05 Februari 2018

Ramalan Zodiak Minggu Ini (5 -11 Februari 2018)

Apakah Moms akan mendapatkan keberuntungan di minggu ini?
Ramalan Zodiak Minggu Ini (5 -11 Februari 2018)

Selamat masuk ke bulan Februari, Moms! Di awal minggu Februari ini akan ada hal-hal yang datang dan pergi, semua itu cukup dijadikan pengalaman berharga dan tak perlu disesali. Yuk cek ramalan zodiak minggu ini untuk melihat bocorannya.

AQUARIUS (20 Januari – 18 Februari)

Gunakan sebaik mungkin setiap peluang yang datang pada Moms untuk mengembangkan potensi yang Moms miliki.

Cinta: Suasana damai membuat hubungan Moms dan suami semakin lengket.

Keuangan: Ada rezeki yang tidak terduga. Harus dapat memanfaatkan uang dengan bijak ya, Moms.

Karir: Kepercayaan yang Moms dapatkan dari atasan adalah sebuah penghargaan istimewa, lho.

PISCES (19 Februari – 20 Maret)

Moms harus mampu menyikapi kehidupan dengan lebih tenang

Cinta: Kekuatan cinta mampu melembutkan pasangan lho.

Keuangan: Pendapatan Moms dapat mencukupi kebutuhan saat ini.

Karir: Manfaatkan waktu yang Moms miliki untuk mengelola bisnis.

ARIES (21 Maret – 19 April)

Jika kondisinya tak memungkinkan jangan paksakan diri karena hanya akan menambah beban hidup Moms.

Cinta: Dukungannya sangat berarti bagi Moms.

Keuangan: Harus lebih semangat mencari pemasukan tambahan.

Karir: Segera tuntaskan satu persatu pekerjaan yang masih sempat tertunda.

TAURUS (20 April – 20 Mei)

Wajah ceria Moms dapat menjadi sugesti positif dalam menyemangati diri agar semua target di minggu ini tercapai.

Cinta: Jadikan cinta dari pasangan sebagai penyemangat hidup Moms.

Keuangan: Jangan pergunakan seluruh pendapatan hanya untuk keinginan pribadi ya,Moms.

Karir: Akan ada beberapa pekerjaan yang menguras tenaga dan pikiran Moms minggu ini.

Baca juga: Ternyata Ini 5 Zodiak yang Paling Mungkin Selingkuh, Setuju?

GEMINI (21 Mei – 20 Juni)

Setiap kejadian dalam hidup jadikan pengalaman berharga dan ambil hikmahnya saja Moms, tak perlu sampai membuat beban pikiran.

Cinta: Berusahalah untuk lebih memahami suami.

Keuangan: Satu persatu hutang Moms dapat teratasi dengan baik.

Karir: Ada kabar bahagia yang datang dari orang relasi Moms.

CANCER (21 Juni - 22 Juli)

Persiapkan diri Moms untuk menghadapi sejumlah situasi yang membutuhkan ketenangan dan kesabaran

Cinta: Berhati-hati ya dengan godaan yang ada di sekitar Moms.

Keuangan: Lebih teliti sebelum bertransaksi Moms.

Karir: Tetap tenang dan jalani dengan baik setiap tantangan yang didapat.

LEO (23 Juli – 22 Agustus)

Saat menghadapi pilihan yang sulit cobalah untuk tenang agar keputusan yang dibuat tepat dan membawa kebaikan

Cinta: Jangan buat hatinya galau karena sikap Moms.

Keuangan: Utamakan kebutuan yang mendesak dong Moms.

Karir: Pelajari dulu setiap tawaran yang diberikan agar tidak ada penyesalan di kemudian hari.

VIRGO (23 Agustus – 22 September)

Perluas jaringan pertemanan dan komunikasi Moms terhadap lingkungan baru

Cinta: Cintailah pasangan Moms setulus mungkin.

Keuangan: Rezeki tidak akan tertukar kok, Moms.

Karir: Tenang, selalu ada cara untuk bisa selesaikan berbagai pekerjaan yang sempat tertunda.

Baca juga: Intip Gaya Mendidik Anak Berdasarkan Zodiak Moms

LIBRA (23 September – 22 Oktober)

Semangat yang Moms miliki menjadi modal dan kekuatan untuk membuktikan bahwa Moms mampu.

Cinta: Ajaklah suami mengenang suasana indah saat pertama bertemu.

Keuangan: Wah, akan ada bantuan dana sebesar yang dibutuhkan.

Karir: Gunakan kesempatan yang diberikan untuk bekerja dan berkarya sebaik mungkin.

SCORPIO (23 Oktober – 21 November)

Persiapkan diri Moms untuk menghadapi sejumlah cobaan yang akan berujung dengan keuntungan.

Cinta: Tanamkan kembali rasa cinta yang kadang tertutup oleh jenuh.

Keuangan: Kondisi keuangan akan sesuai dengan yang dianggarkan.

Karir: Nampaknya hubungan kerja yang terjalin dengan baik akan melancarkan berbagai pekerjaan.

SAGITARIUS (22 November – 21 Desember)

Lakukan yang terbaik untuk mendapat hasil terbaik. Bersabarlah dalam menjalani proses kehidupan dengan beragam peristiwa yang dihadapi.

Cinta: Kemesraan yang ada jangan sampai pudar Moms.

Keuangan: masih sejalan dengan anggaran belanja.

Karir: Ada teman baik yang akan bertemu Moms di minggu ini dan membahas peluang bisnis.

CAPRICORN (22 Desember – 19 Januari)

Semua beban yang Moms alami minggu ini akan cepat berlalu bila Moms mampu menyelesaikannya dengan tenang dan perlahan

Cinta: jagalah perasaannya jangan sampai tersakiti oleh kata-kata Moms.

Keuangan: sejumlah kewajiban terselesaikan dengan baik.

Karir: bekerjalah dengan persiapan yang matang agar tidak menimbulkan permasalahan di kemudian hari.

Selalu semangat menghadapi hari ya, Moms!

(MDP)

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.