21 Juni 2022

Huang Renjun, Vokalis NCT Dream Asal China yang Menarik Perhatian!

Idol Kpop yang lagi bersinar!
Huang Renjun, Vokalis NCT Dream Asal China yang Menarik Perhatian!

Foto: Foto: allkpop.com

Apakah Moms termasuk Sijeuni atau NCTZen yang baru-baru ini menikmati konser NCT Dream? Tentu tidak asing dengan wajah tampan salah satu member yaitu Huang Renjun.

Beberapa hari sebelum konser di Indonesia, namanya juga ramai diperbincangkan di ranah Twitter.

Ada seorang netizen bernama Safa dalam sebuah room Space yang dikabarkan menghina Huang Renjun dan Na Jaemin.

Renjun memulai debutnya sebagai idol Kpop di Korea Selatan saat masih berusia belia.

Kerja kerasnya akhirnya terbayar karena popularitasnya juga meningkat hingga saat ini. 

Berikut ini fakta-fakta tentang Huang Renjun NCT Dream. Simak, ya!

Baca Juga: Profil Doyoung, Member NCT yang Punya Senyum Manis dan Suara Emas!

Profil Huang Renjun

Profil Huang Renjun NCT
Foto: Profil Huang Renjun NCT (https://www.instagram.com/p/CbmhTl1BoxC/?utm_source=ig_web_copy_link)

Foto Huang Renjun Berulang Tahun (instagram.com/yellow_3to3)

Pada Maret lalu, Huang Renjun NCT merayakan ulang tahunnya yang ke-22.

Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa dia adalah idol Kpop yang lahir di Jili, China.

Dikutip dari Kpop Wiki, pemilik nama asli Huang Ren Jun ini memiliki keluarga China.

Akan tetapi etnis mereka dikatakan Korea.

Ini karena Renjun dan orang tuanya tinggal di bagian timur provinsi Jilin atau dekat perbatasan Korea Utara.

Ini adalah daerah dimana konsentrasi besar populasi minoritas adalah China-Korea.

Baca Juga: Profil Kim Se Jeong, Idol Kpop yang Punya Segudang Bakat!

Nenek moyang mereka dapat ditelusuri kembali melalui mereka yang melarikan diri dari Great Famine  atau Kelaparan Besar. Setelah itu, mereka menetap di provinsi Cina.

Huang Renjun dibesarkan dalam komunitas dwibahasa di mana bahasa Mandarin dan Korea digunakan.

Hebatnya, bahkan budaya dan tradisi Korea diajarkan dan dipraktikkan oleh penduduknya.

Pemilik nama Korea Hwang In Joon ini lulus dari Jilin Korean Ethnic Middle School.

Alih-alih masuk sekolah menengah atas dan mempersiapkan penerimaan perguruan tinggi seperti siswa pada umumnya, Huang Renjun memiliki cita-cita menjadi penyanyi dan penari profesional di usia muda.

Biodata Huang Renjun

  • Nama Panggung : Renjun
  • Nama China : Huang Ren Jun (黄仁俊)
  • Nama Korea : 런쥔
  • Nama Jepang : ロンジュン
  • Nama Panggilan : Injeolmi, Injun
  • Tempat Lahir : Jilin, Republik Rakyat Tiongkok
  • Tanggal Lahir : 23 Maret 2000
  • Sekolah : Jilin Korean Ethnic High School (Former), Beijing Contemporary Music School
  • Agensi : SM Entertainment
  • Grup Boyband : NCT
  • Sub-unit : NCT Dream
  • Kewarganegaraan : China
  • Etnis : Korea
  • Zodiak : Aries
  • Tinggi : 170 cm
  • Berat : 52 kg
  • Golongan darah : O
  • Posisi : Lead Vocalist di NCT Dream
  • Member sejak : 2016
  • Instagram : @yellow_3to3

Baca Juga: Profil Jung Jaehyun, Member NCT yang Jadi Presenter sejak Pre-Debut

Huang Renjun & NCT Dream

Huang Renjun dan NCT Dream
Foto: Huang Renjun dan NCT Dream (https://www.instagram.com/p/Cepqi4cpDuZ/)

Foto NCT Dream (instagram.com/nct_dream)

Setelah mengetahui tentang audisi yang dilakukan oleh SM Entertainment, perusahaan hiburan terbesar di Korea Selatan, Huang Renjung mengirim lamaran.

Dia hampir menyerah pada mimpinya setelah tidak mendapat jawaban selama beberapa waktu.

Akan tetapi, dia akhirnya diberi tempat di SM Global Audition 2015.

Ketika Renjun terpilih menjadi trainee, dia menjelaskan kepada orang tuanya dan diberi izin untuk bepergian ke Korea Selatan.

Renjun berlatih selama setahun dalam berbagai aspek hiburan, termasuk menyanyi, menari, akting, dan diberikan pelajaran bahasa.

Pada tahun 2016, SM Entertainment memutuskan untuk mendebutkan dia dan trainee lainnya.

Mereka ada dalam satu sub unit pada satu waktu di bawah satu grup payung yang disebut NCT atau Neo Culture Technology.

Rupanya, perusahaan ingin menerapkan strategi berbeda di mana mereka akan mempromosikan sekitar 20 atau lebih peserta pelatihan.

Mereka diibagi menjadi sub-unit berdasarkan usia, konsep, genre musik, kota asal, dan lainnya.

Debut

Renjun termasuk dalam unit ketiga atau NCT Dream yang didasarkan pada usia.

Usia rata-rata anggota adalah 15 tahun dan seorang anggota akan lulus dari grup ketika mereka mencapai usia Korea 20 (19 dalam usia internasional).

Huang Renjun ada dalam satu unit bersama Mark Lee, Na Jaemin, Lee Jeno, Park Jisung, Zhong Chenle dan Lee Haechan.

Grupnya memulai debut pada 25 Agustus 2016 dengan single “Chewing Gum” di acara musik TV “M Countdown”.

Lagu debut mereka mencapai posisi nomor 2 di tangga lagu penjualan Billboard World Digital Songs dan menempati nomor 23 di Spotify Viral 50.

Pada tahun 2017, grup ini merilis album The First dengan judul lagu My First and Last.

Album ini sukses secara komersial karena mencapai tempat Nomor 1 di Gaon Chart setelah dirilis.

Baca Juga: Profil Gong Myung, Kakak Kesayangan Doyoung NCT yang Baru Berangkat Wamil

Fakta Huang Renjun

Beberapa idol Kpop memulai karier mereka dengan cara yang berbeda.

Ada yang dengan casting on-the-street tidak terduga dan ada juga yang karena tidak sengaja.

Huang Renjun mungkin adalah beberapa yang memulai karier karena sudah lama memimpikan dunia tersebut.

Penasaran dengan beberapa fakta tentang karier dan kehidupan pribadi si anak tunggal ini?

1. Mimpi Menjadi Idol

Fakta Huang Renjun
Foto: Fakta Huang Renjun (https://www.instagram.com/p/CRv0skuh5CL/?utm_source=ig_web_copy_link)

Foto Huang Renjun (instagram.com/yellow_3to3)

Renjun sangat bertekad untuk merealisasikan mimpinya.

Dengan pemberitahuan kurang dari satu hari, ia membuat keputusan yang mengubah hidup untuk melakukan perjalanan berjam-jam untuk mengikuti audisi.

Keputusan itu membuahkan hasil.

Huang Renjun memasuki dunia entertainment setelah mengikuti SM Global Audition pada tahun 2015.

Dalam audisi tersebut, ia lulus dan terpilih menjadi salah satu trainee SM Entertainment.

2. Menarik Perhatian Fans NCT

Setelah setahun atau pada 2016, Renjun diperkenalkan sebagai anggota keenam NCT Dream yang debut dengan lagu Chewing Gun.

Sosoknya yang ceria dan polos langsung menarik perhatian para penggemar.

Sebagai anggota NCT, Renjun memiliki penggemar paling setia.

Setiap proyek yang dia kerjakan atau konten media sosial yang dia buat selalu menjadi buah bibir.

Tak jarang, nama Renjun menghiasi trending topic Twitter sehingga banyak penggemar yang membicarakannya.

Pernah terjadi di mana penggemarnya sangat marah dengan perlakuan buruk SM Entertainment kepada Renjun.

Suatu kali, Huang Renjun keluar setelah syuting tanpa payung atau manajer mereka di hari hujan.

3. Membintangi Sejumlah Acara Korea

Pria yang berperan sebagai vokalis utama di NCT ini juga membintangi sejumlah acara hiburan Korea.

Misalnya pada 2019 dimana Renjun adalah pemain reguler acara Akdong Soul yang ditayangkan di TBS.

Ia juga tampil di program Idol Room JTBC tahun 2019.

4. Etnisnya Dipermasalahkan

Fakta Huang Renjun
Foto: Fakta Huang Renjun (https://www.instagram.com/p/CX22dXHh14k/?utm_source=ig_web_copy_link)

Foto Huang Renjun di Awal Karier (instagram.com/yellow_3to3)

Di awal kariernya, penggemar internasional cukup bingung dengan kebangsaan dan etnisitasnya.

Ia bahkan dikabarkan menjadi orang Korea Utara.

5. Pernah Dihujat karena Salah Bicara

Dia menerima kata-kata kasar dari netizen Korea di media sosial karena menyebut menyebut Baek Du San (Gunung Baekdu) dengan nama Jang Baek San (Chang Bai San).

Mungkin, itulah yang diajarkan di sekolahnya dulu di Negara China.

Sebenarnya, ini adalah salah satu masalah yang sangat dipersengketakan antara kedua negara, bersama dengan wilayah daratan lainnya.

Netizen meminta Huang Renjun lebih berhati-hati dengan kata-katanya.

Ia tetap dicap sebagai idola Tiongkok yang bekerja di Korea Selatan dan mengambil untung dari pasar Korea Selatan.

6. Penari dan Penyanyi Hebat

Fakta Huang Renjun
Foto: Fakta Huang Renjun (https://www.instagram.com/p/CdxXIJCh13e/?utm_source=ig_web_copy_link)

Foto Huang Renjun sebelum Debut (instagram.com/yellow_3to3)

Videonya menampilkan "Ringa Linga" milik Taeyang di salah satu festival sekolahnya atau sebelum debutnya menjadi viral. Para penggemar kagum pada betapa hebatnya penari itu. 

Ini mengejutkan banyak orang karena ternyata Huang Renjun memiliki suara yang bagus.

Tak heran, ia diberikan posisi sebagai vokalis utama NCT Dream.

Baca Juga: Drama Xiaojun, Member Boy Group WayV dan NCT U serta Daftar Reality Show yang Dibintanginya

Itulah informasi lengkap tentang Huang Renjun NCT Dream.

Kita semua tentu masih terus menantikan proyeknya yang akan datang.

Jadi, Sijeuni harus tetap bersatu dan mari beri dia banyak dukungan!

  • https://www.scmp.com/lifestyle/entertainment/article/3100230/renjun-nct-dream-chinese-k-pop-star-who-passionate-focused?module=perpetual_scroll_0&pgtype=article&campaign=3100230
  • https://channel-korea.com/nct-renjun-profile/
  • https://www.reddit.com/r/NCT/comments/jpd7of/renjuns_ethnicity_an_explanation/
  • https://kpop.fandom.com/wiki/Renjun

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb