11 Mei 2019

Sudah 8 Tahun Menikah, Begini Perjalanan Cinta Pangeran William dan Kate Middleton

Pasangan kerajaan Inggris yang sungguh serasi!
Sudah 8 Tahun Menikah, Begini Perjalanan Cinta Pangeran William dan Kate Middleton

Pasangan kerajaan Inggris Kate Middleton dan Prince William tengah memperingati hari jadi pernikahan mereka yang ke delapan tahun. Hal ini diketahui dari akun Instagram resmi @kensingtonroyal.

Terlihat harmonis, kebersamaan Pangeran William dan Kate Middleton menunjukkan momen-momen yang hangat ketika mereka sedang bersama.

Berikut potret serasi pasangan kerajaan Inggris Pangeran William dan Kate Middleton, dan beberapa fakta akan hubungan mereka seperti dikutip dari Elle.com.

Baca Juga: Kisah Cinta Para Pasangan Kerajaan Inggris, Mana yang Paling Romantis?

1. Menikah Tanggal 29 April 2011

royalanniv3
Foto: royalanniv3

Pangeran William dan Kate Middleton menikah tepat 8 tahun lalu, pada 29 April 2011. Acara pernikahan ini tentu menjadi toppik bahasan yang ramai dibicarakan oleh masyarakat, tak hanya di Inggris namun juga berbagai belahan dunia.

Sebagai informasi, pernikahan Pangeran William dan Kate menjadi hari libur nasional bagi masyarakat Inggris. Hal ini agar masyarakat juga bisa ikut merayakan acara pernikahan mereka.

2. Memiliki Tiga Anak yang Lucu dan Menggemaskan

royalanniv2
Foto: royalanniv2

Hingga awal tahun 2018, Pangeran William dan Kate dikaruniai oleh dua orang anak, yaitu Pangeran George dan Putri Charlotte. Namun, pada 23 April 2018, Kate melahirkan anak ketiganya yang diberi nama Pangeran Louis.

Ketiga anak-anak ini pun kerap mencuri perhatian masyakat, karena tingkah mereka yang imut dan menggemaskan.

Baca Juga: Tak Manjakan Anak, Begini Pola Asuh Ratu dan Putri Kerajaan di Seluruh Dunia

3. Sempat Menjalin Hubungan Jarak Jauh

royalanniv5
Foto: royalanniv5

Ternyata, Pangeran William dan Kate sempat menjalin hubungan jarak jauh loh, Moms.

Usai lulus dari universitas yang sama, St. Andrews University di Skotlandia, Kate pergi ke London untuk melanjutkan bisnis orangtuanya, sementara Pangeran William memulai pelatihan militer khusus di Inggris Barat Daya.

4. Pangeran William Melamar Kate Saat Perjalanan Safari

royalanniv6
Foto: royalanniv6

Kembali kepada hubungan mereka saat masih pacaran, Kate dan William pun sempat putus dari bulan Maret-Juli 2007 untuk alasan yang tidak diketahui.

Namun, usai mereka berbaikan kembali, saat dalam perjalanan safari ke Kenya pada Oktober 2010, Pangeran William melamar Kate Middleton menggunakan cincin dari almarhum ibunya, dengan safir dan berlian 18 karat.

Baca Juga: Pangeran Harry dan Meghan Punya Instagram, Ini 4 Akun Kerajaan Inggris yang Harus Kita Follow

5. Merias Wajahnya Sendiri Saat Pernikahan

royalanniv1
Foto: royalanniv1

Kate dilaporkan mengambil pelajaran tentang tata rias menjelang hari besarnya sehingga dia bisa merias wajahnya di hari pernikahannya sendiri.

Pesta pernikahan berlangsung dengan megah, dan bahkan penyanyi pop Ellie Goulding menampilkan pertunjukan langsung selama dua jam di resepsi pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton.

6. Keluarga Kerajaan yang Harmonis

royalanniv4
Foto: royalanniv4

Delapan tahun menikah, kini pasangan kerajaan Inggris Pangeran William dan Kate Middleton telah memiliki tiga orang anak yang akan menjadi bagian dari garis keturunan tahtanya. Ketiga anak ini dilahirkan di rumah sakit yang sama, St. Mary.

Nah, itu dia kisah akan perjalanan romansa pasangan kerajaan Inggris Pangeran William dan Kate Middleton. Semoga hubungan mereka tetap bertahan lama hingga maut memisahkan ya, Moms.

(AP/INT)

Foto: instagram.com/kensingtonroyal

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb