16 Mei 2023

Profil Pemain Jangan Bercerai Bunda, Sinetron Perselingkuhan

Berkisah tentang istri yang diselingkuhi oleh suami
Profil Pemain Jangan Bercerai Bunda, Sinetron Perselingkuhan

Foto: RCTI

Sinetron Jangan Bercerai Bunda sedang trending. Sinetron Indonesia produksi MNC Pictures ini diangkat dari novel karya Asma Nadia.

Sinetron ini tayang perdana pada 5 Desember 2022 dan banyak dinikmati masyarakat Indonesia.

Secara garis besar, Jangan Bercerai Bunda mengisahkan tentang keluarga Arga (Fandy Christian) dan Nabila (Revalina S. Temat) yang diguncang perceraian karena orang ketiga.

Nabila yang mengetahui suaminya selingkuh, membuat dirinya terjebak dalam pilihan sulit.

Terlebih, kasus dugaan perselingkuhan sedang menerpa para pemainnya, yakni Fandy Christian dan Andi Annisa. Tidak heran jika sinetron ini menjadi trending.

Moms berniat untuk menyaksikan Jangan Bercerai Bunda? Yuk, simak profil pemainnya di bawah ini.

Baca Juga: 12 Profil Pemain Film Ancika 1995, Trilogi Film Dilan!

Profil Pemain Jangan Bercerai Bunda

Ini dia Moms profil pemainnya.

1. Revalina S. Temat

Revalina S Temat
Foto: Revalina S Temat (Instagram.com/vatemat)

Revalina S. Temat berperan sebagai Nabila di sinetron Jangan Bercerai Bunda.

Ia merupakan aktris senior kelahiran 26 November 1985 yang sudah berkarier sejak 1999 dalam ajang pemilihan GADIS Sampul.

Ini beberapa sinetron dan film yang ia perankan, Critical Eleven, Ratu di Hatiku, Keluarga Garuda di Dadaku, hingga Hijrah Cinta.

Baca Juga: Sinopsis Kembang Api, Kisah 4 Orang yang Ingin Bunuh Diri

2. Fandy Christian

Fandy Christian
Foto: Fandy Christian (Instagram.com/fandych)

Fandy Christian berperan sebagai Arga Dewantara. Ia merupakan aktor kelahiran Medan, 10 November 1985.

Fandy debut akting sejak 2005 dalam FTV bertajuk Malin Kundang dan sejak saat itu ia aktif membintangi sejumlah film lainnya.

Ini beberapa film yang ia perankan, Kutukan Sembilan Setan, Losmen Melati, Panduan Mempersiapkan Perpisahan, hingga Ada Cinta di SMA.

3. Andi Annisa

Andi Annisa
Foto: Andi Annisa (Instagram.com/andiannsyah)

Andi Annisa berperan sebagai Wilda Pratistha di sinetron Jangan Bercerai Bunda.

Ia merupakan aktris kelahiran 10 Agustus 1994 yang sudah berakting sejak 2012 dalam FTV berjudul Guru Boong-boongan.

Ini beberapa film yang ia perankan, Teka-teki Tika, Kapal Goyang Kapten, hingga Skakmat.

Baca Juga: Syarat Surat Nikah Siri dan Kumpulan Contoh Suratnya, Ingin Tahu?

4. Samuel Zylgwyn

Samuel Zylgwyn
Foto: Samuel Zylgwyn (Instagram.com/samuel_zylgwyn)

Samuel Zylgwyn berperan sebagai Firman Mahendra. Ia adalah aktor kelahiran 22 Juli 1988.

Ia sudah berakting sejak 2006 dalam film bertajuk Ekskul dan berperan sebagai Mike.

Ini beberapa film dan sinetron yang ia perankan, Flight 555, Akibat Pergaulan Bebas, Aku Bukan Wanita Pilihan, hingga Dia Bukan Manusia.

5. Raquel Katie

Raquel Katie
Foto: Raquel Katie (Instagram.com/raquelklarkin)

Raquel Katie berperan sebagai Erika Harini, ia merupakan aktris kelahiran 5 Februari 1996.

Dirinya berkarier sejak mengikuti ajang pencarian bakat Miss Celebrity pada 2012.

Setahun kemudian dia debut akting dengan memerankan tokoh Cindy dalam sinetron Kinara.

Baca Juga: Sinopsis Jin & Jun, Film Adaptasi Sinetron Jadul Populer

6. Daftar Pemain Jangan Bercerai Bunda Lainnya

Jangan Bercerai Bunda
Foto: Jangan Bercerai Bunda (Rctiplus.com)

Ini beberapa profil pemain Jangan Bercerai Bunda yang lainnya. Beberapa nama pasti sudah sangat dikenal oleh Moms!

  • Rendy John
  • Sarah Tuff
  • Bebby Hatami
  • Rayhan Van den Noort
  • Rachael Mikhayla
  • Sharon Jovian
  • Emmie Lemu
  • Darren R Khairan
  • Nikita Rizki
  • Oding Siregar
  • Bunga Mentari
  • Arnanta Z.N
  • Syarifadiya Rifky

Itulah profil pemain Jangan Bercerai Bunda yang tayang di RCTI Plus. Selamat menyaksikan, Moms!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb