19 Mei 2023

Mengenal Asal-Usul dan Karakter Zodiak Lambang Taurus

Taurus zodiak dengan simbol kepala banteng
Mengenal Asal-Usul dan Karakter Zodiak Lambang Taurus

Moms dan Dads yang lahir di antara tanggal 20 April-20 Mei memiliki zodiak dengan lambang taurus adalah berbentuk kepala banteng.

Nama Taurus juga diambil dari bahasa Latin yang berarti banteng dengan simbol ♉.

Tidak hanya sekadar simbol, namun terdapat asal-usul dan mitologi lambang yang dipercaya sudah ada sejak zaman Yunani.

Bahkan, ada beberapa karakter orang dengan zodiak Taurus yang dapat Moms dan Dads simak baik-baik berikut ini.

Asal-Usul Simbol dan Lambang Taurus

Lambang Taurus
Foto: Lambang Taurus (finerartamerica.com)

Taurus adalah zodiak yang punya simbol banteng jantan. Menurut mitologi Yunani, banteng jantan dalam lambang Taurus adalah Dewa Zeus yang senang mengubah dirinya menjadi makhluk lain. Zeus telah memiliki istri bernama Hera.

Dikisahkan pada suatu hari ada seorang putri bernama Europa yang asalnya dari Timur Tengah.

Zeus tertarik kepada Europa dan mengubah dirinya menjadi banteng putih menawan demi bisa menarik perhatian dan hati sang putri.

Kemudian,  Europa pun terpikat dan menaiki banteng putih tersebut. Mereka berdua pergi menuju suatu wilayah di Yunani Kuno.

Di sana, Zeus mengubah penampilannya menjadi elang dan menyakit Europa.

Karena tindakan yang bisa digolongkan sebagai perselingkuhan tersebut, Zeus kemudian meletakkan lambang banteng di antara bintang Taurus.

Baca Juga: 15 Sifat Zodiak Aries, Para Pioneer dan Pemimpin

Dalam cerita lain, Europa dan Zeus dikabarkan memiliki tiga orang anak.

Salah satu anaknya diberi nama Minos dan menjadi Raja Kreta menggantikan posisi ibunya, Europa. 

Nah, untuk menghargai banteng putih yang telah berjasa, Zeus menempatkan banteng putih di langit menjadi rasi bintang Taurus.

Cerita versi lain mengenai asal-usul lambang Taurus dalam mitologi Yunani juga dikisahkan dari pemuda bernama Theseus.

Pemuda tersebut menjadi sukarelawan dari Athena yang akan dikirim ke dengan ke sebuah labirin di pulau Kreta (Crete). 

Theseus dan sukarelawan lain dikirim untuk mengalahkan seekor monster berwujud setengah manusia dan setengah banteng bernama Minotaur.

Dibantu oleh pahlawan legendaris bernama Adriane, akhirnya Theseus berhasil membunuh Minotaur dan selamat dari kemarahan raja Kreta yaitu Minos.

Taurus juga merupakan bintang kedua dari zodiak pada era Mesopotamia kuno sebagai banteng surga.

Taurus juga dianggap sebagai zodiak yang punya karakter berkemauan keras dengan segala kesabaran dan tekad. 

Baca Juga: 15 Sifat Zodiak Aquarius, Apakah Moms Setuju?

Lambang Taurus pada Mitologi Mesir

Taurus
Foto: Taurus (Astrologyzone.com)

Menurut mitologi Mesir, Taurus dianggap sebagai wujud dewi sapi Hathor, yakni dewi kecantikan, cinta, dan kebahagiaan.

Dewi Hathor mewakili semua kekayaan ternak dan sebagai penyedia makanan. 

Dewi Hathor memiliki suami bernama Horus, yang merupakan pemegang kekuasaan di surga. Hathor juga dianggap sebagai kategori ibu dari para dewi. 

Hator banyak dipuja karena menjadi wanita dari langit dan juga dewi dari segala kecantikan, keceriaan, dan penuh cinta.

Masing-masing bagian tubuh Hathor mempunyai makna dan yang menunjukkan identitasnya

Karena dikenal sebagai pemelihara yang baik dan memiliki kekayaan ternak, Hathor pun digambarkan memiliki kepala banteng.

Lalu karena dijuluki sebagai dewi langit, di kepala Hathor terdapat matahari yang terletak di antara kedua tanduknya.

Ia juga mempunyai model kepala yang mirip dengan singa sebagai simbol penghancur dan empat pilar di tubuhnya yang menandakan ia adalah penopang seluruh dunia.

Baca Juga: 10 Nama Bayi Laki-laki Zodiak Gemini

Karakter Orang dengan Zodiak Lambang Taurus

Pasangan Cemburuan
Foto: Pasangan Cemburuan (Freepik.com)

Orang dengan zodiak lambang Taurus umumnya punya kepribadian yang dapat diandalkan setia, penyayang, serta baik hati.

Tidak hanya itu, Taurus juga dikenal punya kepribadian yang  bersahabat, mandiri, dan sabar.

Meski begitu, ada sisi lain dari Taurus yang sangat emosional jika amarahnya muncul.

Berikut merupakan beberapa sifat dan karakter negatif dari zodiak lambang Taurus.

1. Terlalu Cemburu Buta

Karakter zodiak Taurus yang negatif bisa ditandai ketika ia sedang menjalain hubungan dengan orang lain.

Orang dengan Taurus menganggap bahwa orang yang berhubungannya dengannya adalah milik mereka. 

Alhasil, Taurus tidak memperbolehkan ada orang lain yang memperhatikan orang spesialnya selain dirinya.

Karena demikian, orang dengan zodiak Taurus dianggap seringkali memiliki rasa emosi yang tidak dapat dikendalikan. 

2. Keras Kepala

Zodiak Taurus juga keras kepala dan sulit menerima sudut pandang atau pendapat orang lain, walaupun solusi yang ditawarkan orang lain lebih solutif. 

Baca Juga: 15 Sifat Zodiak Leo, Singa yang Terlahir Jadi Pemimpin

3. Tekun

Tidak semua orang dengan zodiak lambang Taurus punya kepribadian yang negatif.

Di sisi lain, Taurus adalah orang yang tekun dan akan berusaha sebaik mungkin untuk menghasilkan pekerjaan yang sempurna.

Taurus juga akan berusaha maksimal serta berdedikasi menyelesaikan tugas serta pekerjaannya.

Bekerja sama dengan Taurus bisa menjadi hal yang menyenangkan, karena tekun dan ingin segalanya tampil sempurna. 

4. Sabar

Karakter positif lain dari zodiak Taurus  adalah selalu bersabar dan tidak pernah tergesa-gesa untuk mengambil keputusan, terlebih untuk menjalani kehidupannya,

Seorang Taurus umumnya membutuhkan waktu lebih lama untuk memperkirakan baik atau buruk langkah yang mereka ambil.

Mereka juga penuh pertimbangan ketika mengambil suatu keputusan. 

Baca Juga: 15 Karakter dan Sifat Zodiak Pisces, Mereka Romantis, Murah Hati, serta Penyayang!

5. Mudah Berteman dengan Orang Lain

Kendati orang dengan zodiak Taurus punya sikap keras kepala dan punya kadar cemburu buta yang tinggi sehingga orang disekitarnya tidak nyaman, akan tetapi orang dengan zodiak ini cukup pandai bergaul.

Jika sudah mengenal orang dengan zodiak Taurus, umumnya orang-orang baru akan merasa nyaman berteman

Itu dia penjelasan mengenai asal-usul, mitologi, dan karakter orang dengan zodiak dengan lambang Taurus. 

  • https://www.allure.com/story/taurus-zodiac-sign-personality-traits
  • https://www.instyle.com/lifestyle/taurus-zodiac-sign

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb