti Punya Chon Kon Krua, Pope Rak, Rak Nakara, Kieun Cheewit, My Husband in Law, dan My Forever Sunshine.

Walaupun dikenal sukses di dunia hiburan, Mark tidak pernah melupakan pendidikannya lho Moms. Ia berhasil meraih beasiswa lewat jalur olahraga untuk masuk jurusan tourism di salah satu universitas ternama Thailand.

Selama menjalani hari-hari sebagai mahasiswa, Mark juga aktif sebagai anggota dalam tim Judo dan membantu almamaternya memenangkan sejumlah kompetisi.

Hingga saat ini, Mark masih aktif membintangi sejumlah serial televisi dan film. Diantara yang terbaru dan akan rilis adalah drama Game Lah Torrachon dan memerankan karakter Nont.

Baca juga: Profil Yorch Yongsin, Aktor Thailand Mirip Sehun EXO yang Jadi Member Trainee A BigHit

5. Prachaya Ruangroj

Singto
Foto: Singto

Foto: instagram.co/_singto

Prachaya Ruangroj atau dikenal dengan dengan nama Singto merupakan aktor muda Thailand yang sedang bersinar.

Pria dengan gelar Bachelor of Communication Arts in Broadcasting and Streaming Media Production dari Bangkok University pada tahun 2020 ini terbilang sangat sukses berkarier di dunia hiburan sejak 2016 silam.

Ia mengawali debut akting dengan bermain dalam film SOTUS Krist Perawat Sangpotirat. Kemampuan aktingnya di drama ini berhasil mengangkat namanya menjadi salah satu aktor paling bersinar di Asia.

Bahkan, ia juga berhasil mendapatkan penghargaan untuk serial tersebut pada tahun 2017 dan 2018. Sejak itu, ia cukup aktif bermain dalam berbagai judul drama Thailand lho.

Selain sukses bermain dalam drama, Singto saat ini juga telah membuka channel Youtube yang merekam semua kegiatan sehari-harinya lho Moms.

Baca juga: Sinopsis dan Profil Pemain F4 Thailand, Bikin Penasaran!

Itulah daftar aktor Thailand menawan yang memiliki popularitas tinggi di Asia. Ada idola Moms enggak nih?

  • https://www.lifestyleasia.com/bk/culture/entertainment/8-thai-actors-who-are-famous-internationally/
  • https://mydramalist.com/article/10-most-popular-thai-actors-on-mdl
  • https://www.discoverwalks.com/blog/bangkok/top-five-most-popular-thai-actors/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb