19 January 2024

15 Rekomendasi Mainan Bayi 3-6 Bulan untuk Melatih Sensorik

Berikan mainan sesuai usia Si Kecil untuk memaksimalkan perkembangannya
15 Rekomendasi Mainan Bayi 3-6 Bulan untuk Melatih Sensorik

Buku atau gambar kontras hitam, putih, dan merah bisa menstimulasi penglihatan bayi.

Dr Sears menjelaskan, riset membuktikan bahwa gambar hitam putih memberikan sinyal yang kuat ke otak bayi, karena bayi baru lahir memang belum melihat warna.

Memberikan buku berwarna pastel justru tidak akan berdampak apa-apa pada bayi karena warna pastel tidak akan terlihat olehnya.

Baca Juga: Mengenal Prostakur, Obat untuk Menjaga Kesehatan Prostat Pria

Bayi memang belum bisa membaca, tapi bayi bisa melihat dan merasakan sentuhan.

Buku touch and feel adalah buku yang di desain dengan berbagai tekstur yang bisa dipegang oleh bayi sehingga bisa jadi rekomendasi mainan bayi 3-6 bulan dari Moms dan Dads bagi Si Kecil.

Mainan bayi 3-6 bulan ini memiliki manfaat bagi perkembangan bayi.

Mulai dari mengenalkan kata-kata baru hingga melibatkan indra dan membangun keterampilan pemahaman mereka.

Bayi senang merasakan tekstur yang berbeda pada buku dan orang tua dapat memperkenalkan mereka dengan kata-kata sederhana seperti "kasar" atau "halus"

Misalnya gambar kelinci dengan tambahan bulu-bulu halus di bagian tubuh kelinci, dan mengenalkan aneka tekstur yang ada di dunia ini.

Jadi, anak tidak akan terlalu terkejut dengan aneka tekstur di kemudian hari.

Percakapan di dalam buku juga bisa menginspirasi dan membangun pemahaman bayi.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Kering, Berminyak, Sensitif dan Berjerawat

Rekomendasi mainan bayi 3-6 bulan selanjutnya adalah Water Playmat.

Waktunya mandi mungkin jadi saat paling menyenangkan buat Si Kecil bermain air.

Namun, bermain di atas matras berisi air dan udara akan jadi pengalaman baru yang menarik.

Saat Si Kecil tengkurap dan berguling, tekstur balon dari matras air akan menstimulasi anak untuk bergerak lebih aktif.

Bayi mana yang tidak suka boneka? Bentuknya yang menggemaskan dan teksturnya yang lembut pasti akan menarik perhatian semua bayi.

Tak hanya itu, mainan bayi 3-6 bulan ini pun akan melatih kemampuan bayi memegang benda dan memperkenalkan bayi pada aneka tekstur.

Saat sudah menemukan boneka favoritnya, ia pasti akan menggigit dan memasukkannya ke dalam mulut.

Oleh karenanya, Moms bisa memilih Rattle Stick ini karena terbuat dari bahan aman dan pastikan untuk rajin mencucinya agar kebersihannya selalu terjaga.

Senter mainan anak ini dimainkan di ruangan gelap lalu senter diarahkan ke tembok polos.

Gambar-gambar lucu akan muncul di tembok! Si Kecil pasti senang, karena kali ini senter yang mereka pegang bisa memunculkan beragam gambar lucu di tembok. 

Sesi bermain senter proyektor ini bisa jadi pengantar tidur juga, karena ini dimainkan di ruangan yang gelap maka Moms bisa juga gunakan ini sebagai bahan untuk mendongengkan cerita kepada anak sebelum tidur.

Baca Juga: 20 Mitos Kehamilan yang Masih Dipercaya, Begini Faktanya!

Rekomendasi mainan bayi 3-6 bulan lainnya adalah tablet mainan untuk anak.

Ini bisa jadi salah satu mainan bayi yang juga bisa digunakan untuk belajar, lho.

Tablet mainan anak memiliki tombol "aplikasi" yang dapat ditekan untuk mengeluarkan suara, musik, dan frasa.

Layar tablet juga akan ikut menyala mengikuti lagu dan frasa yang dihasilkan sehingga anak dapat belajar dengan menyenangkan.

Moms bisa coba mengajari Si Kecil untuk menyalakan tombol-tombol tersebut dan belajar banyak hal seru di rumah.

Rekomendasi mainan bayi 3-6 bulan selanjutnya adalah mainan gantung.

Mainan gantung sering kali memiliki warna-warna cerah dan bentuk yang menarik perhatian bayi.

Ini membantu dalam pengembangan kemampuan penglihatan mereka dan membantu mengenalkan warna-warna yang berbeda.

Mainan gantung juga memiliki berbagai tekstur dan bentuk yang berbeda.

Jadi, bayi dapat merasakan tekstur ini dengan tangan mereka, yang pada akhirnya akan membantu dalam pengembangan kemampuan sensorik mereka.

Itu dia Moms rekomendasi mainan bayi 3-6 bulan yang bisa dipilih. Selamat berbelanja mainan bermanfaat untuk melatih sensorik Si Kecil.

  • https://shopee.co.id/sugarbabyofficialshop
  • https://shopee.co.id/mothercare.elc
  • https://shopee.co.id/fisherpriceflagship

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb