11 Desember 2019

6 Momfluencer Inspiratif di Hari Ibu yang Patut Di-Follow!

Kisah dan tips dari mereka wajib Moms ikuti!
6 Momfluencer Inspiratif di Hari Ibu yang Patut Di-Follow!

Upaya Moms dalam membina rumah tangga dan mengasuh anak adalah alasan diadakannya Hari Ibu setiap tanggal 22 Desember. Semua ibu memiliki perjuangannya masing-masing yang dilalui bersama suami dan Si Kecil.

Begitu juga dengan para publik figur ini, yang kerap membagikan pengalamannya dalam mengasuh anak dan juga memiliki hobi kepada para pengikutnya.

Momfluencer Inspiratif

Beberapa Moms ini adalah sosok selebmom atau momfluencer panutan yang bisa Moms ikuti perjalanan hidupnya!

1. Tya Ariestya

momfluencer inspiratif-tya ariestya.jpg
Foto: momfluencer inspiratif-tya ariestya.jpg (instagram.com/tya_ariestya)

Foto: instagram.com/tya_ariestya

Nama Tya Ariestya dikenal karena perjuangannya memiliki buah hati dengan melakukan program bayi tabung (IVF). Tya bahkan membuat Highlight khusus di akunnya tentang perjalanan IVF-nya.

Menjadi ibu dari dua orang anak, Tya juga menjadi pendonor ASI lho, Moms! Hebat sekali, ya.

Pada akun Instagram-nya, Tya juga kerap membagikan tips seputar pola asuhnya melalui caption-nya. Karena ini, Tya Ariestya adalah momfluencer yang patut di-follow!

Baca Juga: Cek 5 Tips Memotret Anak dari Tya Ariestya!

2. Annisa Malati

momfluencer inspiratif-annisa malati.jpg
Foto: momfluencer inspiratif-annisa malati.jpg (instagram.com/annisamalati)

Foto: instagram.com/annisamalati

Untuk Moms yang suka traveling, maka wajib follow momfluencer inspiratif yang satu ini, yaitu Annisa Malati.

Selain punya Instagram feeds yang aesthetic dan menyejukkan mata, Annisa juga kerap membagikan pengalamannya kala ia bepergian ke suatu negara dan ragam wilayah.

Cerita-cerita traveling dari Annisa Malati cocok banget untuk Moms ikuti, apalagi ia juga terkadang membuat caption yang inspiratif.

3. Rachel Vennya

momfluencer inspiratif-rachel vennya.jpg
Foto: momfluencer inspiratif-rachel vennya.jpg (instagram.com/rachelvennya)

Foto: instagram.com/rachelvennya

Siapa yang tidak kenal dengan momfluencer yang satu ini? Tingkah Xabiru yang lucu dan menggemaskan menjadi alasan mengapa Moms perlu follow akun Rachel Vennya.

Tidak hanya membagikan seputar perjalanan kehamilan dan kehidupannya, Rachel Vennya menjadi sosok momfluencer inspiratif karena menjadi ibu dua anak yang mengampu pendidikan sarjana, sembari menjalani bisnis yang ia dirikan.

Rachel Vennya jadi sosok ibu yang tangguh banget, nih!

Baca Juga: Rachel Vennya Pelihara Kucing Serval, Bagaimana Cara Merawatnya?

4. Andra Alodita

momfluencer inspiratif-alodita.jpg
Foto: momfluencer inspiratif-alodita.jpg (instagram.com/alodita)

Foto: instagram.com/alodita

Untuk Moms yang gemar berdandan dan makeup, Moms wajib mengikuti Instagram momfluencer inspiratif Andra Alodita.

Selain memiliki gaya fashion yang modis dan feeds yang lucu bersama anaknya, Andra juga kerap melakukan ragam review seperti produk skincare, sabun, dan perawatan lain yang pernah ia coba.

5. dr. Reisa Broto Asmoro

momfluencer inspiratif-reisa broto asmoro.jpg
Foto: momfluencer inspiratif-reisa broto asmoro.jpg (instagram.com/reisabrotoasmoro)

Foto: instagram.com/reisabrotoasmoro

Kalau Moms ingin mendapatkan informasi tentang kesehatan anak langsung dari pakarnya, maka Moms perlu follow momfluencer inspiratif yang satu ini, yaitu dr. Reisa Broto Asmoro.

Tidak hanya cantik dan pintar, ia juga merupakan sosok momfluencer yang kerap menghabiskan waktu berkualitas bersama anak-anaknya.

Baca Juga: Mau Jadi Selebgram Moms? Ini 3 Tips Aman Posting Foto Anak di Instagram

6. Rahne Putri

momfluencer inspiratif-rahne putri.jpg
Foto: momfluencer inspiratif-rahne putri.jpg (in)

Foto: instagram.com/rahneputri

Menjadi ibu rumah tangga memerlukan keahlian dalam mengatur keuangan keluarga. Sayangnya, tidak semua ibu memiliki kemampuan yang baik terhadap manajemen keuangan.

Alasan kenapa Rahne putri menjadi sosok momfluencer inspiratif yang perlu di-follow karena ia memberikan pengetahuan mengenai keuangan keluarga.

Selain itu, Rahne kerap membagikan tulisan inspiratif mengenai suatu topik lewat caption. Ia juga tak ragu menulis perjalanan kehidupan keluarganya bersama suami dan anak tercintanya.

Nah, itu dia Moms, 6 sosok momfluencer inspiratif yang dapat Moms diikuti di Instagram. Sudah follow semua belum, Moms?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb