Arti Nama Anindita, Bermakna Sempurna untuk Si Kecil

Penuh makna baik
Arti Nama Anindita, Bermakna Sempurna untuk Si Kecil

Ada satu nama anak perempuan yang bikin Moms penasaran nih, yaitu Anindita. Sesungguhnya apa sih arti nama Anindita ini?

Ketika waktu HPL semakin dekat, mungkin Moms akan tambah deg-degan. Terlebih ada banyak hal yang perlu dipersiapkan.

Tak hanya sebatas persiapan fisik dan mental saja nih. Ada berbagai persiapan lainnya yang harus Moms perhatikan juga.

Salah satunya adalah pemilihan nama bayi.

Nama anak memang tidak hanya sebatas identitas atau panggilan sehari-hari.

Lebih dari itu, nama pun merupakan harapan serta doa dari orang tua buat kehidupan anaknya.

Maka dari itu, orang tua perlu lebih berhati-hati dalam memberikan nama anak.

Sebaiknya, Moms dan Dads menyematkan nama dengan makna atau arti yang baik.

Kalau sedang mengandung anak perempuan, Moms bisa memberikan nama Anindita.

Menurut Moms sih, nama tersebut tak hanya simpel dan mudah diingat. Namun juga memiliki makna yang baik.

Apa saja sih arti nama Anindita ini? Yuk, kita simak penjelasannya di bawah ini!

Baca Juga: 5 Tahap Perkembangan Psikoseksual Anak: Oral, Anal, Phalik, Laten, dan Genital

Arti Nama Anindita

arti nama anindita
Foto: arti nama anindita

Foto Ilustrasi Arti Nama Anindita (Orami Photo Stock)

Nama Anindita ini kedengarannya khas Indonesia banget ya, Moms.

Makanya tak heran kalau nama ini banyak dipakai oleh anak perempuan di Indonesia.

Ternyata, arti nama Anindita ini memang berasal dari bahasa Jawa yang artinya adalah tidak tercela dan berbudi luhur.

Nama Anindita juga sering dikaitkan dengan panggilan untuk anak perempuan yang berparas cantik dan lembut dari tutur kata maupun perilakunya.

Selain dalam bahasa Jawa, arti nama Anindita ini juga ditemukan dalam Islam yang artinya sempurna.

Dengan memberikan nama ini untuk putri kecil, artinya Moms berharap agar kelak Si Kecil menjadi perempuan yang bukan cuma cantik rupanya, tetapi bagus juga kepribadian dan sikapnya.

Meskipun artinya sangat sederhana dan mudah diingat, nama Anindita ini sangat mudah dikombinasikan dengan nama-nama lainnya.

Nama Anindita bisa disematkan sebagai nama awalan, tengah, maupun nama akhir.

Baca Juga: Mengenal Macam-macam Sendi pada Tubuh Manusia: Contoh, Letak, dan Fungsinya

Karakteristik Nama Anindita

arti nama anindita
Foto: arti nama anindita (Orami Photo Stock)

Foto Ilustrasi Arti Nama Anindita (Orami Photo Stock)

Setelah mengetahui arti nama Anindita, Moms juga harus tahu karakteristik nama ini sebelum memberikannya kepada Si Kecil.

Seseorang dengan nama Anindita tergolong percaya diri dan ceria.

Ia cenderung memimpin dengan berwibawa dan selalu mencari petualangan.

Nama Anindita juga sangat tertarik dengan kehidupan dan memiliki sifat mandiri.

Orang ini juga bicara apa adanya dan tertarik secara fisik pada orang lain.

Dalam numerologi, nama Anindita mempunya jumlah angka:

  • A = 1
  • N = 14
  • I = 9
  • N = 14
  • D = 4
  • I = 9
  • T = 20
  • A = 1

Jumlah angka untuk nama Anindita adalah 72.

Menurut studi numerologi, nama Anindita mempunyai kepribadian peduli sesama, dermawan, tidak mementingkan diri sendiri, patuh terhadap kewajiban, dan ekspresi kreatif.

Baca Juga: Biodata Adi Bing Slamet, Penyanyi Sekaligus Pelawak Legendaris Indonesia

Jika Moms masih bingung dalam mencari nama untuk Si Kecil, bisa coba fitur Baby Name Finder dari Orami Apps.

Melalui fitur ini, Moms bisa menemukan nama-nama bayi yang menarik dengan beragam arti.

Yuk, klik gambar di bawah ini untuk mencobanya!

Rangkaian Nama Anindita

arti nama anindita
Foto: arti nama anindita

Foto Ilustrasi Arti Nama Anindita (Orami Photo Stock)

Kalau Moms tertarik dengan nama ini untuk Si Kecil, berikut beberapa rangkaian nama Anindita yang bisa Moms jadikan sebagai referensi.

1. Anindita Indurasmi Harimurti

Referensi nama Anindita yang pertama adalah Anindita Indurasmi Harimurti.

Nama ini memiliki arti perempuan yang memiliki kesempurnaan bagai cahaya matahari dan rembulannya.

  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.
  • Indurasmi artinya sinar bulan.
  • Harimurti artinya sinar matahari.

2. Anindita Keisha Zahra

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Anindita Keisha Zahra.

Nama ini memiliki arti seorang putri yang tanpa kekurangan dan tanpa cacat dan memiliki akhlak seperti putri Rasulullah SAW.

  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.
  • Keisha artinya putri.
  • Zahra artinya nama Salah Satu Putri Rasulullah SAW (Arab).

Baca Juga: Arti Nama Isabel, Anak Perempuan yang Sangat Berani

3. Khairinniswa Anindita

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Khairinniswa Anindita.

Nama ini memiliki arti perempuan yang baik hati dan sempurna.

  • Khairinniswa artinya baik hati.
  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.

4. Nirmala Anindita Salsabila

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Nirmala Anindita Salsabila.

Nama ini memiliki arti perempuan yang sempurna dan suci bersih bagaikan mata air surga.

  • Nirmala artinya suci bersih.
  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.
  • Salsabila artinya nama mata air surga.

Baca Juga: 5 Tahapan Perkembangan Bahasa Anak dari Usia 3 Bulan hingga 8 Tahun, Pahami Prosesnya, Moms!

5. Belia Belva Anindita

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Belia Belva Anindita.

Nama ini memiliki arti perempuan berjiwa muda yang senantiasa jujur dan sempurna.

  • Belia artinya muda.
  • Belva artinya jujur.
  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.

6. Erina Anindita Atmariani

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Erina Anindita Atmariani.

Nama ini memiliki arti perempuan yang riang dan baik hati serta memiliki naluri yang tajam.

  • Ernia artinya memiliki ketajaman.
  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.
  • Atmariani artinya selalu riang.

Baca Juga: 9 Cara Mengatasi Flek Hitam di Wajah, Mulai dari Penggunaan Bahan Alami hingga Perawatan Dokter

7. Anindita Grania Kamania

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Anindita Grania Kamania.

Nama ini memiliki arti perempuan cantik yang hidupnya harmonis serta baik hati.

  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.
  • Grania artinya cinta mesra, harmonis.
  • Kamania artinya cantik.

8. Hamidah Anindita Hayati

Referensi nama Anindita selanjutnya adalah Hamidah Anindita Hayati.

Nama ini memiliki arti perempuan yang selalu memuji Allah sehingga hidupnya sempurna.

  • Hamidah artinya selalu memuji Allah.
  • Anindita artinya sempurna, tidak tercela, berbudi luhur.
  • Hayati artinya hidup.

Baca Juga: Penyakit Aterosklerosis: Gejala, Penyebab, dan Pengobatannya

Itu dia Moms penjelasan arti nama Anindita dan beberapa kombinasi namanya.

Kira-kira Moms akan pilih nama yang mana, nih?

  • https://www.babynamemeaningz.com/Anindita-meaning-24236
  • https://namesfolder.com/bengali-girl-name/anindita
  • https://www.moonastro.com/babyname/baby%20name%20anindita%20meaning.aspx

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb